Persija Resmi Datangkan Witan Sulaeman dengan Kontrak 3,5 Tahun

Selasa 31 Januari 2023, 11:03 WIB
Persija Jakarta resmi mendatangkan Witan Sulaeman sebagai pemain baru untuk memperkuat Macan Kemayoran di putaran kedua Liga 1 2022/2023. | Foto: Instagram/@witansulaiman_

Persija Jakarta resmi mendatangkan Witan Sulaeman sebagai pemain baru untuk memperkuat Macan Kemayoran di putaran kedua Liga 1 2022/2023. | Foto: Instagram/@witansulaiman_

SUKABUMIUPDATE.com - Persija Jakarta resmi mendatangkan Witan Sulaeman sebagai pemain baru untuk memperkuat Macan Kemayoran di putaran kedua Liga 1 2022/2023. Persija berharap kehadiran Witan bisa menambah daya gedor tim asuhan Thomas Doll tersebut.

"Witan menjadi pemain kelima yang didatangkan Persija untuk mengisi kedalaman skuad asuhan pelatih Thomas Doll. Witan akan berseragam Persija selama 3,5 tahun," tulis Persija Jakarta dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Selasa, 31 Januari 2023.

"Manajemen dan tim pelatih berharap Witan dapat menambah daya gedor lini serang Macan Kemayoran agar lebih produktif," tulis Persija yang hingga pekan ke-21 berada di puncak klasemen Liga 1 dengan 41 poin. Sejauh ini, Macan Kemayoran sudah mencetak 28 gol dan kemasukan 17 gol.

Baca Juga: Profil Rezaldi Hehanusa, Bek Baru Persib Bandung dari Persija Jakarta

Witan, pemain berusia 21 tahun ini adalah pemain jebolan Diklat Ragunan. Kariernya cemerlang setelah tampil brilian bersama Timnas U-19 Indonesia di bawah asuhan Indra Sjafri.

Usia Witan masih 15 tahun saat berseragam timnas U-19 Indonesia. Bersama timnas, prestasi Witan cukup memuaskan. Ia berhasil membawa Indonesia menjadi juara Piala AFF U-22 2019, medali perak SEA Games 2019, dan runner up Piala AFF 2020.

Witan memulai perjalanan karier sepak bola profesional pada 2019. Ia gabung dengan PSIM Yogyakarta di Liga 2. Pemain kelahiran Palu, Sulawesi ini kemudian meneruskan kariernya di Eropa. Tahun 2020, Witan bergabung dengan FK Radnik Surdulica. Selama di sana, Witan bermain sebanyak dua kali dan mengantongi 71 menit bermain.

Setahun berselang, Witan kemudian bergabung dengan Lechia Gdansk, klub dari Polandia. Ia bertemu dengan rekan senegaranya, Egy Maulana Vikri.

Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1: Persib Bandung Resmi Rekrut Bek Persija

Baru melakoni setengah musim di Lechia Gdansk, Witan dipinjamkan ke FK Senica. Bersama klub tersebut penampilannya cukup bagus dengan mencatatkan 12 penampilan dan mencetak empat gol serta satu assist.

Pada 11 Mei 2022, Witan hijrah ke AS Trencin klub di Slovakia. Di klub tersebut, Witan bermain sebanyak 14 kali dengan mencetak empat gol dalam 458 menit bermain.

Witan bukan satu-satunya pemain yang Persija Jakarta rekrut untuk putaran kedua Liga 1. Sejumlah pemain yang sudah didatangkan seperti pemain bertahan Rahmat Nicko, Aji Kusuma di posisi penyerang, Ahmad Birrul Walidain, dan Dandi Maulana di posisi bek.

Profil lengkap Witan:

Nama: Witan Sulaeman
Tempat, Tanggal Lahir: Palu, 8 Oktober 2001.
Posisi: Penyerang-Sayap Kanan.
Timnas Indonesia: 26 caps dengan tujuh gol dan tujuh assist

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Jawa Barat22 November 2024, 19:14 WIB

Muhammad Jaenudin Sosialisasi Perda Perlindungan Anak di Kalaparea Sukabumi

Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Muhammad Jaenudin, menggelar sosialisasi Peraturan Daerah (Perda) Nomor 3 Tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Perlindungan Anak.
Anggota DPRD Jabar, Muhammad Jaenudin, sosialisasikan Perda Penyelenggaraan Perlindungan Anak. di Kalaparea Sukabumi | Foto : Tim Asistensi M. Jaenudin
Bola22 November 2024, 19:00 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Borneo FC: Pangeran Biru Incar 3 Poin!

Persib Bandung vs Borneo FC akan disiarkan secara langsung melalui siaran televisi dan layanan live streaming.
Ilustrasi - Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Liga 1 2023/2024 antara Persib Bandung vs Borneo FC berikut kami sediakan layanan live streamingnya. (Sumber : Instagram/@std.sijalakharupat/Ist)
Sukabumi22 November 2024, 18:44 WIB

Sungai Meluap, Banjir Langganan Terjang Cidolog Sukabumi

Hujan deras dengan intensitas tinggi pada Jumat sore (22/11/2024), memicu aliran Sungai Cidolog meluap, mengakibatkan jalan ruas Cidolog-Tegalbuleud, Kabupaten Sukabumi, terendam banjir.
Jalan Cidolog-Tegalbulued Sukabumi terendam banjir | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi22 November 2024, 18:30 WIB

Duku Tumbang Dievakuasi, Kondisi Rumah Warga Nagrak Sukabumi Usai Tertimpa Pohon

Reruntuhan pohon duku yang menimpa rumah milik Santibi di Kampung Pasir Huni RT 06 RW 01, Desa Pawenang, Kecamatan Nagrak akhirnya berhasil dievakuasi, Jumat (22/11/2024)
P2BK bersama tim gabungan mengevakuasi pohon tumbang yang menimpa rumah Santibi di Nagrak Sukabumi, Jumat (22/11/2024) | Sumber foto : P2BK Nagrak
Food & Travel22 November 2024, 18:30 WIB

Berbalut Legenda Dayang Sumbi, Air Terjun Sanghyang Taraje Garut HTM Cuma Rp10 Ribu!

Curug Sanghyang Taraje Garut dikelilingi oleh hutan hijau yang sejuk dan suasana alam yang tenang.
Curug Sanghyang Taraje adalah sebuah air terjun yang terletak di Kampung Kombongan, Desa Pakenjeng, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Foto: IG/smiling.westjava
Life22 November 2024, 18:00 WIB

Amalkan Doa Imam Al-Ghazali Saat Menghadapi Masalah Hidup

Doa dari Imam Al-Ghazali ini dianjurkan diamalkan saat sedang dirundung maslaah kehidupan.
Ilustrasi - Doa ini dibaca saat sedang dirundung masalah kehidupan (Sumber : Pexels.com/@Pavel Danilyuk)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:49 WIB

Iyos-Zainul Janji Hilangkan Pungli Tenaga Kerja di Sukabumi

Debat kedua Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi 2024 yang digelar di Hotel Sultan Raja, Bandung, Jumat (22/11/2024), berlangsung meriah. Pendukung dari masing-masing pasangan calon memadati area sekitar hotel
Iyos-Zaenul janji hilangkan pungli tenaga kerja di Kabupaten Sukabumi (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:36 WIB

Serentak di 7 Kecamatan! Jalan Sehat SERASI Sukabumi Ngahiji untuk Fahmi-Dida

Kegiatan ini dapat dihadiri secara gratis dan menyediakan hadiah utama umrah.
Informasi kegiatan Jalan Sehat SERASI Sukabumi Ngahiji pada Sabtu, 23 November 2024. | Foto: Tim Fahmi-Dida
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:35 WIB

Asep Japar-Andreas: Bersama Wujudkan Sukabumi Maju, Berbudaya, dan Berkah

Asep Japar-Andreas siap wujudkan Sukabumi maju dan berkah! Dengan kolaborasi lintas sektoral, tata kelola prima, dan komitmen pro-rakyat, mereka hadir membawa perubahan nyata untuk masa depan Sukabumi.
Asep Japar-Andreas: Kolaborasi Nyata untuk Sukabumi Maju dan  Berkah! Dengan semangat kerja bersama, mereka hadir membawa komitmen nyata untuk pembangunan yang pro-rakyat. Siap mendukung? (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Musik22 November 2024, 17:00 WIB

Lirik dan Terjemahan Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes yang Viral di TikTok

Berikut Lirik Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes, cocok untuk playlist musik hari ini!
Official Video Lirik Lagu Thats The Dream Shawn Mendes. Foto: YouTube/Shawn Mendes