Sering Periksa Ponsel? Mungkin 4 Hal Ini Penyebabnya

Minggu 26 Mei 2019, 22:20 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Anda sering memperhatikan layar ponsel Anda? Kebiasaan masyarakat yang semakin menyukai ponsel ini menarik perhatian para ilmuwan di Universitas Washington. Dalam hasil penelitian yang dipaparkan dalam konferensi Human Factors in Computing Systems di Glasgow, Skotlandia, pada awal Mei lalu, disebutkan empat pemicu umum terjadinya kebiasaan mengecek ponsel secara kompulsif.

Pemicu pertama ialah ketika ada waktu kosong, seperti saat kita sedang menunggu untuk bertemu seseorang. Kedua, sebelum atau selama melakukan pekerjaan yang membosankan dan berulang. Ketiga, situasi sosial yang membuat canggung. Keempat, ketika kita memang tengah menunggu pesan atau pemberitahuan. "Kondisi ini terjadi pada semua orang di semua kelompok umur," kata Alexis Hiniker, asisten profesor dari Universitas Washington, yang terlibat dalam penelitian ini, seperti dikutip dari Healthline, kemarin.

Hiniker menjelaskan, penelitian ini dimulai ketika dia dan rekan-rekannya mendengarkan keluhan banyak orang yang merasa sudah "kecanduan" ponsel. "Solusinya bukan dengan menyingkirkan atau berhenti menggunakan ponsel." Justru, kata Hiniker, ia termotivasi mencari jalan keluar agar orang tak lagi terlalu ketergantungan terhadap si telepon pintar.

Pada akhir 2017 dan awal 2018, Hiniker dan timnya mewawancarai 39 pengguna ponsel pintar di Seattle, Amerika Serikat. Responden dibagi ke dalam tiga kelompok antara usia 14 dan 64, yang terdiri atas siswa sekolah menengah, mahasiswa, dan orang dewasa dengan gelar sarjana. Para peneliti menanyakan kepada mereka aplikasi mana di ponsel yang paling mungkin menyebabkan perilaku kompulsif. "Banyak peserta yang menyatakan aplikasi media sosial sebagai hal yang mereka lakukan secara kompulsif," kata Hiniker. "Tapi tak sedikit yang menjawab permainan kasual, YouTube, e-mail, dan pesan teks."

Dalam penelitian itu juga terungkap para responden berupaya menyetop kebiasaan itu. Menurut Hiniker, banyak responden yang sadar terlalu lama bermain ponsel setelah 30 menit.

Lewat temuan ini, Hiniker mendorong para perancang program dan aplikasi ponsel untuk memahami apa yang membuat pengalaman digital bermakna bagi orang-orang. Dengan adanya penelitian ini, ia menyarankan agar para perancang aplikasi dapat membuat fitur untuk membatasi atau memperingatkan pengguna saat terlalu lama memainkan ponselnya.

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Sehat16 April 2024, 14:00 WIB

5 Manfaat Air Rebusan Daun Sirsak untuk Kesehatan, Bisa Mengatur Gula Darah

Kandungan dalam daun sirsak ini dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh (imun) dan melindungi tubuh dari infeksi.
Ilustrasi. Manfaat Air Rebusan Daun Sirsak untuk Kesehatan (Sumber : Pexels/ArturoA)
Sukabumi16 April 2024, 13:52 WIB

220 Ton per Hari, Sampah di Pantai Sukabumi Selama Libur Lebaran 2024

Sampah yang berhasil diangkut selanjutnya dibawa ke TPA Cimenteng.
Sampah di salah satu objek wisata pantai di Kabupaten Sukabumi. | Foto: SU/Ilyas Supendi
Life16 April 2024, 13:30 WIB

8 Tips Agar Tetap Sabar Saat Ditimpa Banyak Masalah Hidup

Ayo Lakukan Sederet Tips Berikut Agar Tetap Sabar Saat Ditimpa Banyak Masalah Hidup.
Ilustrasi. Tenang. Tips Agar Tetap Sabar Saat Ditimpa Banyak Masalah. (Sumber : Pexels/OlexandrP)
Science16 April 2024, 13:21 WIB

Gempa Bayah M4,7 Terasa Hingga Sukabumi, BMKG: Akibat Aktivitas Sesar Bawah Laut

Gempa Bayah Banten M4,7 terjadi pada Selasa (16/4/2024) pukul 10:18:23 WIB.
Episenter gempa Bayah Banten M4,7 pada Selasa (16/4/2024). (Sumber : BMKG)
Sehat16 April 2024, 13:00 WIB

Mengapa Anda Tiba-tiba Sakit Maag? Simak 8 Penyebab dan Cara Mengatasinya

Sakit maag adalah kondisi yang relatif umum dan jarang menjadi serius.
Ilustrasi -  Sakit maag adalah kondisi yang relatif umum dan jarang menjadi serius.  (Sumber : Freepik.com)
Bola16 April 2024, 12:30 WIB

Prediksi Liga 1 Persebaya Surabaya vs Dewa United: H2H, Susunan Pemain dan Skor Akhir

Persebaya akan saling bentrok dengan Dewa United dalam lanjutan Liga 1 pekan ke-31.
Persebaya akan saling bentrok dengan Dewa United dalam lanjutan Liga 1 pekan ke-31. (Sumber : X@persebayaupdate@dewaunitedfc_).
Sukabumi16 April 2024, 12:05 WIB

Kerja Setelah Cuti Lebaran, Pj Wali Kota Sukabumi Soroti Kedisiplinan ASN

Kusmana menyoroti kedisiplinan ASN, terutama kehadiran pada hari pertama bekerja.
Foto bersama setelah apel di Balai Kota Sukabumi pada Selasa (16/4/2024). | Foto: Website Pemkot Sukabumi
Life16 April 2024, 12:00 WIB

8 Kebiasaan yang Bisa Membuat Orang Lain Kecewa Pada Kita

Tidak memenuhi kewajiban atau menghindari tanggung jawab dapat menyebabkan kekecewaan pada orang lain.
Ilustrasi. Cuek. Kebiasaan yang Bisa Membuat Orang Lain Kecewa Pada Kita (Sumber : Freepik/@lookstudio)
Sehat16 April 2024, 11:30 WIB

6 Rekomendasi Makanan Kaya Nutrisi Agar Luka Operasi Cepat Kering

Berikut Beberapa Rekomendasi Makanan Kaya Nutrisi Agar Luka Operasi Cepat Kering. Yuk, Konsumsi Segera!
Ilustrasi. Makan Sehat. Nutrisi Penting Agar Luka Operasi Cepat Kering (Sumber : Pexels/KarolinaG)
Sukabumi16 April 2024, 11:30 WIB

Lahirkan Anak Laki-laki, Ibu Hamil yang Terjebak Macet Lebaran di Palabuhanratu Sukabumi

Ketika itu mobil bak terbuka yang ditumpangi Sumarni terjebak kemacetan lebaran.
(Foto Ilustrasi) Sumarni (31 tahun) melahirkan anak laki-lakinya dengan selamat di RSUD Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Pexels.com/@Rene Asmussen