SUKABUMIUPDATE.com - Ini cerita tersisa dari tersingkirnya Real Madrid di ajang Copa del Rey. Hasil 2-2 yang diraih atas Celta Vigo, Kamis dinihari, membuat klub raksasa Spanyol itu gagal lolos ke semifinal karena kalah dengan skor agregat 4-3.
Bintang andalan Madrid, Cristiano Ronaldo, dalam laga ini mencetak satu gol di laga itu, lewat tendangan bebas. Ia sekaligus memastikan diri menjadi pemain pertama yang mampu mencetak gol tendangan bebas di semua kompetisi yang diikuti Madrid musim ini.
Hebat? Sudah pasti. Tapi, bagaimana bila dibandingkan Lionel Messi, rivalnya di Barcelona? Ternyata torehannya itu tak hebat-hebat amat. Tendangan bebas ke gawang Celta Vigo itu hanya membuat Ronaldo menyamai catatan Messi yang sudah lebih dahulu mencetak tiga gol dari tendangan bebas di musim ini.
Bedanya, Ronaldo mencetak tiga gol itu dari 23 tendangan bebas, sedangkan Messi menceploskan tiga gol dari 25 tendangan bebas.
Ronaldo sendiri sudah mencetak 19 gol dan 5 assist pada 24 laga musim ini. Sedangkan Messi sudah mencetak 27 gol dalam 24 laga.
Sumber: TEMPO