Cetak 1 Gol saat Persib vs Persija, Ciro Alves dalam Daftar Top Skor Liga 1

Rabu 11 Januari 2023, 19:00 WIB
Gol Ciro Alves di laga Persib vs Persija sukses mengangkat posisi Klasemen Persib sekaligus menjadikannya masuk dalam daftar top skor Liga 1 | Foto: Instagram/@persib

Gol Ciro Alves di laga Persib vs Persija sukses mengangkat posisi Klasemen Persib sekaligus menjadikannya masuk dalam daftar top skor Liga 1 | Foto: Instagram/@persib

SUKABUMIUPDATE.com - Striker Persib Bandung Ciro Alves menciptakan satu-satunya gol saat laga Persib vs Persija di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Rabu, (11/1/2023).

Ciro Alves sukses menjebol gawang macan Kemayoran (julukan Persija) pada menit ke-63 dan memastikan kemenangan tipis Persib Bandung 1-0.

Kemenangan itu juga membuat posisi klasemen Persib terdongkrak ke posisi empat besar klasemen sementara Liga 1. Anak asuh Luis Milla itu hingga kini berhasil mengumpulkan 33 dari 17 laga yang dijalani.

Baca Juga: Posisi Klasemen Persib Jika Menang atau Kalah Melawan Persija, Bisa Masuk 4 Besar?

Melansir dari Tempo.co, bagi Ciro, gol ini menjadi keenam yang dicetak di Liga 1 musim ini. Jumlah ini masih terpaut jauh dari torehannya musim lalu, saat menyumbang 20 gol dalam 32 laga buat Persikabo 1973.

Dalam klasemen top skor Liga 1, Ciro Alves juga masih tertinggal dan berada di papan tengah. Pemain 33 tahun terpaut jauh dari rekan setimnya yang juga berasal dari Brasil, David da Silva, yang menjadi top skor sementara dengan torehan 13 gol.

Sumbangan gol David da Silva dan Ciro Alves ikut membantu kebangkitan Persib Bandung di bawah arahan Luis Milla. Mereka tak terkalahkan dalam 10 laga, dengan mengumpulkan total 20 gol.

Baca Juga: 7 Alamat Proxy Whatsapp Indonesia Gratis, Pake WA Gak Perlu Terhubung Internet

Keduanya juga masih akan jadi andalan lini depan Maung Bandung saat menjalani laga putaran kedua, melawan Bhayangkara FC pada 15 Januari.

Daftar Top skor Liga 1

13 gol:

  • David da Silva (Persib).

12 gol:

  • Matheus Pato (Borneo FC).

Baca Juga: Libur Imlek 2023 Berapa Hari? Simak Aturan Cuti Bersama SKB 3 Menteri

9 gol:

  • Privat (Bali United)
  • Lulinha (Madura United)
  • Rafael Silva (Barito Putera).

7 gol:

  • Ilija Spasojevic (Bali United).

6 gol:

  • Ramiro Fergozi (Persita)
  • Wildan Ramdhani (Persita)
  • Ezequiel Vidal (Persita)
  • Sho Yamamoto (Jepang)
  • Ciro Alves (Persib)
  • Tocantins (Persikabo 1973)
  • Ryo Matsumura (Persis).

Baca Juga: Daftar 12 Pelanggaran HAM Berat Masa Lalu yang Diakui Jokowi

5 gol:

  • Michal Krmencik (Persija Jakarta)
  • Karim Rossi (Dewa United)
  • Dimas Drajad (Persikabo)
  • Everton (PSM Makassar)
  • Kenzo Nambu (PSM Makassar)
  • Muhammad Rahmat (Bali United)
  • Dedik Setiawan (Arema FC)
  • Yusuf Helal (Persija)
  • Silvio (Persebaya).

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi22 November 2024, 11:02 WIB

Warga Jampangtengah Sukabumi Dibacok OTK hingga Luka Parah di Kepala dan Dagu

Seorang pria di Jampangtengah Sukabumi mengalami luka parah di kepala dan dagu usai dibacok sajam oleh orang tak dikenal (OTK).
Ilustrasi. Seorang pria warga Jampangtengah Sukabumi dibacok OTK hingga luka parah. (Sumber Foto: Istockphoto/ Zoka74)
Inspirasi22 November 2024, 11:00 WIB

Sarjana dengan IPK 3,00 Cari Kerja? Cek Info Loker Jawa Barat Berikut!

Lulusan S1 masih nganggur? Berikut Info Loker Jawa Barat untuk Anda!
Ilustrasi. Karyawan Tetap. Info Loker Jawa Barat Lulusan Sarjana dengan IPK 3,00 (Sumber : Freepik/@katemangostar)
Sehat22 November 2024, 10:46 WIB

Tips Menjaga Kebugaran Tubuh di Musim Penghujan

Musim penghujan memang membawa udara sejuk dan nyaman, namun juga dapat menjadi tantangan bagi kebugaran tubuh. Artikel ini memberikan beberapa tips untuk tetap aktif meski cuaca tidak mendukung.
Menjaga Kebugaran Tubuh di Musim Penghujan (Sumber : Freepik/@pvproductions)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 10:15 WIB

Ustaz Totong Ungkap Alasan Dukung Ayep Zaki-Bobby di Pilkada Kota Sukabumi: Insyaallah Menang

Dalam berbagai kesempatan Ustaz Totong menyampaikan alasannya mendukung Ayep Zaki-Bobby Maulana di Pilkada Kota Sukabumi 2024.
Mantan Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi, Totong Suparman. (Sumber : Istimewa)
Sehat22 November 2024, 10:00 WIB

7 Khasiat Belimbing untuk Kesehatan, Salah Satunya Atasi Maag

Belimbing memang menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan. Buah yang satu ini memiliki rasa yang segar dan kandungan nutrisi yang cukup lengkap.
Ilustrasi - Belimbing, selain enak ternyata memiliki sejumlah manfaat kesehatan. | (Sumber : Pixabay.com/sarangib)
Internasional22 November 2024, 09:57 WIB

Prabowo Perpanjang Kunjungan Luar Negeri, Setelah dari Inggris ke Uni Emirat Arab

Awalnya, Inggris menjadi negara terakhir dalam rangkaian kunjungan luar negeri Presiden Prabowo Subianto yang dilakukan sejak 8 November 2024.
Presiden Prabowo Subianto saat menghadiri KTT G20 yang berlangsung di Museum of Modern Art (MAM), Rio de Janeiro, Brasil, pada Senin, 18 November 2024. (Sumber : Setneg RI)
Food & Travel22 November 2024, 09:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 08:36 WIB

Pohon Duku 12 Meter Tumbang Rusak Rumah Warga Nagrak Sukabumi

Dampak hujan deras, pohon duku setinggi 12 meter tumbang rusak rumah warga di Nagrak Sukabumi.
Kondisi rumah yang tertimpa pohon duku tumbang di Desa Pawenang, Nagrak Sukabumi, Kamis, 21 November 2024 | Foto : P2BK Nagrak
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)
Sukabumi22 November 2024, 07:56 WIB

Sekda Ade Suryaman Hadiri Rapat Banggar DPRD Sukabumi

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, menghadiri Rapat Kerja Gabungan Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Sukabumi
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman dan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali | Foto : Dokpim