SUKABUMIUPDATE.com - Persija Jakarta resmi datangkan gelandang serang asal Jepang, Ryo Matsumura untuk musim 2023/2024.
Ryo Matsumura sebelumnya bermain untuk Persis Solo dengan torehan 11 gol dan 6 assist dari 28 kali penampilan di Liga 1 2022/2023.
Pemain berusia 29 tahun itu akan berseragam Persija Jakarta selama tiga tahun ke depan. Ryo sebelumnya telah menghabiskan enam tahun karier profesional pertamanya di Jepang.
Baca Juga: Link Nonton Film Sewu Dino Full Movie, Film Horor Tentang Santet yang Mematikan
Selama periode itu, Ryo bermain untuk beberapa klub kenamaan seperti Vissel Kobe, Tochigi SC, Tokushima Vortis dan Naga Parceiro.
Lalu saat 2018, Ryo mencoba peruntungannya di luar Jepang dengan bermain di Rayong FC yaitu Liga 2 Thailand.
Tampil mengesankan dengan Rayong FC, Ryo kemudian mendapat tawaran dari Chiangmai FC. Setelah bermain di klub Liga 2 Thailand itu, Ryo dimintai klub Liga 1 Thailand, BG Pathum United.
Baca Juga: 7 Rekomendasi Ayam Geprek Enak di Sukabumi, Harga Mulai Rp 13.000
Bersama dengan BG Pathum United, Ryo turut menyumbang satu gelar Thailand Champions Cup. Setelahnya ia lalu dipinjamkan ke Police Tero FC.
Selanjutnya pada 2022 Ryo dipinjamkan ke Persis Solo untuk bermain di Liga 1 2022/2023. Dengan Laskar Sambernyawa, Ryo tampil mengesankan.
Di musim 2023/2024, Ryo resmi dipinang Persija Jakarta dan mengungkapkan rasa gembiranya.
Baca Juga: 7 Rekomendasi Nasi Goreng Enak di Sukabumi yang Wajib Kamu Coba!
“Saya sangat senang menjadi bagian Persija dan menyenangkan rasanya bisa bermain sepak bola di depan Jakmania,” kata Ryo, dikutip via Persija.id
Pemain yang bakal memakai nomor 7 itu ingin memberikan yang terbaik untuk tim ibukota
“Saya akan melakukan yang terbaik untuk meraih gelar juara Liga 1 bersama Persija di musim mendatang,” kata Ryo.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Makan Seblak Enak di Sukabumi, Harganya Mulai Rp 7 Ribuan
Sumber: persija.id