SUKABUMIUPDATE.com - Kompetisi Liga 1 musim 2023/24 akan siap menggelar pekan keduanya pada Jumat, (7/7/2023) hingga Minggu, (9/7/2023).
Liga 1 pekan kedua ini akan dimulai Jumat besok, dimana akan ada dua pertandingan yang digelar yakni PSS Sleman vs Persis Solo dan Arema FC vs Persib Bandung.
Laga PSS Sleman vs Persis Solo akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada Jumat, (7/7/2023) pukul 15.00.
Menatap laga ini PSS Sleman sedang dalam kepercayaan diri tinggi usai di pekan pertama sukses mengalahkan Bali United dengan skor tipis 1-0.
Sementara Persis Solo yang kalah 2-3 dari Persebaya di pekan pertama lalu pastinya akan memburu kemenangan pertamanya pada laga kali ini.
Baca Juga: Persib Bandung Akhirnya Lepas Ricky Kambuaya ke Dewa United
Selain itu, laga Arema FC vs Persib Bandung juga akan menjadi laga menarik. Laga ini dijadwalkan akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar pada Jumat, (7/7/2023) pukul 19.00 WIB.
Pertandingan ini diprediksi akan berlangsung menarik, pasalnya kedua tim tengah memburu kemenangan perdana.
Di pekan pertama kemarin Persib Bandung gagal meraih kemenangan setelah ditahan imbang tim tamu Madura United dengan skor 1-1.
Sementara Arema FC yang bertandang ke markas Dewa United harus tumbang dengan skor 1-0.
Baca Juga: Luis Milla Tak Bawa Pemain yang Diisukan Hengkang Untuk Laga Kontra Arema FC
Menarik ditunggu jalannya kedua pertandingan di pekan kedua Liga 1 pada Jumat 7 Juli 2023 besok tersebut.