Ronaldo Pindah ke Juventus, Nilainya Cuma 100 Juta Euro?

Kamis 05 Juli 2018, 05:09 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Mega bintang Cristiano Ronaldo dikabarkan akan hengkang dari Real Madrid ke Juventus pada bursa transfer musim panas ini. Yang mengejutkan, Juventus disebut hanya butuh 100 juta euro untuk memboyongnya dari Real Madrid.

Nilai tersebut bahkan jauh di bawah harga Neymar Jr yang hengkang dari Barcelona ke Paris Saint-Germain pada musim lalu. PSG saat itu harus membayar 222 juta euro kepada Barcelona untuk memutuskan kontrak Neymar. 

Padahal Real Madrid pernah sesumbar tak akan ada klub yang mampu menebus klausa pemutusan kontrak Ronaldo. Pasalnya, pemain asal Portugal itu dipagari dengan klausa pemutusan kontrak senilai 1 miliar euro.

Bocoran kontrak Ronaldo dikabarkan beredar sejak akhir Juni lalu. Kontrak yang ditandatangani pada November 2016 itu memang menyebutkan bahwa nilai klausa pemutusan kontrak Ronaldo mencapai 1 miliar euro. Namun nilai itu hanya berlaku untuk tim-tim Liga Spanyol dan Paris Saint-Germain.

Sedangkan untuk klub di luar itu, mereka bisa mendapatkan Ronaldo dengan nilai hanya 400 juta euro. Tak sampai di situ saja, dalam kontrak tersebut juga tercantum bahwa klub di luar asal Spanyol dan PSG bisa membeli Ronaldo dengan mahar 100 juta euro jika si pemain memang menyatakan ingin hengkang dari Real Madrid.

Nah, Juventus sendiri masuk ke kategori ketiga. Media Spanyol AS menyebutkan bahwa Ronaldo sendirilah yang menginisiasi kepindahannya dari Real Madrid ke Juventus. Bersama dengan agennya, Jorge Mendes, Ronaldo sempat menemui Direktur Olahraga Juventus Fabio Paratici sebelum berlaga di Piala Dunia 2018.

Langkah itu dilakukan karena Ronaldo kecewa terhadap Presiden Real Madrid Florentino Perez. Ronaldo menilai Perez telah mengingkari janjinya untuk menjadikan dia sebagai pemain dengan gaji termahal di dunia jika mampu membawa Los Galacticos meraih gelar juara Liga Champions.

Janji itu sebenarnya telah diterima Ronaldo pada dua musim lalu atau satu musim setelah perpanjangan kontrak terakhirnya bersama Real Madrid pada November 2016. Namun, setelah membawa dua gelar juara Liga Champions kepada Real Mardid, Perez tak juga menepati janjinya.

Ronaldo sendiri tak lagi menjadi pemain dengan gaji termahal di dunia setelah Lionel Messi memperpanjang kontraknya dengan Barcelona pada November 2017 dan kepindahan Neymar Jr ke Paris-Saint-Germain pada Juli 2017. Kedua pemain itu kini memiliki pendapatan di atas Ronaldo, yang bergaji 21 juta euro per tahun.

Juventus sendiri disebut siap menyanggupi bayaran 30 juta euro per tahun yang diminta Ronaldo. Meskipun nilai itu lebih sedikit ketimbang bayaran Messi yang mencapai 37 juta euro per tahun, Ronaldo siap membuktikan dirinya layak dihargai lebih ketimbang dari yang dilakukan oleh Real Madrid.

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Sukabumi23 November 2024, 19:49 WIB

Banjir Rendam Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua Sukabumi, Lalu Lintas Sempat Macet

Bencana banjir ini sempat menyebabkan kemacetan panjang.
Kondisi banjir di Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu sore (23/11/2024). | Foto: P2BK Simpenan
Sukabumi23 November 2024, 19:33 WIB

Dinding Rumah Warga di Ciemas Sukabumi Jebol Dihantam TPT Ambruk

Tidak ada korban luka maupun jiwa dalam kejadian ini.
Kondisi rumah Mulyadi yang jebol di Kampung Bakanjati RT 03/04 Desa Girimukti, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa
Sukabumi23 November 2024, 19:14 WIB

Jembatan Sungai Cibeureum Kota Sukabumi Ambruk, Akses Baros-Sindangpalay Putus

Hujan deras menyebabkan debit air Sungai Cibeureum meningkat secara signifikan.
Tangkapan layar video jembatan di Sungai Cibeureum Kota Sukabumi roboh pada Sabtu (23/11/2024). | Foto: Istimewa
Sukabumi Memilih23 November 2024, 19:00 WIB

GRIB Jaya Cibeureum Apel Siaga Ayep-Bobby untuk Pilkada Kota Sukabumi

Ayep berharap pelaksanaan pencoblosan dapat berjalan dengan lancar dan aman.
Calon Wali Kota Sukabumi Ayep Zaki saat apel siaga bersama GRIB Jaya PAC Kecamatan Cibeureum pada Sabtu (23/11/2024).  | Foto: Tim Ayep Zaki
Sehat23 November 2024, 19:00 WIB

Kenali Kolesterol Tinggi pada Anak : Penyebab, Diagnosis, dan Pengobatan

Kolesterol tidak hanya menyerang orang dewasa saja, tetapi anak-anak pun bisa menderita penyakit ini.
Ilustrasi anak terkena kolesterol tinggi (Sumber : Freepik/@freepik)
Life23 November 2024, 18:00 WIB

Doa untuk Ibu Hamil Agar Persalinan Lancar dan Diberikan Kemudahan

Doa merupakan bentuk permohonan dan harapan kepada Tuhan Yang Maha Esa agar diberikan kelancaran dan keselamatan dalam proses persalinan.
Ilustrasi -  Doa merupakan bentuk permohonan dan harapan kepada Tuhan Yang Maha Esa agar diberikan kelancaran dan keselamatan dalam proses persalinan. (Sumber : pixabay.com/@mochow11)
Sukabumi Memilih23 November 2024, 17:58 WIB

Kumpul di Ciracap, PKB, PPP, dan Golkar Perkuat Koalisi untuk Pilkada Sukabumi

Kegiatan diawali jalan santai, senam, pembacaan doa, dan pembagian doorprize.
Dadang Hermawan di HUT Partai Golkar ke-60 tahun di Curug Luhur, Kampung Cikawung, Desa Purwasedar, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (23/11/2024). | Foto: Istimewa
Sukabumi23 November 2024, 17:22 WIB

Banjir dan Pergerakan Tanah di Sagaranten Sukabumi, Perlu Relokasi Jalan dan Normalisasi Sungai

Petugas melakukan asesmen dan membantu warga yang terdampak.
Kondisi jalan yang terdampak pergerakan tanah di Kecamatan Sagaranten, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa
Food & Travel23 November 2024, 16:57 WIB

Tinggi 35 Meter, Indahnya Curug Luhur sebagai Wisata Air Terjun di Ciracap Sukabumi

Akses jalan menuju curug telah diaspal, begitu juga area parkir.
Curug Luhur di Kampung Cikawung, Desa Purwasedar, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi. | Foto: SU/Ragil Gilang