Persib Bandung Rekrut Edo Febriansyah, Lalu Bagaimana Nasib Eriyanto?

Senin 08 Mei 2023, 13:45 WIB
Persib Bandung Rekrut Edo Febriansyah, Lalu Bagaimana Nasib Eriyanto?. | Foto: Persib.co.id/Amandeep Rohimah

Persib Bandung Rekrut Edo Febriansyah, Lalu Bagaimana Nasib Eriyanto?. | Foto: Persib.co.id/Amandeep Rohimah

SUKABUMIUPDATE.com - Persib Bandung akhirnya meresmikan rekrutan anyarnya, Edo Febriansyah. Fullback Timnas Indonesia itu dikontrak Persib Bandung hingga 2 tahun.

Direktur PT PERSIB Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono mengungkapkan, jika pemain kelahiran Kediri, 25 Juli 1997 itu didatangkan atas rekomendasi tim pelatih guna memperkuat lini pertahanan Maung Bandung.

"Kita selalu bergerak dari rekomendasi tim pelatih. Syukurlah, kita bisa menjalin kesepakatan dengan pemain yang dibutuhkan tim pelatih," kata Teddy., dikutip via persib.co.id.

Baca Juga: 7 Ciri-Ciri Orang yang Bakal Sukses di Masa Depan, Kamu Termasuk?

Dengan hadirnya Edo Febriansyah, membuat lini belakang Persib semakin menumpuk. Hal itu juga kemudian menjadi tanda tanya kelanjutan pemain kelahiran Sukabumi, Eriyanto.

Bek Persib asal Sukabumi Eriyanto | Foto: dok.persibBek Persib asal Sukabumi Eriyanto | Foto: dok.persib

Diketahui, Eriyanto direkrut Persib Bandung di Liga 1 musim 2022/2023 dengan status bebas transfer dari Persis Solo. Eriyanto saat itu direkrut di zaman kepelatihan Robert Rene Albert.

Namun, semenjak Luis Milla menahkodai Persib Bandung, Eriyanto di kompetisi Liga 1 2022/2023, tak pernah sekalipun turun bermain. Eriyanto menjadi cadangan abadi Persib Bandung hingga musim 2022/2023 selesai.

Baca Juga: 5 Tips Agar Pasangan Tetap Mencintaimu Meski Sudah Berhubungan Lama

Posisi bek kanan yang seharusnya diisi oleh Eriyanto, malah ditempati oleh pemain yang bukan di posisi aslinya. Sebut saja seperti Frets Butuan, Rachmat Irianto hingga Kakang Rudianto bergantian mengisi sektor bek kanan.

Bahkan, saking merasa kasihannya kepada Eriyanto, sebagian Bobotoh menyarankan untuk pindah ke klub baru guna punya jam terbang lebih.

Terlebih saat ini Persib Bandung dirumorkan akan merekrut Putu Gede yang merupakan seorang bek kanan. Nama Putu Gede dikaitkan dengan Persib karena punya masa-masa indah dengan pelatih Luis Milla saat bekerja sama di Timnas Indonesia.

Baca Juga: Rekomendasi 5 Pekerjaan Sampingan yang Cocok Untuk Introvert

Padahal Eriyanto direkrut Persib Bandung dengan status juara Liga 2 2021/2022 lalu bersama Persis Solo. Bahkan, saat dipinjamkan ke Persiraja Banda Aceh oleh Persis Solo, Eriyanto mencatatkan 838 menit bermain dari 10 laga.

Selain putra daerah, hal itu pula lah yang mempertimbangkan Persib Bandung merekrutnya. Eriyanto sebenarnya bukan nama yang baru di Persib. Pemain kelahiran Sukabumi, 12 Maret 1996, ini, sempat menjadi bagian di Persib U-21 atau Diklat Persib pada tahun 2014.

Dikutip dari transfermarkt, seusai dilepas Diklat Persib, Eriyanto sempat menimba ilmu di Boca Junior Football School Indonesia dan berbagai tim di Liga 1 dan Liga 2. Sebut saja seperti PSIR Rembang, PSPS Pekanbaru, Madura United FC, Persis Solo, dan Persiraja Banda Aceh.

Baca Juga: Link Nonton Film Sewu Dino Full Movie, Film Horor Tentang Santet yang Mematikan

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Bola22 November 2024, 14:00 WIB

Prediksi Persib Bandung vs Borneo FC di Liga 1 2024/2025: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB.
Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB. (Sumber : X/@BorneoSMR/@persib).
Sukabumi22 November 2024, 13:57 WIB

Lewat Inovasi Kesehatan, Kota Sukabumi Raih KIJB 2024 Pemprov Jabar

Reni mengapresiasi prestasi Puskesmas Sukakarya.
Puskesmas Sukakarya Kota Sukabumi meraih KIJB 2024 di Trans Hotel, Kota Bandung, Kamis, 21 November 2024. | Foto: Istimewa
Nasional22 November 2024, 13:56 WIB

Kronologi Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Berawal dari Masalah Tambang

Berikut kronologi polisi tembak polisi di Solok Selatan menurut Kapolda Sumbar Irjen Suharyono.
Ilustrasi. Peristiwa polisi tembak polisi terjadi di Solok Sumbar. | Foto : Pixabay
Sukabumi Memilih22 November 2024, 13:50 WIB

Profil Teddy Lesmana, Panelis di Debat ke II Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024

Teddy Lesmana yang saat ini terpilih jadi panelis di debat Pilbup 2024 adalah sosok yang menginspirasi karena dedikasinya dalam dunia pendidikan dan hukum.
Teddy Lesmana saat ini berprofesi sebagai Dekan Fakultas Hukum, Bisnis dan Pendidikan di Nusa Putra University Sukabumi. (Sumber : Instagram/@teddyzeeous).
DPRD Kab. Sukabumi22 November 2024, 13:34 WIB

Apresiasi Kunjungan KPK, Ketua DPRD Sukabumi: Perkuat Komitmen Bersama Perangi Korupsi

Menurut Budi, kegiatan ini merupakan program rutin tahunan yang dilakukan oleh KPK untuk memberikan pendidikan antikorupsi kepada pemerintah daerah.
Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, Budi Azhar Mutawali. (Sumber : SU/Ilyas)
Sukabumi22 November 2024, 13:30 WIB

KPK Beri Penyuluhan Pencegahan Korupsi untuk Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi

Adapun penyuluhan yang diberikan yang pertama terkait pendidikan anti korupsi, kedua pencegahan dan ketiga penindakan.
Kepala Satuan Tugas Wilayah II Koordinasi dan Supervisi KPK RI, Arif Nurcahyo saat memberikan penyuluhan kepada 60 anggota DPRD Kabupaten Sukabumi. (Sumber : SU/Ilyas)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 13:11 WIB

Dipandu Yasmin dan Agung, Daftar Panelis Debat ke II Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024

Debat antara paslon 01, Iyos - Zainul dan paslon 02 Asep Japar - Andreas akan berlangsung Jumat (22/11/2024) di Hotel Sutan Raja Bandung, mulai pukul 14.00 WIB.
Presenter INews TV Yasmin Athania akan memandu (hots) debat publik II Pilkada Kabupaten Sukabumi, Jumat (22/11/2024) (Sumber: akun medsos Yasmin Athania)
Food & Travel22 November 2024, 13:00 WIB

Kebun Teh Cipasung, HTMnya Rp10.000 Spot Menarik untuk Healing di Majalengka

Biaya masuk ke Kebun Teh Cipasung cukup terjangkau, sehingga Anda tidak perlu mengeluarkan biaya yang besar untuk menikmati keindahan alam ini.
Dengan semua kelebihan yang dimiliki, Kebun Teh Cipasung memang layak untuk dijadikan tujuan wisata Anda. (Sumber : Screenshot YouTube/@Apri Subroto).
Bola22 November 2024, 12:00 WIB

Prediksi Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persebeya vs Persija akan tersaji sore ini dalam lanjutan liga 1 pekan ke-11.
Persebeya vs Persija akan tersaji sore ini dalam lanjutan liga 1 pekan ke-11. (Sumber : X/@persebayaupdate/@Persija_Jkt).
Sukabumi22 November 2024, 11:58 WIB

Diduga Pecah Ban, Truk Muatan Pasir Masuk Jurang di Parungkuda Sukabumi

Berikut kronologi sementara kecelakaan tunggal truk muatan pasir masuk jurang di Parungkuda Sukabumi.
Kondisi truk muatan pasir yang masuk jurang di pinggir jalan raya di Parungkuda Sukabumi. (Sumber : SU/Ibnu)