Biar Sehat Terus, Ini Cara Mengatur Pola Makan Berdasarkan Usia

Minggu 26 Juli 2020, 11:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Demi menjaga tubuh tetap sehat dan kuat meski usia bertambah, Anda harus memperhatikan pola makan. Namun banyak orang tak peduli dengan makanan yang ia konsumsi. Padahal makanan sangat berpengaruh terhadap kesehatan. 

Melansir Tempo.co, semakin usia bertambah tubuh tak sekuat dulu lagi, sehingga lebih rentan sakit. Sebab itu, sangat penting untuk mengatur pola makan dengan baik. Namun saat mengatur pola makan, faktor usia juga harus menjadi pertimbangan. Hal ini karena kebutuhan nutrisi juga berubah seiiring bertambahnya usia.

Berikut cara mengatur pola makan berdasarkan tingkat usia 

1. Usia 20 tahunan

Pada usia 20-an, tantangannya adalah untuk mempertahankan diet sehat dengan perubahan gaya hidup yang signifikan mengalami peningkatan. Bagi wanita, pertumbuhan telah berhenti di usia ini namun massa tulang terus bertambah hingga usia 30 tahun. Guna mendukung perkembangan tulang yang sehat, pola makan yang sebaiknya Anda terapkan mengonsumsi tiga makanan yang kaya kalsium per hari, misalnya susu atau produk susu rendah lemak, mendapat asupan vitamin D yang cukup, membatasi kafein tidak lebih dari 2-3 cangkir per hari serta mengurangi atau menghilangkan kebiasaan minum alkohol dan merokok

2. Usia 30 tahunan

Di usia 30-an, entah bekerja di kantor maupun bekerja di rumah terkadang memberi efek stres yang dapat mendorong perubahan nafsu makan dari biasanya. Anda dapat menjadi lebih rakus atau tidak selera untuk makan. Pola makan tak sehat ini tentu bisa berdampak buruk pada tubuh.

Cobalah untuk menerapkan aturan piring gizi seimbang setiap hari. Kurangi asupan lemak dan garam karena bisa memicu hipertensi dan kolesterol. Konsumsi makanan kaya zat besi, kalsium, dan serat namun pastikan tidak berlebihan. Selain itu, tetap aktif secara fisik dan beristirahat dengan cukup.

3. Usia 40 tahunan

Pada usia 40-an, Anda harus melanjutkan kebiasaan sehat dan mengonsumsi makanan padat gizi. Ini dilakukan untuk mempertahankan kinerja otak dan tubuh, mempertahankan berat badan yang sehat, dan mempersiapkan diri untuk menghadapi penuaan. Oleh sebab itu, Anda sebaiknya meningkatkan asupan padat gizi, seperti biji-bijian, kacang-kacangan, polong-polongan, minyak sehat, dan protein tanpa lemak.

Selain itu, perbanyaklah mengonsumsi sayur dan buah yang kaya antioksidan. Guna menjaga tubuh tetap sehat, konsumsilah makanan yang tinggi seperti betakaroten, seperti wortel, sayuran berdaun hijau gelap, ubi, labu, dan blewah. Lutein dan zeaxanthin, seperti bayam, kangkung, sawi, dan sayuran dandelion. Likopen, seperti tomat, semangka, jambu biji, dan jeruk bali. Vitamin E, seperti kacang-kacangan, biji-bijian, kerang, dan ikan serta vitamin C seperti paprika, brokoli, kubis, kiwi, jeruk, stroberi, dan nanas

Tak hanya itu, kurangi konsumsi asupan tak sehat, seperti karbohidrat olahan, garam, daging merah, dan alkohol. 

4. Usia 50 tahunan

Pada usia 50-an, perubahan hormon dapat menyebabkan kenaikan berat badan yang tak diinginkan, hilangnya kepadatan tulang, serta perubahan pada pencernaan dan metabolisme. Mengonsumsi lebih banyak makanan nabati pun diperlukan karena mampu melawan peningkatan risiko penyakit kronis. Selain itu, penting pula untuk mengonsumsi 20-30 mg protein yang baik untuk kesehatan tulang dan otot. Ini didapat dari kacang-kacangan, biji-bijian, telur, ikan, unggas, dan produk susu rendah lemak.

Anda juga memerlukan asupan serat larut yang dapat membantu mengurangi kolesterol jahat, mengendalikan gula darah, dan meningkatkan bakteri baik di usus. Asupan yang termasuk serat larut, antara lain buah ara, jeruk, edamame, ubi jalar, gandum, hazelnut, kacang hitam, dan biji bunga matahari. 

Magnesium juga merupakan nutrisi yang penting untuk membantu mengatur tekanan darah, mempertahankan tulang yang kuat, dan melindungi terhadap resistensi insulin. Anda bisa mendapatkan nutrisi tersebut dari biji labu, bayam, dan lobak. Kalium yang terkandung dalam sayuran berdaun hijau pun diperlukan untuk mengurangi tekanan darah tinggi.

Sementara, asupan kalsium sangat baik untuk kesehatan tulang pada usia ini. Anda dapat mengonsumsi asupan tinggi kalsium, seperti susu yang difortifikasi, yogurt, keju, kefir, lobak, bok choy, tempe, dan tahu.

5. Usia 60 tahunan

Pada usia 60-an, sistem kekebalan tubuh menjadi lebih lemah sehingga Anda rentan sakit. Selain itu, tubuh pun membutuhkan waktu yang lama untuk menyembuhkan infeksi dan peradangan. Anda pun lebih mungkin terkena berbagai penyakit kronis, seperti diabetes tipe-2, penyakit jantung, kanker, penyakit Alzheimer, arthritis rheumatoid, dan penyakit ginjal kronis.

Dengan meningkatnya risiko tersebut, tentu Anda harus berfokus untuk mengurangi peradangan salah satunya melalui pola makan. Cobalah untuk mengikuti pola makan nabati atau diet Mediterania serta kurangi makanan olahan dan daging. Tingkatkan pula asupan omega-3 yang dapat membantu menekan inflamasi dalam tubuh. 

Pastikan untuk mengganti lemak jenuh dan lemak trans menggunakan lemak sehat seperti minyak zaitun, kenari, biji labu, dan alpukat. Di samping itu, pilihlah makanan dengan indeks glikemik rendah misalnya roti gandum, quinoa, dan polong-polongan untuk membantu mengendalikan nafsu makan dan gula darah.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Sukabumi28 September 2024, 23:45 WIB

Pagar Tembok Rusak Berat Tertimpa Pohon Tumbang di Cikembar Sukabumi

Petugas Penanggulangan Bencana Kecamatan (P2BK) Cikembar, Sudarmat menjelaskan bahwa selain menutup jalan, pohon besar tersebut juga menghantam tembok Armed 13 hingga mengalami kerusakan berat.
Pagar tembok rusak berat tertimpa pohon tumbang di Cikembar Sukabumi | Foto : Istimewa
Food & Travel28 September 2024, 22:31 WIB

Cerita Pantai Amanda Ratu, Wisata Pantai Rasa Tanah Lot Bali di Ciracap Sukabumi

Pantai Amanda Ratu berada di kawasan perkebunan kelapa Citespong, yang dikelola PT. Asabaland. Di areal tersebut terdapat objek wisata dengan julukan sebagai pantai Sukabumi rasa tanah lot, Bali.
Pantai Amanda Ratu, Ciracap Kabupaten Sukabumi | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi28 September 2024, 21:03 WIB

Idap Ganguan Jiwa, Tarsum Pria Ciamis Mutilasi Istri Jalani Rehabilitasi di Sukabumi

Tarsum (51 tahun), pria asal Ciamis yang sempat menggegerkan publik karena membunuh dan memutilasi istrinya, Yanti (44 tahun), kini menjalani rehabilitasi di Sentra Phala Martha, Sukabumi.
Sentra Phala Marta Sukabumi tempat rehabilitasi sosial | Foto : Ibnu Sanubari
Film28 September 2024, 21:00 WIB

Sinopsis Film Sumala, Teror Menyeramkan yang Dialami Suami Istri dari Anaknya

Sumala adalah film bergenre horor yang telah tayang diseluruh bioskop Indonesia pada Kamis, 26 September 2024 dan akan menghadirkan nuansa mencekam kepada penonton.
Sinopsis Film Sumala, Teror Menyeramkan yang Dialami Suami Istri dari Anaknya (Sumber : Instagram/@lunamaya)
Sukabumi28 September 2024, 20:38 WIB

Hari Bakti Karang Taruna ke-64, Kadinsos Sukabumi Bicara Sinergi Pemberdayaan Masyarakat

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Sukabumi, Wawan Godawan Saputra menghadiri peringatan Hari Bakti Karang Taruna ke-64, bertempat di Lapang Desa Margaluyu, Kecamatan Sagaranten, Sabtu (28/9/24).
Kepala Dinsos Wawan Gondawan Saputra  dan Ketua Karang Taruna Asep Aripin dalam cara Hari Bakti ke-64 tingkat Kabupaten Sukabumi | Foto : Istimewa
Musik28 September 2024, 20:00 WIB

Maliq & D’essentials akan Menggelar Tur Konser di Indonesia dan Malaysia

Grup musik Maliq & D’essentials akan menggelar tur bertajuk Can Machines Fall In Love? Album Tour di beberapa kota di Indonesia dan di Kuala Lumpur, Malaysia.
Maliq & D’essentials akan Menggelar Tur Konser di Indonesia dan Malaysia (Sumber : Instagram/@maliqmusic)
Film28 September 2024, 19:00 WIB

Buat Nonton Seharian, Daftar Drama dan Variety Show Korea Bulan September di Viu

September ini banyak sekali drama korea maupun variety show dari Korea Selatan yang menarik dan siap tayang di berbagai platform streaming, salah satunya adalah Viu.
Buat Nonton Seharian, Daftar Drama dan Variety Show Korea Bulan September di Viu (Sumber : Instagram/@tving.official)
Nasional28 September 2024, 18:48 WIB

Silaturahmi Kebangsaan Tokoh dan Aktivis di Jakarta Dibubarkan Kelompok Tak Dikenal

Sebuah diskusi dengan tema "Silaturahmi Kebangsaan Diaspora Bersama Tokoh dan Aktivis Nasional" di sebuah hotel kawasan Kemang, Jakarta Selatan, hari ini, Sabtu (28/9/2024), dibubarkan oleh sekelompok orang.
Diskusi tokoh dan aktivis di Jakarta dibubarkan oleh sekelompok orang tak dikenal | Foto : @msaid_didu
Sukabumi28 September 2024, 18:02 WIB

Pohon Tumbang di Cikembar, Lalu Lintas Cibadak-Palabuhanratu Sempat Terhambat

Hujan deras yang mengguyur wilayah Sukabumi sore ini mengakibatkan pohon tumbang di depan Armed 13 Kostrad Sukabumi, tepatnya di Kampung Kebon Jeruk RT 3/10, Desa Sukamulya, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi
Pohon tumbang di Cikembar saat di evakuasi oleh BPBD Kabupaten Sukabumi | Foto : Istimewa
Entertainment28 September 2024, 18:00 WIB

Profil Anggota Girl Grup Secret Number yang Konser di Jakarta Hari Ini

Girl grup Secret Number akan menggelar konser pertama mereka di Indonesia hari ini, Sabtu, 28 September 2024 di di Tennis Indoor, Senayan, Jakarta Pusat.
Profil Anggota Girl Grup Secret Number yang Konser di Jakarta Hari Ini (Sumber : Instagram/@secretnumber.official)