SUKABUMIUPDATE.com - Jelang laga Persija vs Persib, pelatih Persib, Bojan Hodak mengaku jika dirinya optimis timnya bisa meraih hasil positif pada pertandingan tandang yang akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Sabtu, (2/9/2023).
Namun, Bojan tak ingin sesumbar. Pasalnya, Ia paham jika laga kontra Persija selalu bertensi tinggi mengingat rivalitas kedua tim telah berlangsung lama.
"Setelah kami menang di dua laga terakhir, sebenarnya kepercayaan diri kami tumbuh. Tapi, kalian juga tahu, kalau ini adalah derbi dan kita tidak bisa bicara siapa yang akan jadi pemenangnya. Di setiap derbi, peluangnya adalah 50:50," kata Bojan dikutip dari laman resmi Persib.
Baca Juga: Link Pembelian Tiket Persija vs Persib, Simak Harganya di Sini
Bojan menyebut, kemenangan atas PSIS Semarang dan RANS Nusantara FC dalam dua laga terakhir menjadi modal berharga Maung Bandung (julukan Persib) untuk menghadapi pertandingan melawan Persija.
"Main di rumahnya bisa jadi keuntungan bagi mereka. Keuntungan bagi kami adalah menang di dua pertandingan terakhir. Tapi pada akhirnya peluang bagi tim untuk menang di derbi di seluruh dunia manapun adalah 50:50," ulangnya.
Sementara itu, menjelang laga di akhir pekan nanti. Persib mendapatkan kabar baik yaitu beberapa pemainnya telah kembali berlatih dengan tim.
Baca Juga: Komentar Rivan Nurmulki Usai Tak Masuk Skuad Timnas Voli Indonesia
Teja Paku Alam sudah ikut berlatih penuh bersama kiper lainnya. Begitu juga dengan striker David da Silva yang sudah lebih prima. Striker asal Brasil tersebut punya peluang tampil sejak menit awal seperti pemain lainnya.
Hanya I Putu Gede yang dipastikan absen karena masih menjalani larangan bermain dari Komite Disiplin PSSI. Sementara pemain lainnya dipastikan dalam kondisi bugar.