SUKABUMIUPDATE.com - Persib Bandung vs Madura United akan tersaji pada Minggu 2 Juli 2023, dan akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).
Kini penjualan tiket pertandingan Persib Bandung vs Madura United telah resmi dibuka. Tiket 100% akan dijual online melalui PERSIB App.
Bagi Bobotoh yang ingin menyaksikan laga perdana Persib di Liga 1 2023/2024, segera mendownload PERSIB App nya. Bobotoh lalu harus melakukan verifikasi diri pada PERSIB App terlebih dahulu.
Baca Juga: Kenali 5 Manfaat Konsumsi Kopi Hitam Tanpa Gula Untuk Kesehatan
Proses verifikasi tersebut membutuhkan waktu 2 x 24 jam. Oleh karena itu, Persib meminta Bobotoh untuk segera meng-update PERSIB App versi terbaru, yakni Android PERSIB Apps 2.10.1 dan iOS PERSIB Apps 2.20 dan segera lakukan verifikasi diri.
Setelah berhasil masuk ke dalam PERSIB App, seluruh pengguna wajib melakukan proses verifikasi agar dapat bertransaksi pembelian tiket.
Update itu sudah dapat dilakukan karena PERSIB Apps juga telah mengalami pembaruan demi memudahkan bobotoh dalam pembelian tiket.
Baca Juga: Link Nonton Film Sewu Dino Full Movie, Film Horor Tentang Santet yang Mematikan
Pada musim ini, PERSIB sudah menetapkan harga tiket untuk seluruh tribun sebagai berikut, sebagaimana dikutip via laman resmi persib.co.id
- VIP Bawah Rp 400.000
- VIP Barat Selatan Rp 200.000
- VIP Barat Utara Rp 200.000
- Timur Rp 125.000
- Selatan Rp 125.000
- Utara Rp 125.000
PERSIB tidak akan memfasilitasi permintaan perubahan data pasca-transaksi pembelian tiket sesuai dengan yang tercantum pada kebijakan pembelian tiket di https://persib.co.id/pages/term-and-condition-ticket.
Sumber: persib.co.id