Prediksi Persib Bandung vs PSM Makassar di Piala Presiden 2024: H2H Hingga Skor Akhir

Jumat 19 Juli 2024, 12:00 WIB
Persib Bandung akan melawan PSM Makassar di Piala Presiden 2024, hari ini Jumat (19/07/2024), mulai pukul 19.30 WIB. | (Sumber : X@persib/@PSM_Makassar).

Persib Bandung akan melawan PSM Makassar di Piala Presiden 2024, hari ini Jumat (19/07/2024), mulai pukul 19.30 WIB. | (Sumber : X@persib/@PSM_Makassar).

SUKABUMIUPDATE.com - Persib Bandung akan mengawali turnamen Piala Presiden 2024 dengan melawan PSM Makassar. Laga ini akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang Kabupaten Bandung, pada Jumat (19/07/2024), mulai pukul 15.30 WIB.

Tergabung di Grup A, Persib juga akan melawan tim-tim lainnya seperti Borneo FC dan Persis Solo. Bagi Persib sendiri, rangkaian pertandingan Piala Presiden 2024 ini akan menjadi ajang untuk memanaskan mesin jelang Liga 1 dan AFC Champions League 2 (ACL 2) 2024/2025.

Berbicara mengenai pertemuan kedua tim, baik Persib maupun PSM pernah ketemu dua kali di turnamen Piala Presiden. Persib meraih kemenangan 1-0 pada tahun 2017 dan pada tahun 2018 PSM menang dengan skor 0-1. 

Menatap laga ini, pelatih Persib Bojan Hodak mengaku telah mengantongi kekuatan Juku Eja. Menurut pengamatannya, PSM miliki 12 pemain baru yang cukup bagus.

 "Mereka punya skuad yang bagus. Saya tahu, mereka telah mengganti banyak pemain," kata Hodak, dikutip dari persib.co.id.

Sementara, Persib Bandung di musim baru mendatangkan empat pemain baru yaitu Mateo Kocijan, Gustavo Franca, Dimas Drajad, dan Adam Alis Setyano. Selain itu, Maung Bandung kembali akan diperkuat Tyronne del Pino yang masa peminjamannya di Ratchaburi FC telah selesai.

"Kami mempertahankan sebagian besar pemain, hanya sedikit perubahan karena beberapa pemain cedera dan ada juga yang telat bergabung dengan tim. Namun, ini akan tetap jadi pertandingan yang menarik, untuk melihat seberapa banyak pemain yang benar-benar siap," jelasnya.

Di Piala Presiden 2024 ini bagi Persib merupakan kesempatan baik untuk mempersiapkan tim untuk menjalani kompetisi Liga 1 2024/2025. Persib Bandung juga telah menjalani latihan sejak 2 Juli 2024 lalu.

Menghadapi Persib, pelatih PSM, Bernardo Tavares mengakui, laga menghadapi Pangeran Biru merupakan tantangan bagi tim asuhannya. Ia meyakini, kehadiran Bobotoh di stadion akan menjadi sumber motivasi yang menjadi kekuatan para pemain Persib di pertandingan.

"Pertama, selamat untuk PERSIB karena mereka adalah tim juara. Mereka juga akan bertanding di rumahnya, sebuah stadion yang luar biasa. Mereka juga akan didukung oleh banyak suporter jadi saya pikir, kami akan mengalami kesulitan menjalani pertandingan besok," katanya, dikutip dari persib.co.id.



Head to Head Persib Bandung vs PSM Makassar

Indonesian Liga 1: (2023/12/04) Persib Bandung 0 - 0 PSM Makassar

Indonesian Liga 1: (2023/07/22) PSM Makassar 4 - 2 Persib Bandung

Indonesian Liga 1: (2023/02/14) Persib Bandung 1 - 2 PSM Makassar

Indonesian Liga 1: (2022/08/29) PSM Makassar 5 - 1 Persib Bandung

Indonesian Liga 1: (2022/02/22) PSM Makassar 0 - 2 Persib Bandung

 

5 Laga Terakhir Persib Bandung

Indonesian Liga 1: (2024/05/31) Madura United 1 - 3 Persib Bandung

Indonesian Liga 1: (2024/05/26) Persib Bandung 3 - 0 Madura United

Indonesian Liga 1: (2024/05/18) Persib Bandung 3 - 0 Bali United

Indonesian Liga 1: (2024/05/14) Bali United 1 - 1 Persib Bandung

Indonesian Liga 1: (2024/04/30) PSS Sleman 1 - 0 Persib Bandung

 

5 Laga Terakhir PSM Makassar

Indonesian Liga 1: (2024/04/30) PSM Makassar 3 - 2 Rans Nusantara FC

Indonesian Liga 1: (2024/04/25) Arema FC 3 - 2 PSM Makassar

Indonesian Liga 1: (2024/04/21) Madura United 2 - 0 PSM Makassar

Indonesian Liga 1: (2024/04/16) PSM Makassar 3 - 1 PSIS Semarang

Indonesian Liga 1: (2024/03/29) PSM Makassar 1 - 1 Borneo FC

 

Prakiraan Susunan Pemain Kedua Tim

Persib Bandung (XI): 

Kevin Mendoza, Henhen Herdiana, Nick Kiupers, Gustavo Franca, Rezaldi Hehanussa, Rachmat Irianto, Marc Klok, Febri Hariyadi, Tyronne del Pino, Ciro Alves; David da Silva.

Pelatih: Bojan Hodak.

 

PSM Makassar (XI): 

Hilmansyah, Victor Luiz, Yuran Fernandes, Aloisio Neto, Dzaky Asraf, Muhammad Arfan, Ananda Raehan, Daisuke Sakai, Rizky Eka Pratama, Nermin Haljeta, Adilson Silva.

Pelatih: Bernardo Tavares.

Prediksi Skor Akhir: Persib Bandung 2-1 PSM Makassar 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Musik22 November 2024, 17:00 WIB

Lirik dan Terjemahan Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes yang Viral di TikTok

Berikut Lirik Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes, cocok untuk playlist musik hari ini!
Official Video Lirik Lagu Thats The Dream Shawn Mendes. Foto: YouTube/Shawn Mendes
Sukabumi Memilih22 November 2024, 16:56 WIB

Iyos-Zainul: Komitmen Nyata untuk Sukabumi yang Lebih Baik, Bukan Sekadar Janji!

Iyos-Zainul hadir dengan komitmen nyata! Dari gizi balita, pasar murah, hingga 10 ribu lapangan kerja, mereka tawarkan solusi untuk Sukabumi yang sejahtera, agamis, dan inovatif. Yuk, kenali visi mereka!
Iyos-Zainul: Bersama Wujudkan Sukabumi yang Lebih Baik! Dari bantuan gizi hingga peluang kerja, mereka hadir membawa perubahan nyata untuk Sukabumi. Siap mendukung? (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 16:44 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Kata Kedua Paslon soal Isu Perikanan, Cold Storage Jadi Sorotan

Kata kedua Paslon soal isu perikanan dan kelautan dalam Debat Terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024.
Suasana debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 membahas isu kelautan dan perikanan. (Sumber : YouTube Sukabumiupdate)
Sukabumi22 November 2024, 15:46 WIB

Sukabumi dalam Lingkaran Setan Judi Online

Sadbor merupakan fenomena gunung es kasus judi online di Sukabumi.
Foto ilustrasi tentang kasus judi online di Sukabumi. | Foto: SU
Food & Travel22 November 2024, 15:30 WIB

Curug Dengdeng, Surga Air Terjun Tersembunyi di Garut Selatan

Air Terjun Dengdeng adalah sebuah objek wisata alam tersembunyi yang terletak di bagian selatan Kota Intan, Garut.
Curug Dengdeng Garut Selatan. Foto: IG/curugdengdeng_grt
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:16 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Asep Japar-Andreas Sampaikan Kunci Wujudkan Sukabumi Mubarakah

Paslon nomor urut 2, Asep Japar-Andreas paparkan komitmen dan kunci dalam mewujudkan Kabupaten Sukabumi Mubarakah.
Paslon nomor urut 1 Asep Japar-Andreas saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:13 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Iyos-Zainul Sebut Solusi Masyarakat Sejahtera Tak Cukup Melanjutkan

Paslon Iyos-Zainul berkomitmen mengelola seluruh potensi demi mewujudkan Sukabumi yang Agamis, Sejahtera, Inovatif dan Kolaboratif.
Paslon nomor urut 1 Iyos-Zainul saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Inspirasi22 November 2024, 15:00 WIB

Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:55 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Asep Japar - Andreas: Visi Misi

Ajang adu gagasan pasangan calon ini disiarkan secara langsung oleh stasiun tv nasional atau bisa diakses melalui kanal youtube sukabumiupdate.com.
Paslon 02 pilkada kabupaten sukabumi 2024, Asep Japar - Andreas (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Life22 November 2024, 14:39 WIB

Media Sosial: Senjata Baru dalam Kampanye Politik?

Media sosial mengubah kampanye politik: cepat, luas, dan interaktif. Namun, hoaks dan manipulasi jadi tantangan. Bagaimana memanfaatkan peluangnya tanpa terjebak risikonya? Simak ulasannya di sini!
Media sosial: alat kampanye politik yang efektif, tapi penuh tantangan. Bijaklah dalam menggunakan dan menerima informasi! (Sumber : freepik)