Masa Depan Belum Jelas, Muncul Petisi Desak PSSI Perpanjang Kontrak Shin Tae-yong

Kamis 01 Februari 2024, 12:30 WIB
Muncul petisi di dunia maya untuk mendesak PSSI agar segera memperpanjang kontrak pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-Yong (Sumber : dok.pssi)

Muncul petisi di dunia maya untuk mendesak PSSI agar segera memperpanjang kontrak pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-Yong (Sumber : dok.pssi)

SUKABUMIUPDATE.com - Masa depan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-Yong hingga kini masih belum jelas. Banyak yang menginginkan Skuad Garuda terus ditangani oleh pelatih asal Korea Selatan tersebut. Namun, ada juga yang menginginkan Shin Tae-Yong untuk diganti.

Polemik mengenai masa depan kontrak Shin Tae-yong itu memicu pecinta sepak bola Indonesia membuat petisi agar PSSI memperpanjang kontrak juru taktik asal Korea Selatan ini.

Dikutip dari Suara.com, Shin Tae-yong sendiri masih terikat kontrak dengan PSSI hingga Juni 2024 mendatang. Meski begitu, PSSI belum memberikan kejelasan terkait masa depannya.

Baca Juga: Hormati Kontrak Shin Tae-yong, Ketum PSSI Belum Pikirkan Pelatih Baru Timnas

Padahal pelatih berusia 53 tahun ini membawa skuad Garuda mengukir sejarah lolos ke dari fase grup untuk pertama kalinya dalam ajang Piala Asia.

Menurut Erick Thohir, posisi Shin Tae-yong belum aman karena ia juga ditarget membawa timnas Indonesia U-23 ke 8 besar Piala Asia U-23 2024.

"Kesepakatan saya dan STY yang kontraknya habis hingga Juni, ada dua parameter, yakni timnas senior lolos 16 besar Piala Asia yang kemarin dan 8 besar Piala Asia U-23. Kita punya komitmen itu, baru kemudian bicara perpanjangan untuk 2027," ujar Erick dikutip dari laman resmi.

Baca Juga: Baru Gabung Latihan Marc Klok Akan Tinggalkan Persib Usai Lawan Persis, Ada Apa?

Erick menyatakan, meski sejauh ini puas atas kinerja STY, pihaknya harus memasang target prestasi di level Asia terhadap pelatih yang sudah menangani Indonesia sejak 2019 itu.

"Oleh karenanya di Piala Asia U-23, Indonesia harus bisa berbicara banyak. Apalagi banyak pemain U-23 kita masuk dalam skuad timnas senior kemarin dan beberapa pemain sering jadi starting eleven. Itu modal yang sangat besar bagi STY untuk membuat kejutan," imbuh Ketum PSSI ini.

Situasi ini membuat pecinta sepak bola tanah air dari Komunitas Indonesia Pride membuat petisi agar kontrak Shin Tae-yong diperpanjang segera.

Baca Juga: Ditawari Latih Negara Lain, Shin Tae-yong Pilih Setia dengan Timnas Indonesia

"Perihal perjanjian target antara Ketum PSSI dan STY untuk lolos ke 8 besar Piala Asia U-23 tidak bisa dijadikan acuan nasib STY, karena event ini tidak masuk dalam agenda FIFA. Tidak ada jaminan klub akan melepas pemain Abroad karena tidak ada keharusan," petikan isi petisi yang diunggah di Change.org ini.

Penanggung jawab dari petisi ini adalah Divo Sashendra dari Komunita Indonesia Pride.

Saat artikel ini tayang, petisi agar PSSI memperpanjang kontrak Shin Tae-yong sudah ditandatangani lebih dari 11 ribu.

Berikut link untuk ikut tanda tangan petisi agar PSSI memperpanjang kontrak Shin Tae-yong di akses di sini.

Sumber: Suara.com

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Food & Travel22 November 2024, 15:30 WIB

Curug Dengdeng, Surga Air Terjun Tersembunyi di Garut Selatan

Air Terjun Dengdeng adalah sebuah objek wisata alam tersembunyi yang terletak di bagian selatan Kota Intan, Garut.
Curug Dengdeng Garut Selatan. Foto: IG/curugdengdeng_grt
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:16 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Asep Japar-Andreas Sampaikan Kunci Mewujudkan Sukabumi Mubarakah

Paslon nomor urut 2, Asep Japar-Andreas paparkan komitmen dan kunci dalam mewujudkan Kabupaten Sukabumi Mubarakah.
Paslon nomor urut 1 Asep Japar-Andreas saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:13 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Iyos-Zainul Sebut Solusi Masyarakat Sejahtera Tak Cukup Melanjutkan

Paslon Iyos-Zainul berkomitmen mengelola seluruh potensi demi mewujudkan Sukabumi yang Agamis, Sejahtera, Inovatif dan Kolaboratif.
Paslon nomor urut 1 Iyos-Zainul saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Inspirasi22 November 2024, 15:00 WIB

Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:55 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Asep Japar - Andreas: Visi Misi

Ajang adu gagasan pasangan calon ini disiarkan secara langsung oleh stasiun tv nasional atau bisa diakses melalui kanal youtube sukabumiupdate.com.
Paslon 02 pilkada kabupaten sukabumi 2024, Asep Japar - Andreas (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Life22 November 2024, 14:39 WIB

Media Sosial: Senjata Baru dalam Kampanye Politik?

Media sosial mengubah kampanye politik: cepat, luas, dan interaktif. Namun, hoaks dan manipulasi jadi tantangan. Bagaimana memanfaatkan peluangnya tanpa terjebak risikonya? Simak ulasannya di sini!
Media sosial: alat kampanye politik yang efektif, tapi penuh tantangan. Bijaklah dalam menggunakan dan menerima informasi! (Sumber : freepik)
Food & Travel22 November 2024, 14:30 WIB

Wisata Alam Karacak Valley, Menikmati Keindahan Hutan Pinus dan Curug di Garut Kota

Karacak Valley Garut adalah pilihan yang tepat untuk wisatawan yang mencari ketenangan dan keindahan alam yang masih asri.
Kawasan Taman Wisata Karacak Valley terletak di perbukitan dengan pemandangan hutan pinus yang masih asri. Foto: IG/karacak_valley
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:28 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Iyos-Zainul: Pengalaman 38 Tahun

Dengan pengalaman Pak Iyos selama 38 tahun di pemerintahan dan Pak Zainul yang juga berpengalaman dalam mengelola pemerintahan, kami tetap percaya diri.
Paslon 01 Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Bola22 November 2024, 14:00 WIB

Prediksi Persib Bandung vs Borneo FC di Liga 1 2024/2025: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB.
Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB. (Sumber : X/@BorneoSMR/@persib).
Sukabumi22 November 2024, 13:57 WIB

Lewat Inovasi Kesehatan, Kota Sukabumi Raih KIJB 2024 Pemprov Jabar

Reni mengapresiasi prestasi Puskesmas Sukakarya.
Puskesmas Sukakarya Kota Sukabumi meraih KIJB 2024 di Trans Hotel, Kota Bandung, Kamis, 21 November 2024. | Foto: Istimewa