SUKABUMIUPDATE.com - Timnas Indonesia senior akan melakoni jadwal padat di bulan Januari 2024 yak bertanding di turnamen Piala Asia 2023 Qatar.
Pada turnamen kali ini sendiri Timnas Indonesia tergabung di Grup D bersama tiga tim lain yaitu Iraq, Vietnam dan Jepang.
Laga pertama Timnas Indonesia akan berlangsung Senin, (15/1/2024) dimana Skuad Garuda akan menghadapi Iraq.
Baca Juga: Saddil dan Arkhan Dicoret, Update 26 Pemain Timnas Indonesia Untuk Piala Asia
Setelah itu, di laga kedua yang akan berlangsung Jumat, (19/1/2024) anak asuh Shin Tae-Yong akan menghadapi tim sesama Asean Vietnam.
Dan di laga terakhir, Timnas Indonesia akan menghadapi salah satu tim raksasa Asia yakni Jepang pada Rabu, (24/1/2024).
Berikut jadwal lengkap Timnas Indonesia di fase grup Piala Asia 2023 Qatar
Baca Juga: Hadapi Nusantara United, Eriyanto dan Kawan-kawan Tengah Berjuang Lolos Degradasi Liga 2
Jadwal Fase Grup D Piala Asia 2024
Senin, (15/1/2024)
- Indonesia vs Iraq
- Venue: Ahmad bin Ali Stadium
Jumat, (19/1/2024)
- Indonesia vs Vietnam
- Venue: Abdullah bin Khalifa Stadium
Rabu, (24/1/2024)
- Indonesia vs Jepang
- Venue: Al Thumama Stadium
Baca Juga: Bojan Hodak: Skuad Persib Bandung Jalani Dua Sesi Latihan dalam Sehari
Itulah jadwal Timnas Indonesia di babak fase grup Piala Asia 2023 Qatar dimana Skuad Garuda akan dihadapkan lawan-lawan kuat.