Penentuan Juara Liga 1 Lawan Malut United, David da Silva Siap Kembali Bela Persib

Sukabumiupdate.com
Selasa 29 Apr 2025, 12:00 WIB
Skuad Persib Bandung saat mengalahkan PSS Sleman di Liga 1 2024/2025 Pekan ke-30. (Sumber : X@persib).

Skuad Persib Bandung saat mengalahkan PSS Sleman di Liga 1 2024/2025 Pekan ke-30. (Sumber : X@persib).

SUKABUMIUPDATE.com - Menjelang pertandingan penting melawan Malut United di Stadion Kie Raha, Jumat, 2 Mei 2025, Persib Bandung mendapat kabar menggembirakan. David da Silva, yang sebelumnya absen dalam beberapa laga karena cedera, kini menyatakan kesiapan untuk kembali merumput.

Akibat cedera tersebut, David da Silva tercatat tidak tampil dalam tiga pertandingan terakhir Persib saat menghadapi Borneo FC, Bali United, dan PSS Sleman.

DDS, sapaan akrab David da Silva, menyampaikan bahwa kondisi pemulihannya telah mencapai sekitar 80 persen. Striker asal Brasil ini juga mengungkapkan rasa bahagianya karena proses pemulihan berjalan lebih cepat dari perkiraan.

Baca Juga: Persib Bandung Hanya Butuh Dua Poin Lagi untuk Kunci Gelar Liga 1 2024/2025

"Saya merasa baik. Sekarang lebih baik, mungkin sekitar delapan puluh persen dari kondisi cedera saya telah pulih. Saya merasa sangat senang dan kita lihat saja hari demi hari, saya harus bisa menikmatinya sebisa mungkin," kata pemain bernomor punggung 19 ini, dkutip dari Persib.co.id.

Setiap hari, DDS fokus menjalani berbagai program untuk mempercepat pemulihannya. Ia pun menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang mendukungnya selama masa pemulihan.

"Saya berusaha seratus persen untuk bisa kembali lebih cepat. Saya melakukan banyak hal untuk mempercepat pemulihan. Saya merasa sangat bangga kepada semua orang yang membantu untuk mempersingkat waktu pemulihan. Jadi saya sangat senang dengan perkembangan ini," ucapnya.

Baca Juga: Ciro Alves Pamitan Tinggalkan Persib Bandung, Tulis Pesan Menyentuh untuk Bobotoh

Baca Juga: Persib Bandung Hanya Butuh Dua Poin Lagi untuk Kunci Gelar Liga 1 2024/2025

Selain program fisik, DDS menekankan pentingnya mentalitas kuat dalam mendukung pemulihannya.

"Setidaknya tiga kali sehari. Bangun tidur, latihan, tidur lagi, makan makanan yang baik, lalu latihan lagi, dan setiap hari, sepanjang hari, seperti itu. Selain itu tidur dengan baik itu sangat penting. Mentalitas juga harus baik. Mentalitas harus kuat, seperti yang selalu saya miliki. Jadi saya sangat senang dan bangga dengan diri saya sendiri," pungkasnya.

Persib Bandung saat ini kokoh di puncak klasemen Liga 1 dengan raihan 64 poin dari 30 pertandingan. Mereka unggul 11 poin atas Dewa United yang menempati posisi kedua, serta Persebaya Surabaya yang berada di peringkat ketiga.

Secara hitungan matematis, Persib hanya membutuhkan tambahan dua poin dari empat laga sisa di putaran kedua untuk memastikan gelar juara.

Jika Persib mampu mengamankan kemenangan pada pekan ke-31, maka Dewa United dan Persebaya Surabaya dipastikan tidak akan bisa mengejar perolehan poin mereka.

Peluang Persib untuk mengunci gelar Liga 1 lebih cepat terbuka lebar, asalkan mereka berhasil menaklukkan Malut United pada laga Jumat, 2 Mei 2025 mendatang.

 

 

 

Berita Terkait
Berita Terkini