SUKABUMIUPDATE.com - Gelandang baru Persib Bandung Stefano Beltrame akhirnya pecah telur usai mencetak gol pertamanya untuk Maung Bandung saat menghadapi Persis Solo akhir pekan lalu.
Namun, ada hal yang mengganggu kebahagiaannya sehingga gol pertama yang harusnya spesial itu terasa hambar baginya.
Hal tersebut lantaran Persib Bandung gagal meraih kemenangan setelah ditahan imbang dengan skor 2-2 oleh Persis Solo.
Baca Juga: Hingga 2025, Alasan Nick Kuipers Sepakat Perpanjang Kontrak dengan Persib
Gol Stefano tercipta pada menit 15 melalui sundulan kepala, kemudian ditambah oleh Ciro Alves pada menit 60 yang membuat Pangeran Biru unggul 2-0.
Namun, Persis Solo berhasil mencetak dua gol balasan melalui Alexis Messidoro (67) dan David Gonzalez (87).
Kekecewaan tentu dirasakan gelandang serang Persib ini. Sebab target Persib di pertandingan ini adalah tiga poin.
"Saya sangat senang dengan gol pertama saya. Namun tidak 100 persen senang karena hasilnya," kata Stefano dikutip dari laman resmi Persib, Selasa (6/2/2024).
Baca Juga: Persib Bandung Gagal Menang, Ciro Alves: Ini Jadi Tanggung Jawab Kami
Meskipun demikian, Stefano memastikan, timnya akan segera bangkit pada laga berikutnya. Setelah jeda 19 hari, Persib akan melawat ke markas Barito Putera pada 23 Februari 2024 mendatang.
"Kami tidak bisa bermain imbang seperti ini. Kami harus menang di pertandingan berikutnya," pungkasnya.