SUKABUMIUPDATE.com – Kelengkapan administrasi kependudukan, masih menjadi salah satu permasalahan yang selalu dihadapi masyarakat hingga saat ini. Selain enggan mengurus, faktor ekonomi ternyata juga sangat berpengaruh.
Tidak ingin melihat ada warga yang belum memiliki kelengkapan administrasi kependudukan, perangkat Pemerintahan Desa (Pemdes) Nagrak Utara, Kecamatan Nagrak, Kabupaten Sukabumi, berinisiatif melakukan jemput bola dengan mendatangi langsung rumah warga untuk mengecek langsung kepemilikan Kartu Keluarga (KK).
“Awal tahun ini sudah kami lakukan verifikasi dan didapati jumlah warga miskin yang belum memiliki KK sebanyak 250 keluarga, alhamdulillah sekitar Februari mereka mendapatkan KK secara gratis,†ujar Kepala Desa Nagrak Utara, Basroh Ramdansyah kepada sukabumiupdate.com, melalui sambungan telepon, Selasa (4/4).
BACA JUGA:
Asa Robia, Bocah Miskin Warungkiara Kabupaten Sukabumi yang Terancam Buta
Mengkhawatirkan, Nasib Bocah Busung Lapar Warga Warungkiara Kabupaten Sukabumi
Empat Tuntutan Somasi Soal Anak Busung Lapar di Kabupaten Sukabumi
Dijelaskannya, banyak faktor mengakibatkan warga belum memiliki kartu keluarga, seperti sudah menikah tetapi belum dibuatkan KK. Apalagi sekarang pemerintah sedang gencar-gencarnya, mendorong setiap warga negara wajib melengkapi dokumen identitas kependudukan dari mulai KPT, KK, hingga akta kelahiran.
“Sebetulnya masih banyak yang belum memiliki KK, namun secara bertahap kami lakukan pendataan,†katanya.
Rencananya, diakhir tahun 2017 nanti pihak Desa Nagrak Utara kembali melakukan verifikasi identitas kependudukan khusus bagi warga miskin. “Sekarang diakhir tahun, kita adakan lagi verifikasi. Kita fokus hanya untuk warga yang miskin saja,†ungkap Basroh.Â