Raynette Grace Gandoeng, Gadis Sukabumi yang Kembali Isi Paduan Suara GBN HUT ke-75 RI

Selasa 11 Agustus 2020, 07:05 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Raynette Grace Gandoeng, gadis asal Kota Sukabumi ini kembali mengisi paduan suara Gita Bahana Nusantara (GBN) dalam upacara HUT Kemerdekaan ke-75 RI

Hanya saja, untuk tahun ini pergelaran orkestra dan paduan suara Gita Bahana Nusantara atau GBN akan tampil dalam konser virtual bersama Raisa dan Isyana Saraswati. 

BACA JUGA: Mahasiswi Sukabumi Anggota Paduan Suara Gita Bahana Nusantara Berbagi Cerita

Tahun lalu, Raynette yang berusia 22 tahun itu berhasil lolos menjadi anggota tim paduan suara dan orkestra Gita Bahana Nusantara (GBN) 2019. Paduan suara dan orkestra GBN merupakan tim paduan suara dan orkestra yang tampil dalam upacara HUT Kemerdekaan Indonesia di Istana Negara.

"Jadi GBN 2019 angkatan Anet diturunin lagi di upacara (tahun ini), karena enggak memungkinkan untuk ada karantina bagi angkatan baru. Jadi anet dua periode," kata perempuan yang akrab disapa Anet ini, Selasa (11/8/2020) kepada sukabumiupdate.com.

BACA JUGA: Raynette Gandoeng, Mahasiswi Sukabumi di Tim Paduan Suara HUT RI 74 di Istana Negara

Raynette mengungkapkan, upacara dan konser HUT Kemerdekaan Indonesia tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya. Sebab, tahun ini ia akan tampil secara virtual melalui sebuah video yang telah ia buat.

"Untuk tahun ini kita engga berangkat, enggak karantina, tapi bikin video secara virtual. Pembuatan video udah dimulai dari tiga bulan yang lalu. Jadi nanti ditampilkan yang di tv-nya yang virtual," ungkap Raynette.

BACA JUGA: Kesan Raynette Mahasiswa Sukabumi Saat Bertemu Jokowi di Istana Negara

 Raynette menuturkan, ia membuat enam video dengan enam lagu yang berbeda. Nantinya, seluruh video tersebut akan diputar dalam momen upacara dan konser HUT Kemerdekaan Indonesia yang ke-75.

"Enam lagu, lagu medley nusantara (nyanyian negeriku, simfoni raya, tanah airku, merah putih, 17 Agustus, dan syukur). Virtual semua, jadi pada saat upacara pun yang di istana mungkin hanya pengibar bendera, engga ada peserta upacaranya," pungkas Raynette.

Raynette sendiri merupakan anak pertama dari tiga bersaudara pasangan Hera Savira dan Gandoeng Soegiarno. Ia adalah warga Jalan Bhayangkara Nomor 80 Kecamatan Gunungpuyuh, Kota Sukabumi. Raynette sendiri telah menggeluti dunia musik sejak ia kecil, dimana langsung diajarkan dan dilatih oleh ibunya sendiri.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi19 April 2024, 21:08 WIB

Dinsos Sukabumi Salurkan Program Makan Untuk Lansia Di Tegalbuleud Sukabumi

Dinas Sosial Kabupaten Sukabumi, bantu salurkan program bantuan makanan bagi lanjut usia (Lansia), yang merupakan program Kemensos RI.
Program makan bagi lansia di Tegalbuleud Sukabumi | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi19 April 2024, 21:04 WIB

Kronologi dan Dugaan Penyebab Meninggalnya Siswi Sukabumi saat Seleksi Paskibraka

Berikut kronologi dugaan penyebab meninggalnya Kayla Nur Syifa Siswi Sukabumi peserta seleksi Paskibraka.
Suasana rumah duka Kayla Nur Syifa di Desa Cibentang, Kecamatan Gunungguruh, Kabupaten Sukabumi, Jumat (19/4/2024). | Foto: SU/Asep Awaludin
Life19 April 2024, 20:29 WIB

5 Penjelasan Kenapa Seseorang Mudah Menangis Tanpa Sebab

Ketika seseorang menangis tanpa alasan yang jelas, hal itu seringkali dapat menjadi pengalaman yang membingungkan dan membuat frustrasi.
Kenapa seseorang mudah menangis tanpa sebab | Foto : pixabay/jouycristoo
Sukabumi19 April 2024, 20:11 WIB

Ratusan Buruh Garmen di Cicurug Sukabumi Demo Tuntut Perusahan Bayar Gaji

Ratusan buruh pabrik garmen berdemonstrasi di depan halaman PT Indo Garment Lestari (IGL) tepatnya di Kampung Bojong Pereng, Desa Nyangkowek, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, Jumat (19/4/2024).
Sejumlah buruh pabrik garmen melakukan aksi demo di depan halaman PT IGL | Foto : Ibnu Sanubari
Sukabumi19 April 2024, 20:05 WIB

Cita-citanya Polwan, Orang Tua Terpukul Kehilangan Kayla Siswi Peserta Paskibraka Sukabumi

Orang tua Kayla Nur Syifa peserta seleksi Paskibraka Kabupaten Sukabumi yang meninggal punya cita-cita jadi Polwan.
Orang tua Kayla Nur Syifa peserta Paskibraka Kabupaten Sukabumi yang meninggal saat diwawancarai sukabumiupdate.com di rumah duka (Sumber : SU/Asep Awaludin)
Sehat19 April 2024, 20:00 WIB

8 Makanan Tinggi Protein Purin yang Tidak Dianjurkan untuk Penderita Asam Urat

Updaters Wajib Mengetahui Apa Saja Makanan Tinggi Protein Purin yang Tidak Dianjurkan untuk Penderita Asam Urat.
Ilustrasi - Makanan Tinggi Protein Purin yang Tidak Dianjurkan untuk Penderita Asam Urat (Sumber : pexels.com/@Sebastian Coman Photography)
Sukabumi Memilih19 April 2024, 19:25 WIB

Gelar Perundingan Kebonpedes, Kader PDIP Minta Yudi Suryadikrama Maju Pilkada Sukabumi

Sejumlah kader PDI Perjuangan Kabupaten Sukabumi menggelar pertemuan dalam rangka menyikapi pemilihan bupati / wakil bupati Sukabumi yang akan dihelat pada 27 November 2024 mendatang.
Kader PDI Perjuangan menggelar Perundingan Kebonpedes, Jumat (19/4/2024) | Foto : Syams
Sukabumi19 April 2024, 19:15 WIB

SDN Sundawenang Sukabumi Dibobol Maling, Pelaku Gondol Proyektor dan Gitar

Berikut kronologi kejadian SDN Sundawenang Parungkuda Sukabumi dibobol maling. Pelaku sempat kepergok dan dikejar penjaga sekolah.
SDN Sundawenang Parungkuda dibobol maling, Jumat (19/4/2024). (Sumber : Istimewa)
Life19 April 2024, 19:00 WIB

Ajak Bicara dengan Perasaan, 9 Cara Mengatasi Anak Stres Karena Sering Dimarahi Orang Tua

Mengatasi stres yang disebabkan oleh seringnya anak dimarahi oleh orang tua memerlukan pendekatan yang sensitif dan mendukung.
Ilustrasi. Mengatasi stres yang disebabkan oleh seringnya anak dimarahi oleh orang tua memerlukan pendekatan yang sensitif dan mendukung. (Sumber : pixabay.com/@AnnieSpratt)
Sukabumi19 April 2024, 18:20 WIB

Meninggal saat Seleksi Paskibraka Kabupaten Sukabumi, Sosok Kayla di Mata Keluarga

Kayla Nur Syifa siswi SMAN 1 Cisaat yang meninggal dunia saat seleksi Paskibraka dimakamkan di TPU Cimuhara Gunungguruh Sukabumi.
Jenazah Kayla Nur Syifa Siswi SMAN 1 Cisaat yang meninggal dunia saat seleksi Paskibraka Kabupaten Sukabumi dimakamkan. (Sumber : SU/Asep Awaludin)