SUKABUMIUPDATE.com - Jadwal Persija Jakarta di Liga 1 bulan Agustus ini akan memainkan lima pertandingan termasuk partai big match melawan Arema FC.
Selain melawan Arema, Macan Kemayoran juga akan berhadapan dengan beberapa klub kuat lain seperti Madura United dan Borneo FC.
Hal tersebut tentu menjadi tantangan bagi anak asuh Thomas Doll dalam mengumpulkan poin untuk terus bersaing di papan atas klasemen sementara Liga 1.
Baca Juga: 5 Pertandingan Sepanjang Agustus 2023, Jadwal Persib Bandung di Liga 1
Saat ini Persija Jakarta menempati posisi 5 klasemen dengan raihan delapan poin hasil dari lima pertandingan dengan catatan dua kali menang, dua imbang dan satu kekalahan.
Jadwal Persija bulan Agustus akan diawali dengan bertandang ke markas PSS Sleman pada Jumat, (4/8/2023). Kemudian dilanjutkan dengan menjamu Borneo FC pada Rabu, (9/8/2023).
Di pertandingan ketiga Skuad Macan Kemayoran akan terbang ke Madura untuk menghadapi Laskar Sape Kerap (julukan Madura United) pada Minggu (13/8/2023). Setelahnya, duel big match menanti mereka melawan Arema FC pada Minggu (20/8/2023).
Baca Juga: Jelang Persib vs Bali United, Levy Madinda Semangat Tatap Laga Perdana di Liga 1
Jadwal Persija bulan Agustus akan ditutup dengan dengan menghadapi Pemuncak klasemen saat ini yakni Dewa United pada Jumat (25/8/2023).
Berikut jadwal Persija di Liga 1 pada bulan Agustus 2023.
- Jumat, (4/8/2023)
PSS Sleman vs Persija Jakarta - Rabu, (9/8/2023)
Persija Jakarta vs Borneo FC - Minggu (13/8/2023)
Madura United vs Persija Jakarta - Minggu (20/8/2023)
Persija Jakarta vs Arema FC - Jumat (25/8/2023)
Dewa United vs Persija Jakarta
Baca Juga: Persib vs Bali United di Pekan Ke-6 Liga 1, Nick: Kami Harus Selalu Menang!
Inilah jadwal Persija Jakarta di Liga 1 pada bulan Agustus 2023.