Liga 1: Jamu Sriwijaya FC, Borneo FC Kehilangan 6 Pemain Pilar

Minggu 25 Maret 2018, 02:23 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Borneo FC akan menjalani laga pembuka Liga 1 dengan menjamu Sriwijaya FC di Stadion Segiri, Kota Samarinda, Ahad, 25 Maret 2018. Borneo punya kesempatan membalas kekalahan di semifinal Piala Gubernur Kaltim 2018.

Sayangnya Borneo FC harus tampil pincang di laga ini. Lima pemain pilar mereka sedang dilanda cedera, yakni Marlon Da Silva, Diego Michael, Leonard Tupamahu, Titus Bonai, dan Srdan Lopicic. Sedangkan Azamat Baimatov dipastikan tak bisa bermain karena ikut membela negaranya Kiyrgizstan di laga internasional.

Pelatih Borneo FC Iwan Setiawan mengatakan timnya tetap siap melawan Sriwijaya. “Lawan sriwijaya bukan pertandingan yang mudah. Seperti hasil baik yang mereka jalani saat pramusim dan banyak dihuni pemain bintang yang notabene pemain termahal di Liga indonesia dan didukung salah satu pelatih terbaik di Indonesia,” kata dia di Stadion Segiri, Kota Samarinda, Sabtu, 24 Maret 2018.

Iwan menegaskan timnya tak rendah diri. “Mereka tim bagus, tapi kami tidak lebih jelek dari mereka. Kalau kita bilang, keberuntungan saja yang tidak ada dengan kita (saat Borneo FC dikalahkan adu pinalti oleh Sriwijaya FC pada laga Semi Final Piala Gubernur Kaltim 2018),” kata Iwan.

Iwan menekankan kepada pemainnya agar kekalahan tak kembali terulang. Ia meminta mereka harus lebih berkonsentrasi sepanjang jalannya laga. Apalagi, pada pertandingan sebelumnya di Semi Final Piala Gubernur Kaltim 2018, Borneo FC sudah sempat unggul dengan skor 2-0 dan 3-2 sebelum akhirnya Sriwijaya FC menyamakan skor dan akhirnya menang adu pinalti.

“Kita harus bisa konsentrasi sepanjang pertandingan. Saat kita lakukan satu kesalahan, maka kita bisa kebobolan,” kata Iwan.

Sementara, pemain Borneo FC Wahyudi Hamisi berharap timnya dapat membalas Sriwijaya FC.

“Di samping itu kita juga ingat, kita pernah kalah di pertandingan sebelumnya. Itu tidak akan terluangan, dan kita tidak akan lengah lagi. Insya allah besok kita bisa menang,” kata Wahyudi.

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
DPRD Kab. Sukabumi24 November 2024, 21:24 WIB

Reses Loka Tresnajaya di Desa Kutajaya Sukabumi, Infrastruktur Mendominasi Aspirasi

Menurut Loka, Desa Kutajaya adalah salah satu desa terluas di Cicurug namun masih memiliki sejumlah wilayah yang belum tersentuh aspal.
Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi dari Partai Golkar, H.M. Loka Tresnajaya menggelar reses di Kampung Pereng, Desa Kutajaya, Kecamatan Cicurug, Sabtu 23 November 2024. (Sumber : Istimewa)
Sehat24 November 2024, 21:02 WIB

Tukak Lambung Pada Anak : Ketahui Gejala dan Penyebabnya

Tukak lambung atau yang juga dikenal sebagai tukak peptik diketahui sangat jarang terjadi pada anak-anak dibandingkan orang dewasa, tetapi ternyata hal ini terjadi lebih sering daripada yang dibayangkan.
Ilustrasi seorang anak menderita tukak lambung (Sumber : Freepik/@freepik)
Sukabumi24 November 2024, 20:23 WIB

10 Penumpang Terluka, Kronologi dan Dugaan Penyebab Bus Terguling di Lingsel Sukabumi

Berikut kronologi dan dugaan penyebab bus terguling di jalur Lingkar Selatan atau Lingsel Kota Sukabumi.
Bus yang terguling di Jalur Lingkar Selatan Kota Sukabumi saat dievakuasi oleh mobil derek. (Sumber Foto: Istimewa)
Life24 November 2024, 20:00 WIB

3 Legenda Curug Sanghyang Taraje, Tapak Sangkuriang Hingga Tangga Menuju Kayangan

Konon, Sangkuriang ingin mengambil bintang untuk Dayang Sumbi, ibu yang sangat dicintainya. Untuk mencapai bintang, Sangkuriang melewati Curug Sanghyang Taraje, yang dianggap sebagai tangga menuju kayangan.
Curug Sanghyang Taraje. Foto: IG/smiling.westjava
Mobil24 November 2024, 19:26 WIB

Sejarah dan Kisah Angkutan Umum di Pajampangan Sukabumi

Keberadaan angkutan umum di wilayah Sukabumi Selatan tersebut sudah ada sekitar tahun 1921, dengan jurusan Soekaboemi-Soerade.
Angkutan umum pertama Surade-Sukabumi (Sumber : Istimewa)
Sukabumi24 November 2024, 19:05 WIB

Diduga Depresi, Lansia Asal Cidahu Sukabumi Tewas Tergantung di Rumah Kosong

Berikut kronologi dari keluarga terkait tewasnya lansia asal Cidahu Sukabumi yang ditemukan tergantung di dalam rumah kosong.
TKP pria lansia ditemukan tewas tergantung di Cidahu Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Sehat24 November 2024, 19:00 WIB

Donor Jantung untuk Penderita Gagal Jantung, Ketahui 4 Hal Berikut Ini!

Donor Jantung adalah orang yang memberikan jantungnya untuk transplantasi kepada penderita gagal jantung.
Ilustrasi. Donor Jantung untuk Penderita Gagal Jantung, Perhatikan 4 Hal Berikut. (Sumber : Freepik/freepik)
Jawa Barat24 November 2024, 17:36 WIB

PLN UID Jabar Dukung Kegiatan Srikandi Movement: Peningkatan Kesehatan Ibu dan Anak

Kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya pola hidup sehat, terutama bagi ibu dan anak.
Beragam kegiatan digelar dalam acara ini, salah satunya Lomba Mewarnai bagi anak-anak TK/PAUD se-Kabupaten Garut. (Sumber Foto: Istimewa)
Sukabumi24 November 2024, 17:16 WIB

Bus Terguling di Jalur Lingkar Selatan Kota Sukabumi

Bus jurusan Sukabumi-Bekasi terguling di Jalur Lingkar Selatan (Lingsel) Warudoyong, Kota Sukabumi, Minggu sore (24/11/2024).
Kondisi bus terguling di Jalur Lingkar Selatan, Warudoyong, Kota Sukabumi, Minggu sore (24/11/2024). (Sumber Foto: Fikri)
Sukabumi24 November 2024, 17:09 WIB

Sosialisasi Empat Pilar di Sukabumi, Drh Slamet Bahas Kesadaran Bernegara

Slamet mengatakan masyarakat penting untuk ikut terlibat dalam proses demokrasi.
Drh Slamet menggelar sosialisasi Empat Pilar MPR RI di Desa Tenjolaya, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, Minggu (24/11/2024). | Foto: Istimewa