Marsha Timothy Awalnya Kaget Vino jadi Kasino

Sabtu 24 Februari 2018, 16:47 WIB

SUKABUMIUPDATE.COM - Pemilihan Abimana Aryasatya, Vino G Bastian, dan Tora Sudiro sebagai komedian legendaris Dono, Kasino dan Indro dalam film "Warkop DKI Reborn Jangkrik Boss Part : 1" membuat istri mereka bangga.

Sebagai penggemar Warkop DKI, istri Vino G Bastian, Marsha Timothy mengaku sempat kaget saat pertama kali mengetahui Vino terlibat dalam pembuatan film itu.

"Senang dan deg-degan saat Vino akan memerankan tokoh Kasino. Karena menurut saya Vino jauh banget dengan Kasino, baik karakter maupun secaralook (tampilan)," ujar Marsha dalam siaran pers dari Falcon. 

Namun keraguan Marsha kemudian memudar, apalagi setelah melihat suaminya bekerja keras untuk mempelajari karakter Kasino, menonton, membaca sampai bertukar pikiran dengan Indro, satu-satunya anggota Warkop yang masih eksis, mengenai perannya. 

"Beruntung kalau di rumah karakter Kasino tidak sampai kebawa. Tapi kalau sudah sama Abi dan Tora, karakter Vino langsung berubah jadi Kasino," ungkapnya.

Marsha berharap Vino, Tora dan Abimana bisa melestarikan Warkop DKI. 

"Sebagai salah satu penggemar Warkop DKI, saya sangat berharap film ini benar-benar bisa membuat DKI (Dono, Kasino, Indro) lahir kembali untuk menghibur penontonnya seperti dulu."

Nindya Ayu, yang akrab disapa Inong, juga mengaku deg-degan dan khawatir saat suaminya Abimana Aryasatya spontan menerima peran sebagai Dono. 

"Karena Abi memerankan seorang besar menurut saya," kata dia.

Namun penayangan trailer "Warkop DKI Reborn Jangkrik Boss Part 1" yang mendapatkan apresiasi positif membuatnya bisa bernafas lega. 

"Saat pemutaran trailer film tempo hari, saya sekaligus merasa bangga, melihat Abi berhasil mewakili sosok Om Dono di film dengan sangat baik," katanya.

"Tak sampai di situ, aku mencari pemberitaan-pemberitaan di media online, kesan terhadap film ini rasanya baik semua ya, aku merasa senang, bangga sekaligus bersyukur. Karena apa yang diupayakan teman-teman di film Warkop dapat apresiasi positif dari masyarakat," tambah dia.

Sementara Mieke Amalia menilai wajah, gaya, selera, dan hobi suaminya Tora Sudiro sudah mirip dengan Indro Warkop, yang dia perankan dalam film.

"Kebetulan secara personal saya dan Tora juga sudah kenal dengan Pakde Indro dan keluarganya. Jadi memang cocok."

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Tags :
Berita Terkini
Life19 April 2024, 07:00 WIB

10 Gaya Hidup Sehat yang Bisa Membantu Menurunkan Gula Darah

Yuk Lakukan Gaya Hidup Sehat yang Bisa Membantu Menurunkan Gula Darah Ini!
Ilustrasi. Gaya Hidup Sehat yang Bisa Membantu Menurunkan Gula Darah. (Sumber : Pexels/JaneTrangDoan)
Food & Travel19 April 2024, 06:00 WIB

Cara Membuat Air Rebusan Jambu Biji untuk Menurunkan Gula Darah, Ini 8 Langkahnya!

Daun jambu biji juga mengandung senyawa-senyawa aktif seperti flavonoid dan tanin yang memiliki sifat antioksidan dan antiinflamasi. Beberapa orang juga mengonsumsi teh atau ekstrak daun jambu biji untuk mendukung kesehatan secara umum.
Ilustrasi. Cara Membuat Air Rebusan Jambu Biji untuk Menurunkan Gula Darah, Ikuti Langkah-Langkahnya! (Sumber : Instagram/@parboaboa)
Science19 April 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 19 April 2024, Termasuk Wilayah Sukabumi, Cianjur dan Bogor

Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Jumat 18 April 2024.
Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Jumat 18 April 2024. (Sumber : Freepik/@wirestock)
Nasional19 April 2024, 03:16 WIB

Diduga Merayu Anggota PPLN, Ketua KPU RI Dilaporkan ke DKPP dengan Tuduhan Asusila

Lembaga Konsultasi Bantuan Hukum Fakultas Hukum Universitas Indonesia (LKBH FHUI) dan LBH APIK melaporkan Ketua KPU Hayim Asy'ari ke Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP)
Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari | Foto : Youtube KPU
Internasional19 April 2024, 02:43 WIB

28 Karyawan Dipecat, Buntut Protes Kontrak Kerja Google dengan Militer Israel

Google memecat sejumlah karyawan setelah diketahui melakukan protes terhadap kondisi tenaga kerja dan kontrak perusahaan dengan militer Israel.
Kantor Google di San Francisco | Foto : Ist
Internasional19 April 2024, 02:02 WIB

Bencana Banjir Melanda Dubai, Ilmuan Peringatkan Hal Ini

Bencana alam berupa banjir melanda Dubai, Uni Emirat Arab, pada hari Selasa (16/4/2024), setelah hujan deras mengguyur negara tersebut.
Bencana Banjir Melanda Dubai | Foto : Capture video youtube HAG Weather
Keuangan19 April 2024, 01:29 WIB

6 Tanda Kamu Lebih Cocok Jadi Pebisnis Ketimbang Karyawan, Ini Buktinya

Sesungguhnya ada beberapa tanda yang menjadi petunjuk orang lebih cocok jadi pebisnis daripada karyawan
Tanda orang lebih cocok jadi pebisnis  | Foto : Pexels/Andrea Piacquadio
Inspirasi19 April 2024, 01:19 WIB

5 Tipe Overthinking yang Sering Dialami Banyak Orang, Kamu Termasuk yang Mana?

Overthingking sejatinya dibagi ke dalam beberapa tipe yang mungkin jarang diketahui banyak orang. Mari simak penjelasan berikut
Tipe orang overthingking | Foto : Pexels/Andrea Piacquadio
Sukabumi19 April 2024, 00:53 WIB

Warga Keluhkan Sampah Dekat Terminal Sagaranten Sukabumi, Tidak Ada TPS Meski Iuran

Sejumlah pedagang dan warga mengeluhkan pengolahan sampah di sekitar Terminal Sagaranten Kabupaten Sukabumi
Warga Sagaranten sedang membersihkan sampah yang menumpuk | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi19 April 2024, 00:03 WIB

ASN di Sukabumi Balik Tuduh Istrinya yang Lakukan KDRT, Akan Dilaporkan Jika Tak Minta Maaf

ASN di Sukabumi membantah tuduhan KDRT. Ia menyebut informasi yang disampaikan oleh istrinya melalui kuasa hukumnya merupakan kebohongan, tidak sesuai fakta, dan terlalu dilebih-lebihkan.
Huasa hukum BCA, Muhammad Adad Maulana saat menunjukan bukti KDRT yang dilakukan oleh DM kepada BCA | Foto : Asep Awaludin