Persib Bandung Boyong 21 Pemain untuk Hadapi Dewa United di Liga 1 Pekan ke-31

Senin 20 Maret 2023, 12:30 WIB
Persib Bandung Boyong 21 Pemain untuk Hadapi Dewa United di Liga 1 Pekan ke-31. | (Sumber : persib.co.id.)

Persib Bandung Boyong 21 Pemain untuk Hadapi Dewa United di Liga 1 Pekan ke-31. | (Sumber : persib.co.id.)

SUKABUMIUPDATE.com - Persib Bandung sore ini Senin (20/3/2023) akan melakoni laga kandang melawan Dewa united di Stadion Pakansari, Cibinong Kabupaten Bogor, mulai pukul 15.00 WIB.

Laga Persib Bandung vs Dewa United bisa disaksikan langsung oleh Bobotoh yang ingin menyaksikannya secara langsung di stadion. Namun, Bobotoh wajib mematuhi seluruh peraturan dan kebijakan yang sudah diatur oleh panitia penyelenggara.

Merujuk klasemen Liga 1 2022/2023, Persib Bandung saat ini tengah menempati urutan 3 klasemen dengan 16 kali kemenangan, 5 hasil seri dan tujuh kekalahan. Maung Bandung kini berjarak 16 poin dari pemuncak klasemen PSM Makassar.

Baca Juga: Pahlawan Indonesia di Piala Thomas 2022, Inilah Profil Syabda Perkasa Belawa

Persib Bandung dalam tiga laga terakhirnya bermain kurang maksimal. Pangeran Biru hanya mendapatkan 1 poin kala bentrok dengan Persebaya Surabaya di pekan ke-30 BRI Liga 1.

Namun, untuk laga melawan Dewa United, Persib memboyong 21 pemainnya. Dari seluruh pemain itu Persib kembali membawa penjaga gawang gaek I Made Wirawan yang bakal menemani dua penjaga gawang lainnya yaitu Teja Paku Alam, Reky Rahayu.

Lalu Luis Milla juga memasukan nama Beckham Putra Nugraha yang sebelumnya harus absen karena terkena akumulasi kartu kuning. Sementara itu, bek asal Sukabumi Eriyanto tidak dibawa.

Baca Juga: 5 Wisata Kuliner Sukabumi yang Cocok Untuk Puas-Puasin Sebelum Ramadan

Dikutip dari laman resmi persib.co.id, berikut ini daftar 21 pemain menuju Bogor:

Penjaga Gawang: Teja Paku Alam, Reky Rahayu, I Made Wirawan

Pemain Belakang: Nick Kuipers, Achmad Jufriyanto, Rachmat Irianto, Daisuke Sato, Kakang Rudianto, Rezaldi Hehanussa

Gelandang : Dedi Kusnandar, Abdul Aziz, Robi Darwis, Marc Klok, Erwin Ramdani, Frets Butuan, Febri Hariyadi, Ricky Kambuaya, Beckham Putra Nugraha

Penyerang: Ezra Walian, Ciro Alves, David da Silva.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi22 November 2024, 07:56 WIB

Sekda Ade Suryaman Hadiri Rapat Banggar DPRD Sukabumi

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, menghadiri Rapat Kerja Gabungan Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Sukabumi
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman dan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali | Foto : Dokpim
Sukabumi Memilih22 November 2024, 06:55 WIB

Adu Kekayaan Pasangan Cabup Cawabup Sukabumi, Siapa Paling Kaya?

Pilkada 2024 di Kabupaten Sukabumi akan diikuti oleh dua pasangan calon, mereka adalah Iyos Somantri - Zainul yang diusulkan oleh koalisi 11 partai politik dan Asep Japar - Andreas yang diusulkan oleh koalisi 5 partai politik.
Pasangan calon Pilkada Kabupaten Sukabumi: Iyos Somantri-Zainul dan Asep Japar-Andreas | Foto : sukabumiupdate
Science22 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 November 2024, Siang Hari Turun Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024.
Ilustrasi Hujan. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate
Sehat21 November 2024, 21:00 WIB

7 Penyebab Gagal Jantung Sisi Kiri : Simak Diagnosis dan Cara Penanganannya

Gagal jantung sisi kiri terjadi ketika ventrikel kiri jantung tidak bisa memompa darah secara efektif ke seluruh tubuh.
Ilustrasi gagal jantung sebelah kiri (Sumber : Freepik/@wayhomestudio)
Jawa Barat21 November 2024, 20:40 WIB

Gempa Beruntun Guncang Cianjur, Sejumlah Gedung Sekolah Dilaporkan Rusak

Gempa tektonik terjadi secara beruntun, Kamis 21 November 2024. Warga yang merasakan getaran gempa itu pun terbatas wilayahnya yaitu Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Gempabumi Cianjur, Kamis (21/11/2024) | Foto : Pixabay
Sukabumi21 November 2024, 20:18 WIB

Sempat Tertutup Longsor, Akses Ke Pondok Halimun dan Goalpara Sukabumi Kembali Normal

Dua bencana longsor terjadi dampak hujan deras di Kabupaten Sukabumi. Longsor dan pohon bambu tumbang di jalan menuju wisata Pondok Halimun di Kecamatan Sukabumi, dan longsor di jalan Cisarua - Goalpara, Kecamatan Sukaraja.
Longsor di Jalan Pondok Halimun, Kecamatan Sukabumi | Foto : Istimewa
Food & Travel21 November 2024, 20:00 WIB

Wisata Populer di Banten, Kamu Harus Kunjungi 5 Tempat Ini Saat Liburan!

Dengan beragam pilihan destinasi, mulai dari pantai yang eksotis hingga peninggalan sejarah yang kaya, Banten mampu memanjakan setiap wisatawan.
Pulau Peucang, Banten memang menyimpan segudang pesona wisata yang sayang untuk dilewatkan, terutama saat liburan. (Sumber : tnujungkulon.menlhk.go.id)
Sehat21 November 2024, 19:30 WIB

Gagal Jantung Sisi Kiri : Ketahui Jenis dan Gejalanya

Gagal jantung sisi kiri adalah kondisi di mana sisi kiri jantung tidak mampu memompa darah dengan efisien ke seluruh tubuh. Hal ini menyebabkan darah menumpuk di paru-paru dan menimbulkan gejala seperti sesak napas.
Ilustrasi gagal jantung sisi kiri (Sumber : Freepik/@msgrowth)
Food & Travel21 November 2024, 19:00 WIB

Pesona Sunset dan Pasir Putih, Wisata Pantai Santolo Garut HTM Cuma Rp10.000!

Pantai Santolo Garut memiliki pasir putih yang lembut dan bersih, yang sempurna untuk berjemur dan bermain air.
Sunset di Pantai Santolo Garut. Foto: IG/ummifatravelling