Razlya Putra, Pesepak Bola Muda Sukabumi Bakal Kembali Tampil di Gothia Cup Swedia

Jumat 31 Maret 2023, 14:45 WIB
Pesepak bola muda Sukabumi Razlya Putra kembali terpilih untuk tampil di turnamen sepak bola remaja terbesar Ghotia Cup Swedia 2023 | Foto: Istimewa

Pesepak bola muda Sukabumi Razlya Putra kembali terpilih untuk tampil di turnamen sepak bola remaja terbesar Ghotia Cup Swedia 2023 | Foto: Istimewa

SUKABUMIUPDATE.com - Razlya Putra Setiawan (13 tahun), anak didik sekolah sepak bola (SSB) Sukabumi Football Academy (SFA), kembali terpilih menjadi pemain muda yang akan berlaga pada turnamen sepak bola usia dini Gothia Cup Swedia 2023 pada 16 hingga 22 Juli 2023.

Jika tahun lalu Razlya terpilih dan bergabung dengan dim Indonesia Junior Soccer League (IJSL) U-12, kali ini Ia terpilih dan akan bergabung dengan tim Tim Tays Baker Barati U-13.

Tim Tays Baker Barati U-13 yang akan mewakili Indonesia di Ghotia Cup Swedia sendiri berisikan para pesepak bola usia dini terbaik yang dipilih dari kompetisi Tays Bakers BARATI Cup 2023 usia 12 & 13 tahun yang berlangsung dari tanggal 16-18 Februari 2023 di Training Centre Bali United FC, Gianyar, Bali.

Baca Juga: Keren! 2 Pesepak Bola Muda Sukabumi Berlaga di Ajang JSE International Thailand

Razlya Putra terpilih oleh tim talent scouting Barati yang di dalamnya juga ada pelatih Indra Sjafri yang saat ini menjabat sebagai Direktur Teknik PSSI.

Setelah resmi menjadi bagian dari tim Tim Tays Baker Barati U-13, selanjutnya Razlya Putra akan menjalani Training Center (Pemusatan Latihan) mulai 1 sampai 10 Juli 2023 di Jakarta sebelum akhirnya berangkat untuk bertanding di turnamen Ghotia Cup 2023 Swedia.

“Sebenarnya ini yang kedua kalinya Razlya Putra membela Merah Putih di ajang Gothia Cup. Tahun lalu mempersembahkan juara utk merah putih di gothia cup bersama tim IJSL (INDONESIA JUNIOR SUPER LEAGUE),” kata Aji Nurpijal Dirtek Sukabumi Football academy kepada Sukabumiupdate.com.

Ia berharap anak didiknya itu bisa kembali mengharumkan nama Indonesia dan Sukabumi di dunia Internasional.

“Semoga dengan terpilihnya kembali Razlya Putra setidaknya mengharumkan nama Sukabumi dan untuk memotivasi yang lainnya dan bisa mengikuti jejaknya agar bisa tumbuh generasi sepakbola modern yang lebih baik sesuai dengan filosofi sepakbola indonesia,” katanya.

Baca Juga: Razlya Putra, Pesepak Bola Didikan SSB di Sukabumi yang Bakal Tampil di Swedia

Sementara itu Presiden Sukabumi Football Academy, Wahyudi Sugandi berharap ini menjadi kesempatan untuk Razlya dalam menambah jam terbang dan tim ini bisa menjadi bibit untuk Timnas Indonesia di masa depan.

Turnamen Ghotia Cup | Foto: Instagram/fotografdanieljirbladTurnamen Ghotia Cup | Foto: Instagram/fotografdanieljirblad

“Mudah-mudahan dengan terpilihnya kembali Razlya kali ini akan menambah pengalaman tidak hanya di event nasional tapi juga internasional dan mudah-mudahan ini merupakan cikal bakal dari Timnas Indonesia usia muda,” kata Wahyudi.

Ia juga berharap apa yang diraih Razlya bisa memotivasi pesepak bola muda Sukabumi lainnya untuk lebih semangat dan giat berlatih.

“emoga ini menjadi motivasi untuk teman-teman lainnya, adik-adik lainnya di Sukabumi Football Academy sehingga lebih semangat dalam mengejar cita-citanya untuk menjadi pemain yang handal di masa depan,” tambahnya.

Sementara itu, mengutip dari laman gothiacup.se, Gothia Cup merupakan turnamen sepak bola remaja terbesar dan paling bergengsi di Dunia yang diadakan rutin setiap tahun.

Baca Juga: Laga Persija vs Persib dan Penentuan Gelar Juara PSM Makassar, Simak Hitung-hitungannya

Diketahui setiap tahun ada sekitar 1700 tim dari 80 negara ambil bagian dan mereka memainkan 4500 pertandingan di 110 lapangan.

Tim sepak bola muda dari seluruh dunia akan berkumpul sehingga membuat turnamen ini unik. Tempat bertemunya generasi muda Dunia, terlepas dari agama, warna kulit, atau kebangsaan, dengan sepak bola sebagai pemersatu.

Gothia Cup pertama kali diadakan pada tahun 1975. Selama bertahun-tahun, hampir satu juta pemain dari total 146 negara telah berpartisipasi dalam turnamen tersebut.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Bola22 November 2024, 12:00 WIB

Prediksi Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persebeya vs Persija akan tersaji sore ini dalam lanjutan liga 1 pekan ke-11.
Persebeya vs Persija akan tersaji sore ini dalam lanjutan liga 1 pekan ke-11. (Sumber : X/@persebayaupdate/@Persija_Jkt).
Sukabumi22 November 2024, 11:58 WIB

Diduga Pecah Ban, Truk Muatan Pasir Masuk Jurang di Parungkuda Sukabumi

Berikut kronologi sementara kecelakaan tunggal truk muatan pasir masuk jurang di Parungkuda Sukabumi.
Kondisi truk muatan pasir yang masuk jurang di pinggir jalan raya di Parungkuda Sukabumi. (Sumber : SU/Ibnu)
Sukabumi22 November 2024, 11:51 WIB

Babi Hutan Masuk Sumur di Cidolog Sukabumi, Upaya Evakuasi Sampai Dua Jam

Warga Cidolog Sukabumi geger babi hutan masuk sumur 7 meter. Bahu membahu evakuasi hingga membutuhkan waktu dua jam.
Warga evakuasi babi hutan yang masuk ke sumur sedalam 7 meter di Cidolog Sukabumi. (Sumber : Tangkapan layar video/Istimewa)
Science22 November 2024, 11:13 WIB

14 Kecamatan di Sukabumi Waspada! BMKG Keluarkan Peringatan Potensi Banjir

BMKG memprakirakan intensitas curah hujan di sebagian besar wilayah Jawa Barat pada dasarian atau sepuluh hari ketiga November 2024 berkategori menengah hingga tinggi.
Ilustrasi. Motor terseret banjir di Gang Peda Pasar kawasan Ahmad Yani Kota Sukabumi, 5 November 2024. (Sumber: istimewa)
Sukabumi22 November 2024, 11:02 WIB

Warga Jampangtengah Sukabumi Dibacok OTK hingga Luka Parah di Kepala dan Dagu

Seorang pria di Jampangtengah Sukabumi mengalami luka parah di kepala dan dagu usai dibacok sajam oleh orang tak dikenal (OTK).
Ilustrasi. Seorang pria warga Jampangtengah Sukabumi dibacok OTK hingga luka parah. (Sumber Foto: Istockphoto/ Zoka74)
Inspirasi22 November 2024, 11:00 WIB

Sarjana dengan IPK 3,00 Cari Kerja? Cek Info Loker Jawa Barat Berikut!

Lulusan S1 masih nganggur? Berikut Info Loker Jawa Barat untuk Anda!
Ilustrasi. Karyawan Tetap. Info Loker Jawa Barat Lulusan Sarjana dengan IPK 3,00 (Sumber : Freepik/@katemangostar)
Sehat22 November 2024, 10:46 WIB

Tips Menjaga Kebugaran Tubuh di Musim Penghujan

Musim penghujan memang membawa udara sejuk dan nyaman, namun juga dapat menjadi tantangan bagi kebugaran tubuh. Artikel ini memberikan beberapa tips untuk tetap aktif meski cuaca tidak mendukung.
Menjaga Kebugaran Tubuh di Musim Penghujan (Sumber : Freepik/@pvproductions)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 10:15 WIB

Ustaz Totong Ungkap Alasan Dukung Ayep Zaki-Bobby di Pilkada Kota Sukabumi: Insyaallah Menang

Dalam berbagai kesempatan Ustaz Totong menyampaikan alasannya mendukung Ayep Zaki-Bobby Maulana di Pilkada Kota Sukabumi 2024.
Mantan Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi, Totong Suparman. (Sumber : Istimewa)
Sehat22 November 2024, 10:00 WIB

7 Khasiat Belimbing untuk Kesehatan, Salah Satunya Atasi Maag

Belimbing memang menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan. Buah yang satu ini memiliki rasa yang segar dan kandungan nutrisi yang cukup lengkap.
Ilustrasi - Belimbing, selain enak ternyata memiliki sejumlah manfaat kesehatan. | (Sumber : Pixabay.com/sarangib)
Internasional22 November 2024, 09:57 WIB

Prabowo Perpanjang Kunjungan Luar Negeri, Setelah dari Inggris ke Uni Emirat Arab

Awalnya, Inggris menjadi negara terakhir dalam rangkaian kunjungan luar negeri Presiden Prabowo Subianto yang dilakukan sejak 8 November 2024.
Presiden Prabowo Subianto saat menghadiri KTT G20 yang berlangsung di Museum of Modern Art (MAM), Rio de Janeiro, Brasil, pada Senin, 18 November 2024. (Sumber : Setneg RI)