SUKABUMIUPDATE.com - Tim Indonesia U-23 meraih kemenangan tipis 1-0 atas Timor Leste di laga kedua grup B Piala AFF U-23 2023 yang berlangsung di Rayong Provincial Stadium, Minggu, 20 Agustus 2023.
Ini sekaligus menjadi kemenangan pertama anak asuh Shin Tae-Yong setelah di pertandingan pertama dikalahkan Malaysia dengan skor 2-1.
Dengan hasil ini, Indonesia mengemas tiga poin dan menduduki posisi ke-2 klasemen sementara grup B.
Skuad Garuda Muda masih harus menunggu selesainya semua laga fase grup untuk memastikan apakah lolos ke semifinal sebagai runner-up terbaik.
Baca Juga: Persib Bandung kembali ke Jalur Kemenangan, Marc Klok: Tentunya Saya Senang
Lalu bagaimana hitung-hitungan Timnas Indonesia bisa lolos ke semifinal Piala AFF U-23 kali ini?
Saat ini ada dua tim yang menempati posisi runner-up yakni Filipina dan Kamboja di dua grup lain.
Filipina yang berada di Grup C saat ini baru memiliki satu poin hasil imbang menghadapi Laos. Mereka akan melakoni pertandingan keduanya dengan menghadapi Vietnam pada Selasa (22/8/2023).
Jika Filipina berhasil menang, maka akan menjadikan mereka menempati posisi juara grup C. Hal ini secara otomatis akan menjadikan Vietnam menempati posisi runner-up dan menjadi pesaing kuat Tim Garuda Muda.
Akan tetapi, jika Vietnam sukses mengalahkan Filipina, maka anak asuh Shin Tae-Yong akan tetap nyaman di posisi teratas dalam klasemen runner-up terbaik.
Baca Juga: 5 Pemain Timnas yang Menikah Muda, Terbaru Pratama Arhan
Selain pertandingan Filipina vs Vietnam, pertandingan lain yang akan menentukan nasib Indonesia adalah Thailand vs Kamboja di Grup A.
Sama halnya seperti laga Filipina vs Vietnam, Thailand harus mampu mengalahkan Kamboja agar Indonesia mampu lolos ke semifinal sebagai runner-up terbaik.
Pasalnya jika Thailand kalah dari Kamboja maka tim Gajah Perang (julukan Thailand) yang akan jadi saingan Timnas Indonesia U-23 di klasemen runner-up.
Baca Juga: Profil dan Biodata Azizah Salsha, Istri Pesepakbola Pratama Arhan
Itulah hitung-hitungan Timnas Indonesia bisa lolos fase grup dan melaju ke babak semifinal Piala AFF U-23 2023.