12 Fakta Menarik Pele di Dunia Sepak Bola, Salah Satu Pemain Tersukses Dalam Sejarah

Jumat 30 Desember 2022, 15:00 WIB
Pele sebelum meninggal telah menorehkan banyak prestasi di Dunia sepakbola yang menjadikannya salah satu legenda (Sumber : Instagram/@pele)

Pele sebelum meninggal telah menorehkan banyak prestasi di Dunia sepakbola yang menjadikannya salah satu legenda (Sumber : Instagram/@pele)

SUKABUMIUPDATE.com - Kabar duka tengah menyelimuti dunia sepakbola setelah pesepakbola Pele, meninggal dalam usia 82 tahun di Rumah Sakit Albert Einstein, Sao Paulo, pada Jumat dinihari WIB, 30 Desember 2022.

Legenda sepak bola asal Brasil itu meninggal karena sejumlah kegagalan fungsi organ akibat kanker usus besar dan beberapa kondisi medis sebelumnya.

Pria kelahiran Minas Gerais itu dikenal sebagai salah satu pemain sepak bola terbaik sepanjang sejarah.
Melansir dari Tempo.co, Pele menghabiskan 18 tahun awal karir profesionalnya di Santos.

Baca Juga: Mengenang Pele, Rekam Jejak dan Prestasi Sang Legenda Sepak Bola Brasil

Debut pele dilakukan dalam usia 15 tahun dan membukukan 618 gol dari 636 penampilan bersama klub Brasil itu.

Ia menghabiskan tiga tahun terakhir dalam kariernya di Amerika Serikat dengan berseragam New York Cosmos. Bersama Santos, Pele mengantarkan klub itu mengoleksi 25 trofi termasuk enam gelar juara Campeonato Brasileiro Serie A, dua trofi Copa Libertadores, dan dua trofi Piala Intercontinental.

Kepiawaian Pele juga terbukti di level internasional dengan tiga medali emas saat mengantarkan Brazil tiga kali juara Piala Dunia pada 1958, 1962, dan 1970. Pada Desember 2000, Pele dan legenda Argentina Diego Maradona sama-sama dianugerahi gelar Pemain Terbaik Abad ke-20.

Baca Juga: Cara Mencari SPKLU Dengan Aplikasi, Tak Khawatir Baterai Habis Saat Perjalanan Jauh

Fakta penting kiprah Pele di sepak bola dunia.

  1. Memenangkan tiga gelar Piala Dunia bersama Brasil pada 1958, 1962, dan 1970. Capaian itu membuatnya menjadi satu-satunya pemain yang memenangkan turnamen ini tiga kali.
  2. Menjadi pemain termuda yang memenangkan trofi Piala Dunia pada usia 17 tahun. Rekor yang masih bertahan.
  3. Mencetak 757 gol dalam 812 pertandingan resmi untuk klub dan negara, sebuah rekor yang bertahan selama beberapa dekade hingga Cristiano Ronaldo dari Portugal melampaui jumlah golnya.
  4. Asosiasi sepak bola Brasil (CBF) dan Santos mengatakan Pele mencetak total 1.283 gol dalam 1.367 pertandingan, sedangkan FIFA mencatat angka 1.281 gol dalam 1.366 pertandingan. Sumber lain memberikan angka yang bervariasi tergantung dari jenis permainan yang disertakan.
  5. Mencetak 77 gol dalam 92 pertandingan resmi untuk Brasil - pencetak gol terbanyak sepanjang masa negara itu, bersama Neymar, yang mencetak gol ke-77 di Piala Dunia 2022.
  6. Mencetak 12 gol di Piala Dunia dalam tiga edisi.
  7. Membuat enam assist di Piala Dunia Meksiko 1970. Rekor assist terbanyak untuk satu edisi Piala Dunia.
  8. Mencetak 92 hat-trick di seluruh pertandingan resmi dan tidak resmi.
  9. Mencetak 127 gol untuk Santos pada 1959, dianggap sebagai gol terbanyak yang dicetak oleh pemain klub dalam satu tahun kalender.
  10. Menjadi pencetak gol terbanyak Santos dengan 643 gol dalam 659 pertandingan kompetitif.
  11. Menjuarai kompetisi Serie A Brasil enam kali bersama Santos (1961-1965 dan 1968).
  12. Membawa Santos meraih dua gelar Copa Libertadores (1962 dan 1963).

Baca Juga: Lowongan Kerja Bank Swasta untuk Lulusan SMA, Ini Syarat dan Info Tunjangannya

Sumber: Tempo.co (Reuters)

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate
Sehat21 November 2024, 21:00 WIB

7 Penyebab Gagal Jantung Sisi Kiri : Simak Diagnosis dan Cara Penanganannya

Gagal jantung sisi kiri terjadi ketika ventrikel kiri jantung tidak bisa memompa darah secara efektif ke seluruh tubuh.
Ilustrasi gagal jantung sebelah kiri (Sumber : Freepik/@wayhomestudio)
Jawa Barat21 November 2024, 20:40 WIB

Gempa Beruntun Guncang Cianjur, Sejumlah Gedung Sekolah Dilaporkan Rusak

Gempa tektonik terjadi secara beruntun, Kamis 21 November 2024. Warga yang merasakan getaran gempa itu pun terbatas wilayahnya yaitu Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Gempabumi Cianjur, Kamis (21/11/2024) | Foto : Pixabay
Sukabumi21 November 2024, 20:18 WIB

Sempat Tertutup Longsor, Akses Ke Pondok Halimun dan Goalpara Sukabumi Kembali Normal

Dua bencana longsor terjadi dampak hujan deras di Kabupaten Sukabumi. Longsor dan pohon bambu tumbang di jalan menuju wisata Pondok Halimun di Kecamatan Sukabumi, dan longsor di jalan Cisarua - Goalpara, Kecamatan Sukaraja.
Longsor di Jalan Pondok Halimun, Kecamatan Sukabumi | Foto : Istimewa
Food & Travel21 November 2024, 20:00 WIB

Wisata Populer di Banten, Kamu Harus Kunjungi 5 Tempat Ini Saat Liburan!

Dengan beragam pilihan destinasi, mulai dari pantai yang eksotis hingga peninggalan sejarah yang kaya, Banten mampu memanjakan setiap wisatawan.
Pulau Peucang, Banten memang menyimpan segudang pesona wisata yang sayang untuk dilewatkan, terutama saat liburan. (Sumber : tnujungkulon.menlhk.go.id)
Sehat21 November 2024, 19:30 WIB

Gagal Jantung Sisi Kiri : Ketahui Jenis dan Gejalanya

Gagal jantung sisi kiri adalah kondisi di mana sisi kiri jantung tidak mampu memompa darah dengan efisien ke seluruh tubuh. Hal ini menyebabkan darah menumpuk di paru-paru dan menimbulkan gejala seperti sesak napas.
Ilustrasi gagal jantung sisi kiri (Sumber : Freepik/@msgrowth)
Food & Travel21 November 2024, 19:00 WIB

Pesona Sunset dan Pasir Putih, Wisata Pantai Santolo Garut HTM Cuma Rp10.000!

Pantai Santolo Garut memiliki pasir putih yang lembut dan bersih, yang sempurna untuk berjemur dan bermain air.
Sunset di Pantai Santolo Garut. Foto: IG/ummifatravelling
Sukabumi21 November 2024, 18:46 WIB

Kesurupan Massal Ratusan Karyawan PT GSI Cikembar Sukabumi

Peristiwa kesurupan massal menggemparkan PT Glostar Indonesia (GSI) I Cikembar, Kamis (21/11/2024) pagi. Ratusan karyawan di pabrik yang berlokasi di Jalan Raya Pelabuhan II, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi.
Ratusan karyawan GSI Cikembar Sukabumi kesurupan massal | Foto : Istimewa
Entertainment21 November 2024, 18:30 WIB

Profil Girl Grup 2NE1 yang Bakal Konser Dua Hari di Jakarta

Girl grup asal YG Entertainment, 2NE1 akan menggelar konser di Indonesia bertajuk WELCOME BACK selama dua hari, pada 22 dan 23 November 2024 di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta.
Profil Girl Grup 2NE1 yang Bakal Konser Dua Hari di Jakarta(Sumber : Instagram/@_minzy_mz)
Life21 November 2024, 18:00 WIB

Doa Selamat Perjalanan, Amalkan Saat Bepergian Keluar Rumah Agar Selamat Sampai Tujuan

Dengan membaca doa selamat perjalanan, kita memohon perlindungan Allah dari segala macam bahaya dan kesulitan yang mungkin kita hadapi selama aktivitas di luar rumah.
Bacaan Doa Selamat Perjalanan, Yuk Amalkan Sebelum Pergi Untuk Beraktivitas (Sumber : Freepik.com /@fanjianhua).