SUKABUMIUPDATE.com - Persib Bandung vs Semen Padang akan tersaji dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 pekan ke-10 pada Jumat 1 November 2024. Karena masih dalam sanksi Komdis PSSI, maka laga ini akan berlangsung tanpa kehadiran penonton kedua klub.
Wakil Presiden Operasional PT PERSIB Bandung Bermartabat, Andang Ruhiat, mengimbau kepada para pendukung Bobotoh dan suporter Semen Padang agar mendukung tim kesayangan mereka dari rumah atau tempat-tempat nonton bareng (nobar).
"Seperti yang telah disampaikan sebelumnya, sanksi larangan menggelar pertandingan dengan penonton masih berlaku di pertandingan kandang PERSIB menghadapi Semen Padang. Mari sama-sama kita tegakkan aturan," kata Andang, Selasa, 29 Oktober 2024, dikutip dari persib.co.id.
Andang juga menegaskan bahwa kehadiran Bobotoh dan suporter Semen Padang di Stadion Si Jalak Harupat (SJH) pada Jumat mendatang merupakan pelanggaran yang dapat memicu sanksi tambahan. Sanksi ini tidak hanya akan dikenakan pada tim tuan rumah, tetapi juga bisa berdampak pada tim tamu.
Di sisi lain, kapten Persib, Dedi Kusnandar, mengajak rekan-rekannya untuk tidak larut dalam kemenangan 2-0 atas Persik Kediri. Ia menekankan pentingnya fokus pada pertandingan melawan Semen Padang di Stadion SJH, Kabupaten Bandung, pada 1 November 2024.
Persib meraih kemenangan tandang pertama dengan skor 2-0 melawan Persik melalui gol bunuh diri Dede Sapari di menit ke-48 dan gol Tyronne Del Pino di menit ke-79. Kemenangan ini mengantarkan Persib ke posisi kedua klasemen sementara dengan perolehan 19 poin.
Dedi Kusnandar, atau yang akrab disapa Dado, menyampaikan bahwa kemenangan di kandang Persik didapat melalui evaluasi dan introspeksi tim. Dia berharap, sikap rendah hati dan upaya perbaikan bisa membuat tim tampil lebih baik di laga berikutnya.
"Kami tidak ingin cepat puas, tetap ada evaluasi, intropeksi. Jadi belum puas ingin selalu lebih lagi untuk pribadi dan tim juga," kata pemain bernomor punggung 11 ini.
Dado menyatakan bahwa dirinya sudah siap menghadapi pertandingan selanjutnya, dengan target kemenangan agar Persib tetap berada di papan atas klasemen dan menjaga rekor tak terkalahkan.
"Kami siap, untuk bisa mendapatkan tiga poin lagi lawan Semen Padang," ucapnya.
Sumber: persib.co.id.