Rambut Rontok saat Menyusui Hal yang Normal, Ini Cara Perawatannya

Minggu 02 Februari 2020, 03:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Beberapa ibu mengeluh rambut rontok saat menyusui eksklusif pada bayinya. Namun, Anda tak sendiri. Rambut rontok saat menyusui dialami oleh nyaris semua ibu menyusui di dunia. Kondisi ini biasanya terjadi ketika bayi Anda berusia 3 bulan, dan dapat berlangsung dalam hitungan minggu hingga berbulan-bulan.

Dalam dunia medis, rambut rontok saat menyusui sering disebut sebagai pospartum hair loss alias rambut rontok pascamelahirkan. Artinya, menyusui atau tidak, setiap ibu yang baru saja melahirkan akan mengalami kerontokan rambut yang signifikan.

Secara garis besar, penyebab rambut rontok saat menyusui adalah faktor hormonal. Ya, perubahan kadar hormon yang sangat drastis saat Anda hamil dan pascamelahirkan sangat ekstrem sehingga mengakibatkan beberapa perubahan pada kondisi tubuh secara keseluruhan, termasuk rambut rontok

Rambut sebetulnya mengalami kerontokan setiap hari dan itu adalah hal yang normal. Hanya saja, kerontokan rambut ini seperti berhenti selama Anda hamil. Sebaliknya, rambut Anda akan terus tumbuh selama mengandung. Apalagi, konsumsi suplemen kehamilan juga disebut-sebut memengaruhi kualitas rambut Anda sehingga menjadi lebih sehat, lebat, dan berkilau dari biasanya. 

Setelah melahirkan, hormon Anda akan perlahan kembali ke level normal. Perubahan ini menyebabkan fase rambut rontok akan kembali atau dalam dunia medis disebut juga telogen effluvium.

Ingat, ada rambut yang seharusnya rontok setiap hari, tapi tertahan oleh hormon kehamilan. Rambut inilah yang kemudian akan rontok secara bersamaan ketika hormon kehamilan sudah benar-benar menghilang dari tubuh Anda, yakni sekitar tiga bulan setelah melahirkan.

Tak heran, banyak ibu yang mengeluhkan rambut mereka banyak rontok dalam kurun waktu tersebut. Mengingat tiga bulan bukanlah jeda waktu yang sebentar, wajar bila banyak ibu mengira rambut rontok saat menyusui ini dipengaruhi oleh kegiatan tersebut, padahal bukan.

Rambut rontok saat menyusui adalah proses alamiah yang tidak bisa Anda cegah. Apalagi, Anda memang tidak bisa melakukan apa-apa untuk mengurangi jumlah rambut yang rontok pada fase ‘kerontokan rapel’ ini.

Jika rambut rontok saat menyusui tidak mengganggu aktivitas atau penampilan Anda secara keseluruhan, kondisi ini tidak memerlukan perawatan apa pun. Namun, ada beberapa cara yang dapat Anda lakukan untuk membuat rambut terlihat lebih penuh meski tengah mengalami kerontokan. 

Berikut ini yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi rambut rontok saat menyusui

1. Penataan rambut sederhana

Lupakan pemakaian pemanas, seperti hair dryer, catok, atau pengeriting, selama rambut Anda rontok. Jika Anda ingin mengeringkan rambut dengan cepat, gunakan kipas angin. Perhatikan juga cara menyisir selama rambut rontok saat menyusui. Sisir rambut dengan perlahan agar tidak kusut dan rontok terlalu banyak. Bila perlu, jangan sering-sering menyisir rambut.

2. Minum vitamin

Sama seperti ketika hamil, minum vitamin dan suplemen juga bisa meningkatkan kesehatan rambut. Anda pun bisa minum vitamin yang diresepkan dokter selama kehamilan, yang bukan hanya dapat membantu meringankan rambut rontok saat menyusui, namun juga dapat meningkatkan kualitas ASI Anda.

3. Perhatikan pola makan

Pola makan sehat berimbas pada banyak hal dalam tubuh ibu menyusui, salah satunya dalam hal kesehatan rambut. Makanan yang digadang-gadang dapat meningkatkan kesehatan rambut adalah sayuran berdaun hijau (karena kaya akan zat besi dan vitamin C), ubi dan wortel (beta karoten), telur (vitamin D), dan ikan (omega-3 dan magnesium).

4. Gunakan sampo khusus

Untuk menghasilkan efek rambut yang mengembang, Anda bisa menggunakan sampo yang menambah volume rambut. Anda juga sebaiknya memilih conditioner dengan efek serupa untuk menghindari rambut cepat lepek dan terlihat tipis.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sehat26 April 2024, 12:30 WIB

8 Rekomendasi Makanan untuk Mengatasi Gejala Batuk Pilek

Berikut Rekomendasi Makanan untuk Mengatasi Gejala Batuk Pilek. Sudah Coba?
Sup Ayam. Rekomendasi Makanan untuk Mengatasi Gejala Batuk Pilek (Sumber : Freepik/@freepik)
Bola26 April 2024, 12:00 WIB

Prediksi Calon Lawan Timnas Indonesia di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Indonesia lolos ke semifinal Piala Asia U-23 2024 dan akan menghadapi dua calon kuat antara Arab Saudi dan Uzbekistan.
Indonesia lolos ke semifinal Piala Asia U-23 2024 dan akan menghadapi dua calon kuat antara Arab Saudi dan Uzbekistan. (Sumber : X/@TimnasIndonesia).
Bola26 April 2024, 11:46 WIB

Saingan Prabowo Gibran? Netizen dan Media Korsel Kompak Usung Shin Tae-yong jadi Presiden RI 2029

Ucapan selamat dan meme bertebaran di media sosial.
Media Korsel: Shin Tae-yong Calon Presiden Indonesia 2029-2034 (Sumber: Tangkap layar Twitter)
Life26 April 2024, 11:30 WIB

10 Kebiasaan Orang Miskin yang Membuatnya Sulit Kaya, Apa Kamu Termasuk?

Inilah Beberapa Kebiasaan Orang Miskin yang Membuatnya Sulit Kaya, Apa Kamu Termasuk Salah Satunya?
Ilustrasi. Rebahan Malas Gerak. Kebiasaan Orang Miskin yang Membuatnya Sulit Kaya (Sumber : Freepik)
Life26 April 2024, 11:13 WIB

Ini 5 Cara untuk Mengajari Anak Berpikir Sendiri, Salah Satunya Berikan Contoh

Mengambil langkah mundur dan membiarkan anak-anak berpikir sendiri mungkin merupakan tugas yang sulit bagi orang tua.
Ilustrasi mengajari anak berpikir sendiri. | Foto: Freepik
Life26 April 2024, 11:03 WIB

Perhatikan Dampaknya, Terapkan 6 Cara Ini untuk Mengajari Anak Bersikap Baik

Mengajarkan Anak tentang kebaikan merupakan hal yang sangat penting agar mereka memiliki rasa empati terhadap sesama.
Ilustrasi anak bersikap baik. | Foto: Freepik/@freepik
Aplikasi26 April 2024, 11:00 WIB

Mudah dan Gak Perlu Ribet! 3 Cara Menambahkan Tanda Tangan Online di PDF

Ada beberapa cara untuk menambahkan tanda tangan online di file PDF.
Ilustrasi - Ada beberapa cara untuk menambahkan tanda tangan online di file PDF. (Sumber : Freepik.com).
Life26 April 2024, 10:43 WIB

Tetapkan Peraturan, Terapkan 5 Tips Berikut untuk Mengasuh Anak Keras Kepala

Mengasuh anak yang berkemauan keras terkadang bisa menjadi tantangan. Namun inilah yang direkomendasikan para ahli untuk membantu hubungan Anda dengan anak Anda berkembang.
Ilustrasi anak keras kepala. | Foto: Freepik/@stocking
Life26 April 2024, 10:32 WIB

Coba Berbohong, 6 Masalah Umum Perilaku Anak Prasekolah dan Cara Mengatasinya

Semua anak pasti bertingkah laku, namun masalah perilaku tertentu pada anak usia 3 tahun dan 4 tahun tidak boleh diabaikan. Inilah cara menangani perilaku menentang pada anak prasekolah Anda.
Ilustrasi anak prasekolah. | Foto: Freepik
Life26 April 2024, 10:30 WIB

10 Kebiasaan Orang Baik yang Membuatnya Mudah Sukses

Berikut Sederet Kebiasaan Orang Baik yang Membuatnya Mudah Sukses.
Ilustrasi. Orang dewasa emosional yang sukses. Kebiasaan Orang Baik yang Membuatnya Mudah Sukses Sumber foto : Pexels/Ketut Subiyanto