SUKABUMIUPDATE.com -Pemerintah Desa (Pemdes) Cikangkung Kecamatan Ciracap Kabupaten Sukabumi mendapatkan penilaian dari Tim PKK Kabupaten Sukabumi dalam kegiatan bina wilayah desa model di Aula desa, Rabu (25/4/2018).
"Penilaian meliputi empat program kerja (POKJA) yang terdiri dari bidang penghayatan dan pengamalan Pancasila, kegiatan gotong royong, bidang pendidikan dan keterampilan, bidang sandang dan pangan, serta bidang kesehatan," ujar ketua PKK Desa Cikangkung, Sri Mulyani Gunawan, kepada sukabumiupdate.com.
BACA JUGA: Kembangkan dan Percantik Potensi Wisata, Pemdes Purwasedar Sukabumi Gencarkan Kerja Bakti
Dirinya menambahkan, berbagai kegiatan yang sudah direalisasikan seperti pembinaan ke kelompok-kelompok pengajian dengan materi tentang 10 program PKK, pembentukan pemberdayaan masyarakat, dan bintek bina keluarga balita.
<iframe src="//www.youtube.com/embed/PDv_BBetvRw" width="315" height="177" frameborder="0" allowfullscreen="allowfullscreen"></iframe>
Dalam penilaian ini, kata Sri, Tim penggerak PKK Kabupaten Sukabumi juga meninjau ke lapangan. Seperti ke Posyandu, majelis talim, rumah sehat di Kampung Pasirceuri.
BACA JUGA: Biar Melek IT, Perangkat Desa Tenjoayu Sukabumi Dilatih Buat Website
"Kemudian melihat hasil pemberdayaan masyarakat dalam bidang pengembangan koperasi Bumdes pada kelompok binaan PKK Mawar dan Anggrek serta pembentukan UP2K," jelasnya.
Selanjutnya, melakukan monitoring terhadap program "Nikreuh Ngeureuy" yang bergerak di bidang cendramata kreatif ciri khas Geopark Ciletuh.
"Seperti ukiran kayu, lukisan pasir, pernik dari kerang, dan kelompok Riksa Nusantara bergerak di bidang oleh oleh" kripik kriting "dan olahan buah markisa khas Kecamatan Ciracap," pungkasnya.