SUKABUMIUPDATE.com - Manajer Manchester United, Jose Mourinho, tak menyesal telah mengistirahatkan sejumlah pemain intinya pada laga melawan Arsenal Ahad malam kemarin. Kekalahan 2-0 itu menurut dia merupakan harga yang harus dibayar Manchester United jika ingin fokus menjuarai Liga Eropa.Â
"Mereka akan memiliki waktu istirahat pada Senin, Selasa dan Rabu, tiga hari. Saya kira pada Kamis nanti para pemain kami akan siap untuk laga yang sangat penting," ujarnya.Â
Pada laga melawan Arsenal, Mourinho memang membangkucadangkan sejumlah pemain inti Manchester United. Dia tak hanya memainkan penyerang Marcus Rashford pada babak kedua dan sama sekali tak memberikan kesempatan kepada Paul Pogba, Danny Blind dan Eric Bailly.
Mourinho juga menarik keluar Henrikh Mkhitaryan dan Ander Herrera sebelum laga berakhir. Dia mengatakan bahwa penarikan kedua pemain itu juga sebagai langkah untuk menjaga kondisi fisik para pemainnya.
"Saya dalam posisi di mana saya membuat pergantian untuk memberikan waktu istirahat, bukan untuk memperbaiki tim saya di lapangan," katanya.Â
Manchester United memang akan menjamu Celta vigo pada laga semifinal Liga Eropa Kamis mendatang. Meskipun mampu menang 1-0 pada laga pertama, mereka harus berhati-hati karena keunggulan 1 gol saja masih sangat mungkin untuk dibalikan.
Skuad Setan Merah memang sangat membutuhkan trofi Liga Eropa untuk memastikan 1 tiket Liga Champions musim depan. Dengan kekalahan dari Arsenal itu, peluang Manchester United untuk bermain di Liga Champions musim depan dari jatah Liga Inggris hampir tertutup.Â
Â
Sumber: Tempo