SUKABUMIUPDATE.com – Sebanyak 102 warga Desa Tangkil Kecamatan Cidahu Kabupaten Sukabumi menerima ATM Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dari Kementerian Sosial di Aula kantor kecamatan Cidahu, Kamis (31/5/2018).
BACA JUGA: Kabulkan Usulan Warga, Pemdes Bojonggaling Sukabumi Beli Mobil Ambulans
"Sesuai Data Penerima Manfaat (DPM) dari BPNT non PKH, di desa kami sebanyak 102 penerima ATM dari Bank BNI, nantinya digesek dan dibelikan beras 10 kilogram dibagi dua kantong masing-masing kantong lima kilogram," ujar Kepala Desa Tangkil, Ujang Sehabudin, kepada sukabumiupdate.com melalui aplikasi WhatsAppnya.
Meskipun warga menerima transfer dana bantuan dari pemerintah melalui ATM, kata Ujang, namun dana tersebut tidak bisa ambil tunai lantaran hanya untuk belanja kebutuhan pokok seperti beras.
"Mudah-mudahan dengan bantuan tunai dari pemerintah pusat dapat meringankan masyarakat, apalagi ini bulan puasa disaat warga lagi membutuhkan sehingga mereka tidak usah mikirin beras," ungkapnya.
Masih kata Ujang, meskipun lokasi kantor kecamatan Cidahu jaraknya jauh dari tempat tinggal warga, namun hal itu tidak menjadi kendala.
“Mereka tetap datang untuk mengambil ATM, mungkin karena mereka sangat berharap dengan bantuan ini,” pungkasnya.