6 Tips Belanja Online Hemat dan Cermat Selama Ramadan

Sabtu 19 Mei 2018, 14:41 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Bulan Ramadan menjadi saat di mana banyak orang mencari kebutuhan untuk Lebaran. Mereka berburu baju baru, kue kering, sampai kebutuhan rumah tangga untuk menyambut Hari Raya Idul Fitri dengan cara pergi ke pusat perbelanjaan maupun toko online.

Di berbagai situs belanja online, aneka promosi mulai gencar dilakukan. Dari beragam tawaran itu, kita harus cermat dan bijaksana dalam belanja untuk mendapatkan harga terbaik dan produk berkualitas.

"Kami berkomitmen membantu masyarakat untuk dapat belanja online dengan bijak dan cermat, sekaligus menabung saat belanja online melalui cashback," kata Country Head of ShopBack Indonesia, Indra Yonathan dalam keterangan tertulis. Sebagai aggregator e-commerce, Indra melanjutkan, ShopBack mengarahkan dan memberi tahu pengguna mengenai promo di setiap mitra e-commerce. Berikut ini tips belanja online selama Ramadan dari ShopBack Indonesia:

1. Pilih situs dan toko online terpercaya
Jangan sampai kamu membeli barang palsu atau kena tipu ketika belanja online. Perhatikan dulu situs belanja online yang kamu kunjungi dan amati juga toko atau penjualnya. Untuk menghindari penipuan, sebaiknya kamu memilih platfrom marketplace yang sudah terpercaya.

Biasanya platform marketplace memberikan tanda atau simbol toko mana yang sudah terautorisasi dan mana yang belum. Toko online yang telah mendapatkan tanda autorisasi ini sudah terjamin keaslian dan pelayanannya.

2. Perhatikan rating dan kolom ulasan
Meski sudah memilih toko yang terautorisasi, kamu masih ragu dengan keaslian produkm maka ceklah rating serta baca setiap review atau ulasan produk dari pelanggan sebelumnya. Dari ulasan tersebut kamu bisa memperkirakan reputasi dan kualitas barang yang hendak dibeli.

3. Aktifkan aplikasi push notification 
Kalau mau tak suka menerima newsletter karena akan membuat kotak email penuh, coba aktifkan push notification aplikasi belanja online yang kamu miliki. Push Notification dapat berfungsi sebagai pengingat, sehingga kamu tidak ketinggalan jika ada promosi.

4. Cermati prmosi sesuai kebutuhan
Siapa yang tidak tergiur dengan promosi dan diskon? Berdasarkan data Accenture, hampir tiga perempat pembeli online kepincut dengan produk berharga murah serta diskon besar. Ini membuat mereka kian giat berbelanja online.

Selama Ramadan, banyak platform belanja online yang memberikan aneka program diskon, bahkan ada yang sampai memberikan potongan harga hingga 90 persen. Sebagai konsumen cerdas, kamu mesti meneliti promosi itu dan bandingkan di setiap platform belanja online.

5. Manfaatkan jam ngabuburit dan sahur
Studi terbaru Shopback menunjukkan masyarakat Indonesia lebih banyak mengunjungi platform e-commerce pada pukul 16.00 sampai 17.00. Ini adalah saat orang menunggu waktu berbuka puasa. Waktu ini dimanfaatkan pelaku e-commerce untuk menggaet lebih banyak konsumen dengan memberikan promosi atau kuis berhadiah. Selain menjelang buka puasa, di waktu sahur banyak orang mengakses situs belanja online untuk mendapatkan promo khusus saat sahur.

6. Pilih metode pembayaran yang tepat
Platrom e-commerce memberikan beragam pilihan metode pembayaran untuk mempermudah konsumen dalam bertransaksi. Kuncinya, perhatikan platform belanja online yang memberikan diskon seuai dengan kartu yang dimiliki. Jika masih ragu dengan keamanan kartu bank, pilih metode pembayaran di tempat atau Cash on Delivery alias COD.

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Life25 April 2024, 16:30 WIB

9 Cara Agar Tidak Mudah Bosan Saat di Rumah, Ini yang Harus Dikerjakan

Artikel ini akan membahas berbagai ide untuk membantu Anda mengatasi kebosanan dan menemukan kegiatan yang menyenangkan.
Ilustrasi. Bermain dengan keluarga di rumah untuk mencegah rasa bosan. Sumber : pixabay/kloow99
DPRD Kab. Sukabumi25 April 2024, 16:15 WIB

Anggota DPRD Paoji: Koalisi PDIP-PKS di Pilkada 2024 Sukabumi Bisa Jadi Kenyataan

Desk Pilkada Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan dan sejumlah elit partai melakukan kunjungan ke kantor DPD PKS dalam rangka membangun komunikasi politik menjelang perehelatan Pilkada 2024.
Kunjungan Desk Pilkada PDIP ke Markas DPD PKS Kabupaten Sukabumi, Kamis (25/4/2024) | Foto : Ist
Bola25 April 2024, 16:00 WIB

Persib Bandung vs Borneo FC di Liga 1 2023/2024: H2H, Susunan Pemain dan Prediksi Skor

Persib Bandung vs Borneo FC di Liga 1 2023/2024, akan tersaji malam ini mulai pukul 19.00 WIB.
Persib Bandung vs Borneo FC di Liga 1 2023/2024, akan tersaji malam ini mulai pukul 19.00 WIB. (Sumber : X/@persib/@BorneoSMR).
Life25 April 2024, 15:30 WIB

10 Cara Agar Dipercaya Oleh Orang Lain, Ini yang Harus Dilakukan

Kini, interaksi manusia semakin kompleks dan teknologi terus berkembang, maka memiliki reputasi sebagai individu yang dapat diandalkan dan dipercaya menjadi semakin penting.
Ilustrasi. Orang yang sedang berkumpul tidak gaduh dan saling percaya. Sumber : pixabay/anne00
Life25 April 2024, 15:11 WIB

Identifikasi Pemicunya, Ini 5 Cara Membantu Anak Menghentikan Kebiasaan Buruk

Kebiasaan buruk bisa jadi kebiasaan yang akan berkelanjutan jika tidak segera dihentikan.
Ilustrasi membantu anak menghentikan kebiasaan buruk. | Foto: Freepik
Sukabumi25 April 2024, 15:03 WIB

Kunjungi Kalaju di Surade Sukabumi, Drh Slamet Dorong Kesejahteraan Nelayan

Kunjungan ini adalah dalam rangka supervisi persiapan pelaksanaan program Kalaju.
Anggota Komisi IV DPR RI F-PKS drh Slamet (paling kiri) saat mengunjungi Desa Cipeundeuy, Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi, Rabu, 24 April 2024. | Foto: Istimewa
Inspirasi25 April 2024, 15:00 WIB

Info Lowongan Kerja Kasir dengan Penempatan di Sukabumi, Yuk Cek Kualifikasinya

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Info Lowongan Kerja Kasir dengan Penempatan di Sukabumi, Yuk Cek Kualifikasinya (Sumber : Freepik/pressfoto)
Life25 April 2024, 14:30 WIB

Agar Tidak Tersinggung, Ini 6 Cara Mengingatkan Teman yang Bau Badan

Bagaimana jika Anda menemui situasi yang agak membingungkan ketika Anda harus menghadapi aroma yang kurang sedap dari salah satu teman Anda?
Ilustrasi. Cara mengingatkan teman yang bau badan. Sumber : pixabay/jessie22
Sukabumi25 April 2024, 14:19 WIB

Bahas Pungli hingga Rp 17 Juta, Ratusan Warga Demo Pabrik di Cikembar Sukabumi

Massa adalah warga di sekitar pabrik di Desa Bojongraharja, Kecamatan Cikembar.
Massa aksi saat melakukan demonstrasi di depan PT GSI di Jalan Pelabuhan II, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi, Kamis (25/4/2024). | Foto: SU/Asep Awaludin
Kecantikan25 April 2024, 14:15 WIB

8 Cara Agar Tetap Wangi Sepanjang Hari dan Tampil Percaya Diri

Artikel ini akan membahas berbagai tips dan trik yang dapat membantu Anda menjaga kesegaran dan keharuman tubuh sepanjang hari.
Ilustrasi. Memiliki tubuh wangi. Sumber : pixabay/jessie22