SUKABUMIUPDATE.com - Penasihat Paguyuban Sepakbola Sukabumi, Hanafie Zain, berjanji akan membangun tim sepak bola Sukabumi menjadi tim kebanggaan. Lantaran Sumber Daya Manusia (SDM) di Kota Sukabumi sangat mumpuni.
Menurut Hanafie, yang penting saat ini bisa membangun suporter yang bagus, solid, dan fanatik yang positif. Seperti yang terlihat hari ini ribuan suporter hadir untuk melihat tim kesayangan Perssi melawan Persikabo (Bogor).
BACA JUGA: Persepsi Pertanyakan Tim Sepakbola Sukabumi 28 dan Dukung Penuh Liga III
"Kita bisa lihat beberapa pertandingan persahabatan, suporter sangat antusias untuk hadir dan menyaksikan pertandingan ini," ujar Hanafie seusai menyaksikan pertandingan persahabatan Perssi melawan Persikabo di Lapang Surya Kencana Kota Sukabumi, Jawa Barat, Minggu (19/11/2017), tadi sore.
Kalau suporter antusias seperti ini, tambah Hanafie pengurus, dan pelatihnya akan semakin semangat untuk membangun dan menciptakan tim kesayangan Perssi lebih maju.
"Ya Idealnya seperti kota lain, mempunyai tim kesayangan. Apalagi saya lihat pemain di Sukabumi banyak yang berbakat, pelatih juga sudah ada, imbuhnya.
BACA JUGA:Â Tiga Kali Uji Coba, Tim Sukabumi 28 Tunjukan Kemajuan
Ditambahkan Hanafie, tinggal membenahi secara organisasinya, dan dibuatkan suatu lembaga yang resmi seperti yayasan kalau sudah mapan yayasannya baru dibuatkan PT seperti daerah-daerah lain.
"Insya Allah dalam waktu dekat kita akan buatkan lembaga resmi. Sehingga nanti pengurusnya konsen untuk mengelola persepakbolaanya nanti," jelasnya.