SUKABUMIUPDATE. com - Peduli kelestarian sumber daya alam laut, masyarakat,TNI AL, pelajar dan mahasiswa menggelar penanaman terumbu karang di pantai Ujunggenteng, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi, Kamis (19/7/2018).
BACA JUGA: Aqua TIV Sukabumi Berdayakan Petani di Taman Kehati
"ini bagian dari konservasi laut, transplantasi terumbu karang," kata ketua Kelompok Masyarakat Pengawas Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (POKMASWAS) Ujunggenteng, Sambas kepada sukabumiupdate.com.
Sambas menuturkan transplantasi terumbu karang adalah merupakan program dari Dinas Perikanan dan Kelautan provinsi Jawa Barat yang melibatkan TNI AL Ujunggenteng, HNSI Ujunggenteng, Balawista, SMKN 1 Surade dan Mahasiswa IPB Bogor.
"Jumlah semuanya 9 ribu pohon Terumbu Karang akan dilepas dikedalaman 5-10 meter dengan jarak dari bibir pantai 300 - 400 meter. Namun jumlah itu bukan untuk hari saja untuk hari ini mungkin jumlahnya ratusan," pungkasnya.