SUKABUMIUPDATE.com - Pemain Timnas Putri Indonesia U-19, Ayunda Dwi Anggraini berbagi cerita suka dukanya menjadi pesepakbola wanita berhijab. Wanita satu ini merupakan bagian dari skuad tim U-19 Indonesia yang membantai Timor Leste 7-0 di ajang AFF U-19 Women's Championship 2023.
Ayunda merupakan salah satu pemain Timnas Putri Indonesia U-19 yang memiliki potensi besar mengangkat Sang Garuda terbang jauh di turnamen ini. Ayunda menjalani debut manis di tim U-19 dengan mencetak gol di menit ke 66 dan 90.
Nah, sebelum membahas lebih jauh, yuk kita kenalan dulu lebih jauh dengan sosok Ayunda Dwi Anggraini.
Profil Ayunda Dwi Anggraini
"Saya Ayunda Dwi Anggraini, usia 17 tahun, asal saya dari suatu daerah yang bernama Dukun, di Gresik. Saya bersekolah di SMAN 1 Sedayu, posisi saya sebenarnya striker, dan itu juga merupakan posisi favorit, namun pelatih kadang memainkan saya diposisi gelandang atau sayap," bukanya, Kamis (6/7), dikutip via laman resmi pssi.org.
Baca Juga: Kenali 5 Manfaat Konsumsi Kopi Hitam Tanpa Gula Untuk Kesehatan
Ayunda menceritakan awal mula dirinya mencintai sepakbola.
"Waktu kecil saya sering ikut-ikut di desa itu bermain sepakbola dengan laki-laki, terus saat SMP diajak ke Gresik, main di klub, terus akhirnya main di Piala Pertiwi, bersama Persebaya, ikut di Kebumen juga," ujarnya.
Ia juga menceritakan bagaimana usaha dan upayanya agar bisa masuk Timnas Putri Indonesia.
"Saya masuk timnas ini berawal dari kirim-kirim video, lalu dipromosikan, sampai sekarang ini baru dipanggil. SSB saya dulu bernama Porosda, sekarang di Gresik," kenangnya.
Baca Juga: Viral Threads Instagram Error Saat Dark Mode, Begini Cara Mengatasinya
Ayunda merupakan satu-satunya pemain di skuad Garuda Pertiwi Muda yang mengenakan hijab. Ia menceritakan tentang suka dukanya seperti kesulitan beradaptasi dengan rekan-rekan lainnya saat pertama kali.
"Kadang dukanya itu, pernah dipengaruhi dan dicemooh oleh teman, dengan berkata 'eh, jangan pakai hijab, dong' namun itu sama sekali tak menggoyahkan iman dan niat awal saya berhijab, karena bagi saya, hijab itu penting, sebagai saya perempuan muslim. Tapi akhirnya lama kelamaan itu tidak lagi menjadi masalah," ungkapnya.
Gadis cantik ini kemudian membeberkan kisah sukanya. Ia bercerita mengenai golnya ke gawang Timor Leste.
Baca Juga: Link Nonton Film Sewu Dino Full Movie, Film Horor Tentang Santet yang Mematikan
"Saya tak menyangka sih sebenarnya, ini juga menjadi debut saya di timnas, yang jelas, saya sangat senang sekali, dan karena itu saya bisa menunjukkan ke orang tua saya, kalau saya akan menjadi pesepakbola wanita yang baik," katanya.
Terakhir, Ayunda memiliki harapan besar di kejuaraan AFF U-19 Women's Championship 2023 ini "Pastinya sih, semoga tim Indonesia ini bisa lolos ke final dan bisa meraih juara," tutupnya.
Sumber: Pssi.org