SUKABUMIUPDATE.com - Direktur Olahraga AS Roma, Monchi, menyatakan bahwa pihaknya akan mengambil langkah hukum terkait pembajakan transfer Malcom dari Bordeaux yang dilakukan oleh Barcelona. Monchi menyatakan bahwa dirinya menyimpan sejumlah bukti untuk mempermasalahkan hal itu.
Berbicara kepada laman resmi klubnya, Monchi mengatakan bahwa memang belum ada kesepakatan secara tertulis antara AS Roma dan Bordeaux soal transfer pemain sayap asal Brasil itu. Namun, menurut dia, bukti pesan singkat antara dirinya dengan Presiden Bordeaux Stephane Martin dan agen si pemain, Fernando Garcia, cukup untuk menyeret mereka ke pengadilan.
"Kami akan mencari pilihan dan melihat apakah kami akan mengajukan kasus hukum. Benar, belum ada dokumen yang ditandatangani, tetapi ada banyak pesan singkat antara saya dengan agen dan presiden mereka yang harus diperhitungkan," ujarnya di laman resmi AS Roma.
Sebelumnya Monchi menceritakan bahwa Barcelona menelikung upayanya mendatangkan Malcom dari Bordeaux. Pada Senin kemarin, AS Roma dan Bordeaux telah sepakat soal transfer Malcom senilai 36 juta euro.
Namun Bordeaux membatalkan kesepakatan itu secara sepihak setelah Barcelona mengajukan tawaran senilai 41 juta euro pada Selasa siang. Padahal sore harinya Malcom sudah dijadwalkan untuk terbang ke Roma.
Di Barcelona, Malcom disodori kontrak berdurasi lima tahun. Dia juga mendapatkan bayaran sebesar 5 juta euro atau dua kali lipat dari tawaran AS Roma.
Sumber: Tempo