Dani Pedrosa Juarai MotoGP Spanyol, Valentino Rossi Finish Ke-10

Minggu 07 Mei 2017, 13:34 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Dani Pedrosa memenangi balap MotoGP Spanyol 2017, yang digelar pada Minggu 7 Mei di Sirkuit Jerez. Posisi runner up ditempati sesama pembalap tim Honda, Marc Marquez, an posisi ketiga direbut Jorge Lorenzo dari Ducati. Sementara juara MotoGP Spanyol 2016 dan pemuncak klasemen sementara pembalap MotoGP 2017, Valentino Rossi, hanya berhasil masuk finis di urutan 10.

Pedrosa mengawali balapan dengan sangat meyakinkan karena start dari posisi pole tanpa pernah digeser oleh pembalap lain. Marquez yang start dari grid 2 terus membayangi Pedrosa, namun tak berhasil mengambil posisi rekannya sesama pembalap MotoGP asal Spanyol itu.

Pedrosa mengatakan bahwa balapan ini sangat berat. Selain karena dia ditempel ketat oleh Marquez, kondisi trek di Jerez saat balapan MotoGP Spanyol 2017 dia rasakan kurang bagus.

"Ini balapan yang berat. Saya mencoba untuk melaju lebih cepat, namun tidak mampu karena kondisi trek yang kurang memungkinkan," ujar Pedrosa.

Kemenangan di MotoGP Spanyol 2017 membuat posisi Pedrosa naik 2 tingkat ke posisi ke-4 berkat tambahan poin 25.  Posisi pimpinan klasemen pembalap masih dikuasai Rossi, sedangkan Maverick Vinales dan Marquez tetap berada di peringkat ke-2 dan ke-4.

Balapan MotoGP selanjutnya akan digelar pada 21 Mei dalam MotoGP Prancis di Sirkuit Le Mans.

Hasil MotoGP Spanyol
1. Dani Pedrosa, ESP Repsol Honda Team (RC213V) 45m 26.827s
2. Marc Marquez, ESP Repsol Honda Team (RC213V) 45m 32.963s
3. Jorge Lorenzo, ESP Ducati Team (Desmosedici GP17) 45m 41.594s
4. Johann Zarco, FRA Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1)* 45m 44.428s
5. Andrea Dovizioso, ITA Ducati Team (Desmosedici GP17) 45m 49.740s
6. Maverick Viñales, ESP Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 45m 51.383s
7. Danilo Petrucci, ITA Octo Pramac Racing (Desmosedici GP17) 45m 51.786s
8. Jonas Folger, GER Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1)* 45m 54.548s
9. Aleix Espargaro, ESP Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 45m 58.060s
10. Valentino Rossi, ITA Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 46m 5.509s
11. Scott Redding, GBR Octo Pramac Racing (Desmosedici GP16) 46m 7.806s
12. Hector Barbera, ESP Reale Avintia Racing (Desmosedici GP16) 46m 10.026s
13. Loris Baz, FRA Reale Avintia Racing (Desmosedici GP15) 46m 10.038s
14. Bradley Smith, GBR Red Bull KTM Factory Racing (RC16) 46m 14.791s
15. Karel Abraham, CZE Pull&Bear Aspar Team (Desmosedici GP15) 46m 18.106s
16. Sam Lowes, GBR Factory Aprilia Gresini (RS-GP)* 46m 35.712s
17. Takuya Tsuda, JPN Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) 46m 54.277s

Gagal Finish
Andrea Iannone, ITA Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) DNF
Tito Rabat, ESP Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V) DNF
Cal Crutchlow, GBR LCR Honda (RC213V) DNF
Jack Miller, AUS Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V) DNF
Alvaro Bautista, ESP Pull&Bear Aspar Team (Desmosedici GP16) DNF
Pol Espargaro, ESP Red Bull KTM Factory Racing (RC16) DNF

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Science24 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 24 November 2024, Pagi Berawan dan Siang Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan beberapa diantaranya hujan deras disertai petir saat siang hari pada 24 November 2024.
Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan saat siang hari pada 24 November 2024.(Sumber : Pixabay.com/@Horacio30).
Sukabumi23 November 2024, 23:52 WIB

Puluhan Rumah di Cidadap Sukabumi Terendam Banjir, Warga Berupaya Selamatkan Barang

Hingga kini warga masih berupaya menyelamatkan barang-barang.
Situasi banjir di Kampung Ciyocok, Desa Cidadap, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu malam (23/11/2024). | Foto: Istimewa
Sukabumi23 November 2024, 23:37 WIB

Tiga Rumah di Simpenan Sukabumi Rusak Tertimpa Longsor, Penghuni Mengungsi

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.
Rumah yang tertimpa longsor di Kampung Cisaat, Desa Sangrawayang, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (23/11/2024). | Foto: P2BK Simpenan
Sukabumi23 November 2024, 23:21 WIB

Jejak Ibu Soed di Sukabumi: Pendidikan, Musik, dan Lagu Tanah Airku yang Melegenda

Selain usaha kapal nelayan, Mohamad Niung juga membuka usaha kerajinan tangan.
Potret Ibu Soed. | Foto: aktualid.net
Sukabumi23 November 2024, 22:08 WIB

Kronologi Tabrakan Truk Molen Tol Bocimi dengan Mobil di Cibadak Sukabumi

Sopir mobil Honda CR-V menjalani perawatan di rumah sakit.
Truk molen proyek Tol Bocimi Seksi 3 yang terlibat kecelakaan di depan kantor Kelurahan Cibadak, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (23/11/2024). | Foto: Istimewa
Sukabumi23 November 2024, 21:21 WIB

Truk Molen Belum Dievakuasi! Kecelakaan di Cibadak Sukabumi Bikin Macet

Kemacetan panjang terjadi di kawasan ini.
Truk molen yang terlibat kecelakaan di depan kantor Kelurahan Cibadak, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (23/11/2024). | Foto: Istimewa
Sukabumi23 November 2024, 20:03 WIB

Sungai dan Gorong-gorong Meluap, Jalan Geopark Ciletuh Sukabumi Terendam Banjir

Erus menyebut ketinggian air kurang lebih 40 sampai 50 sentimeter.
Tangkapan layar jalan provinsi ruas Loji-Balewer-Puncak Darma di kawasan CPUGGp Kabupaten Sukabumi, terendam banjir pada Sabtu (23/11/2024). | Foto: Istimewa
Life23 November 2024, 20:00 WIB

7 Ciri Kamu adalah Seorang yang Fomo, Takut Ketinggalan Informasi dan Gila Medsos!

FOMO (Fear of Missing Out) adalah istilah yang merujuk pada perasaan cemas atau takut ketinggalan sesuatu yang penting atau menarik yang sedang terjadi, biasanya di lingkungan sosial atau media.
Ilustrasi - Tanda Kamu Orang yang FOMO Tapi Mungkin Tidak Menyadarinya (Sumber : Freepik/freepik)
Sukabumi23 November 2024, 19:49 WIB

Banjir Rendam Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua Sukabumi, Lalu Lintas Sempat Macet

Bencana banjir ini sempat menyebabkan kemacetan panjang.
Kondisi banjir di Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu sore (23/11/2024). | Foto: P2BK Simpenan
Sukabumi23 November 2024, 19:33 WIB

Dinding Rumah Warga di Ciemas Sukabumi Jebol Dihantam TPT Ambruk

Tidak ada korban luka maupun jiwa dalam kejadian ini.
Kondisi rumah Mulyadi yang jebol di Kampung Bakanjati RT 03/04 Desa Girimukti, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa