SUKABUMIUPDATE.com - Jadwal pertandingan Liga Inggris atau EPL akhir pekan ini menyuguhkan sejumlah laga menarik. Beberapa tim besar seperti Arsenal dan Tottenham Hotspur akan memulai aksinya di awal tahun 2021.
Tercatat ada sejumlah pertandingan EPL yang akan berlangsung pada Sabtu hingga Minggu malam (2-3/1/2021) dan dapat disaksikan secara live.
EPL malam ini akan dibuka oleh laga antara Tottenham Hotspur vs Leeds United. Pertandingan ini menjanjikan duel 90 menit yang menarik antara strategi bertahan ala Jose Mourinho dan gaya menyerang dengan tekanan ketat dari Marcelo Bielsa.
Tottenham Hotspur harus mewaspadai Leeds United. Sebab, Patrick Bamford dan kawan-kawan tengah on fire setelah menang 0-5 atas West Brom beberapa waktu lalu. Terlebih, dalam lima laga terakhirnya, The Whites mampu mencetak 14 gol.
Dengan raihan 30 gol, Leeds United merupakan tim tertajam keempat di EPL untuk sementara ini. Mereka kalah dari Liverpool dengan 37 gol, Manchester United 33 gol, dan Chelsea 31 gol. Sedangkan Tottenham Hotspur baru mencetak 26 gol.
Bertemu dengan Leeds United, Jose Mourinho tidak boleh membuat timnya bermain bertahan. Sebab lini pertahanan The Whites musim ini sedang menjadi yang terburuk kedua. Mereka kebobolan 30 gol dan hanya berada di bawah West Brom dengan 35 gol.
Tetapi, fakta lain bahwa Leeds United mampu melakukan 2 clean sheet secara beruntun juga menjadi tantangan bagi Tottenham Hotspur.
Jose Mourinho dinilai harus mampu mengembalikan ketajaman penyerang Tottenham Hotspur Harry Kane dan pemain asal Korea Selatan Son Heung Min. Pasalnya, dalam tiga pertandingan terakhir di EPL, kedua pemain itu hanya menciptakan satu gol, yakni dari Son saat mereka kalah melawan Liverpool.
Di lokasi lain, Arsenal akan menyambangi The Hawthorns, markas West Brom. Tim asuhan Mikel Arteta ini berharap mental tim Sam Allardyce masih terpuruk usai dibantai Leeds United. Sebaliknya, The Gunners tengah percaya diri karena baru meraih dua kemenangan beruntun saat bertemu Chelsea dan Brighton.
Kendati demikian, Arsenal tidak pernah menang dalam tiga lawatan terakhirnya di markas The Baggies. The Gunners hanya meraih sekali imbang dan dua kali kalah dan itu menjadi tantangan bagi tim Mikel Arteta. Terakhir mereka bisa mengalahkan West Brom di kandangnya adalah 29 November 2014 dengan skor tipis 0-1.
Berikut jadwalnya,
Sabtu, 2 Januari 2021
19.30 WIB: Tottenham Hotspur vs Leeds United - Streaming Mola TV
Minggu, 3 Januari 2021
03.00 WIB: West Bromwich Albion vs Arsenal - Link Streaming Mola TV - Streaming NET TV