SUKABUMIUPDATE.com - Johann Zarco termotivasi oleh Valentino Rossi untuk kembali merasakan podium di balap MotoGP 2017. Pembalap asal Prancis itu kembali mengincar podium dalam MotoGP Italia yang akan digelar di Sirkuit Mugello pada 4 Juni.Â
Zarco begitu gembira saat menjadi runer-up MotoGP Prancis pertengahan Mei lalu di Le Mans. Pembalap berusia 26 tahun itu finis kedua di Le Mans dengan melewati Rossi, yang gagal finis karena terjatuh. Perjuangan Zarco saat itu sungguh luar biasa, karena sebagai pembalap tim satelit Yamaha keberhasilannya sungguh tidak diduga.
"Setelah berhasil podium di Prancis, motovasi saya untuk meraih podium lagi di MotoGP Italia sangat tinggi. Saya harus terus belajar dari pembalap yang lebih senior seperti Rossi, sehingga saya mampu benar-benar memahami motor ini dan tujuan untuk mendapatkan podium tercapai," ujar Zarco.Â
Zarco yang membalap untuk tim satelit Tech 3 Yamaha, menunjukkan penampilan yang meningkat dalam setiap seri balapan. Juara Moto2 musim 2015 dan 2016 itu gagal finis di seri pembuka 2017, MotoGP Qatar. Namun di dua seri berikutnya, MotoGP Argentina dan Amerika, Zarco berhasil meraih posisi 5 besar.
Peringkat Zarco meningkat lagi ke finis 4 pada MotoGP Spanyol. Lantas hasil terbaik sebagai runner up dia dapatkan di MotoGP Prancis. Zarco bahkan sempat memimpin hingga 10 lap, sebelum akhirnya disalip oleh Maverick Vinales dan Rossi. Untunglah Rossi terpelanting di lap terakhir, sehingga keberuntungan menjadi milik Zarco.
"Saya sudah tidak sabar untuk membalap di Mugello, sirkuit yang legendaris. Sirkuit itu sangat cocok dengan karakteristik Yamaha, karena memiliki tikungan-tikungan patah," imbuh Zarco.
Zarco pernah sekali merasakan podium juara di MotoGP Italia 2016 dalam kelas Moto2. Peluangnya menjadi juara dalam balapan nanti mungkin akan sangat berat, namun untuk menduduki posisi runner up atau peringkat 3 MotoGP Italia 2017, kesempatan Zarco sangat terbuka.Â
Â
Sumber: Tempo