SUKABUMIUPDATE.com - Arsenal yang saat ini masih kokoh di puncak klasemen Liga Inggris, akan mendapat tantangan dari Newcastle United. Pertandingan ini diprediksi bakal berjalan seru dan menarik, karena kedua tim merupakan penghuni 3 besar.
Arsenal siap menerima lawatan Newcastle di Stadion Emirates, London, Rabu (4/1/2023) dini hari nanti pukul 02.45 WIB, seperti dikutip dari Suara.com.
Arsenal, yang sukses menyapu bersih lima laga terakhirnya di Premier League dengan kemenangan, saat ini mantap memuncaki klasemen dengan koleksi 43 poin dari 16 pertandingan.
Baca Juga: Hasil Klasemen Boxing Day Liga Inggris: Arsenal Masih Kokoh di Puncak
The Gunners unggul cukup jauh tujuh poin dari pesaing terdekatnya, Manchester City di peringkat kedua dengan jumlah laga yang sama.
Sementara itu, Newcastle yang tampil mengejutkan sejak awal musim kini bercokol di peringkat ketiga. Tim berjuluk The Magpies ada di urutan ketiga dengan mengantongi 34 poin namun sudah 17 kali bertanding.
Newcastle dan Arsenal jadi tim yang paling sedikit menelan kekalahan di Liga Inggris 2022/2023 sejauh ini dengan satu kekalahan.
Baca Juga: Kembali Digelar, Berikut Jadwal Liga Inggris Pekan ke-17
Satu-satunya kekalahan Newcastle bahkan terjadi saat mereka kecolongan gol super telat Liverpool di masa injury time.
Seperti halnya Arsenal, Newcastle juga tak terkalahkan dalam lima laga terakhirnya di Liga Inggris musim ini, meskipun pada akhir pekan kemarin memang secara mengecewakan diimbangi Leeds United tanpa gol di kandang sendiri.
Prakiraan Susunan Pemain:
Arsenal XI: Ramsdale; White, Saliba, Gabriel, Zinchenko; Xhaka, Partey; Saka, Odegaard, Martinelli; Nketiah.
Pelatih: Mikel Arteta (Spanyol)
Newcastle United XI: Pope; Trippier, Schar, Botman, Burn; Longstaff, Guimaraes, Joelinton; Almiron, Wilson, Saint-Maximin.
Pelatih: Eddie Howe (Inggris)
Head-to-head Arsenal vs Newcastle United:
17-05-2022 Newcastle 2-0 Arsenal (Liga Inggris)
27-11-2021 Arsenal 2-0 Newcastle (Liga Inggris)
02-05-2021 Newcastle 0-2 Arsenal (Liga Inggris)
19-01-2021 Arsenal 3-0 Newcastle (Liga Inggris)
10-01-2021 Arsenal 2-0 Newcastle (Piala FA)
5 Pertandingan Terakhir Arsenal:
06-11-22 Chelsea 0-1 Arsenal (Liga Inggris)
10-11-22 Arsenal 1-3 Brighton (Piala Liga Inggris)
13-11-22 Wolverhampton 0-2 Arsenal (Liga Inggris)
27-12-22 Arsenal 3-1 West Ham (Liga Inggris)
01-01-23 Brighton 2-4 Arsenal (Liga Inggris)
5 Pertandingan Terakhir Newcastle:
10-11-22 Newcastle 0-0 Palace (Piala Liga Inggris)
13-11-22 Newcastle 1-0 Chelsea (Liga Inggris)
21-12-22 Newcastle 1-0 Bournemouth (Piala Liga Inggris)
26-12-22 Leicester 0-3 Newcastle (Liga Inggris)
31-12-22 Newcastle 0-0 Leeds (Liga Inggris)
Prediksi Skor:
Sumber: Suara.com