SUKABUMIUPDATE.com - Persib Bandung usung misi bangkit dari hasil kurang memuaskan saat menghadapi PSM Makassar pada laga pekan keempat Liga 1 2024/2025. Pertandingan yang akan digelar di Stadion Batakan Balikpapan pada tanggal 11 September ini diharapkan menjadi titik balik bagi Maung Bandung.
Ciro Alves optimis bahwa pertandingan melawan PSM Makassar adalah momen yang tepat bagi Persib untuk mencapai target kemenangan.
Pemain asal Brasil ini menilai bahwa jeda internasional yang baru saja berakhir dimanfaatkan dengan baik oleh tim untuk meningkatkan performa. Waktu yang cukup memadai ini dinilai efektif untuk melakukan persiapan yang matang.
"Ini waktu yang bagus karena kami akan menghadapi PSM Makassar dalam momen yang tepat. PERSIB punya waktu untuk melakukan persiapan dan bekerja keras menunjukkan yang terbaik di pertandingan nanti," kata pemain bernomor punggung 77 tersebut.
Ciro Alves tidak hanya fokus pada pertandingan melawan PSM Makassar, tetapi juga menekankan pentingnya persiapan menyeluruh untuk menghadapi jadwal padat bulan September.
Persib dijadwalkan akan melakoni lima pertandingan, termasuk satu laga di ajang AFC Champions League 2.
Meskipun jadwal begitu padat, Ciro meyakini bahwa timnya dapat menghadapinya dengan baik. Ia bersama rekan-rekannya akan tetap fokus pada setiap pertandingan yang dihadapi.
"Bagi saya ini bagus dan tidak ada masalah," ucapnya.
Sumber: persib.co.id