SUKABUMIUPDATE.com - Kepolisian Merseyside akan menyelidiki ancaman pembunuhan terhadap kiper Liverpool FC, Loris Karius, setelah pertandingan final Liga Champions di Stadion Olimpiade Ukraina, Minggu 27 Mei 2018.
Juru bicara kepolisian mengatakan setiap tindakan yang bersifat ancaman di media sosial kepada kiper asal Jerman itu akan diinvestigasi.
Penjaga gawang Liverpool FC berusia 24 tahun itu dan keluarganya banyak menerima ancaman setelah membuat dua kesalahan fatal pada final Liga Champions 2018 di Kiev yang menolong Real Madrid memenangi pertandingan 3-1.
“Kami menganggap unggahan-unggahan di media sosial sangat serius. Pelanggaran akan diselidiki,” kata polisi. “Petugas menyadari komentar dan ancaman yang dilakukan melalui media sosial.”
Kepolisian Merseyside, yang membawahi domisili Liverpool FC, mengingatkan para pengguna media sosial bahwa setiap unggahan yang melanggar, termasuk komunikasi dan bentuk lain yang mengarah pada ancaman terhadap Karius, akan diselidiki.
Kiper dari Jerman itu membuat penyerang Real Madrid, Karim Benzema, bisa mencetak gol pertama dalam laga itu dengan mudah. Sang kiper melakukan lemparan bola secara ceroboh sehingga laju bola bisa dipotong Benzema.
Karier kemudian juga tidak cermat menahan bola dari tembakan jarak jauh Gareth Bale sehingga menyebabkan gawangnya kebobolan untuk ketiga kali.
Karius sudah minta maaf atas kesalahannya tersebut. “Saya sungguh minta maaf kepada rekan-rekan setimku, untuk anda para suporter, dan kepada semua staf tim,” tulisnya di Twitter.
Sumber: Tempo