SUKABUMIUPDATE.com - Christian Eriksen dipastikan tidak akan menyelesaikan musim 2019/20 di Liga Inggris bersama Tottenham Hotspur. Karena pemain asal Denmark itu kini sudah resmi menjadi milik Inter Milan.
Gelandang berusia 27 tahun itu dibeli Inter Milan dari Tottenham dengan nilai transfer sebesar 16,9 juta pound. Di angka tersebut, Inter mengikat Eriksen dengan kontrak berdurasi empat setengah tahun atau hingga Juni 2024.
"Kami mengonfirmasi Christian Eriksen hari ini sudah menyelesaikan transfer ke Inter Milan. Kami doakan yang terbaik untuknya di masa mendatang, @ChrisEriksen8," bunyi konfirmasi Tottenham Hotspur lewat akun Twitter @SpursOfficial.
Eriksen dibeli Tottenham dari Ajax pada Agustus 2013 silam. Saat itu, Eriksen hijrah ke Inggris setelah Tottenham menebusnya senilai 11,5 juta pound.
Di era Mauricio Pochettino, Eriksen menjadi salah satu pemain kunci kemajuan Tottenham. Namun di era Jose Mourinho, peran Eriksen sangat minim.
Kontrak Eriksen bersama Spurs sejatinya masih tersisa enam bulan, namun pemain timnas Denmark itu menolak tawaran perpanjangan kontrak. Eriksen lebih memilih hijrah ke Serie A bersama Inter Milan.
"Tidak ada sesuatu yang negatif tentang Christian. Saya berada di sini hampir sama dengan Christian. Dia selalu mengurus dirinya sendiri dengan cara yang paling baik," kata pemain Tottenham, Eric Dier.
"Dia adalah salah satu pemain yang sangat profesional yang pernah saya kenal. Dia adalah salah satu pemain terbaik yang pernah dimiliki Tottenham."
Sumber : suara.com