SUKABUMIUPDATE.com - Juventus kian mendekatkan diri pada gelar juara Liga Italia setelah menang 3-1 saat menjamu Bologna, Sabtu malam. Mereka bahkan bisa menjadi kampiun pada malam nanti, bila Napoli dikalahkan lawannya.
Dalam pertandingan itu, Juventus sempat dikejutkan oleh gol Simone Verdi pada menit ke-30. Tapi mereka berbalik unggul berkat gol bunuh diri Sebastian De Miao (52) serta gol Sami Khedira (63) dan Paulo Dybala (63).
Juventus, yang merupakan juara bertahan, kini menempati posisi teratas klasemen dengan nilai 91 dari 36 laga. Mereka unggul 7 poin dari Napoli yang baru akan melawan Torino malam nanti.
Bila Napoli kalah dalam pertandingan nanti, maka Juventus pun akan bisa merayakan gelar juara. Sedangkan bila Napoli menang, gelar juara baru akan bisa diraih Si Nyonya Tua pada pekan depan.
Sementara itu dalam laga lainnya, AC Milan mampu mengalahkan Verona 4-1. Kemenangan itu membuka peluang Milan untuk lolos ke Liga Eropa musim depan. Mereka kini ada di urutan keenam klasemen dengan nilai 60 dari 35 laga, unggul dua angka dari Atalanta yang baru akan bermain melawan Lazio malam nanti.
Hasil Sabtu malam
AC Milan 4 - 1 Hellas Verona
Juventus 3 - 1 Bologna
Jadwal Ahad, 6 Mei 2018
17:30 Udinese vs Inter
20:00 ChievoVerona vs Crotone
20:00 Genoa vs Fiorentina
20:00 Lazio vs Atalanta
20:00 SPAL 2013 vs Benevento
20:00 SSC Napoli vs Torino
23:00 Sassuolo vs Sampdoria
Jadwal Senin, 7 Mei 2018:
01:45 Cagliari vs Roma.
Klasemen Liga Italia
Sumber: Tempo