SUKABUMIUPDATE.com - Argentina dan Prancis telah memastikan diri melaju ke partai Final Piala Dunia 2022 Qatar.
Laga big match Argentina vs Prancis di partai final Piala Dunia 2022 tentu sangat dinantikan penggemar sepakbola di seluruh dunia.
Sebelum laga final, penggemar sepakbola akan terlebih dulu dihibur pertandingan antara Kroasia vs Maroko yang memperebutkan peringkat tiga.
Baca Juga: 7 Makanan Viral di TikTok Sepanjang 2022, Kamu Pernah Coba?
Jadwal final Piala Dunia 2022 Argentina vs Prancis rencananya bakal digelar di Stadion Lusail, Doha, pada Minggu malam, 18 Desember, mulai 22.00 WIB.
Lionel Messi dan kawan-kawan lolos ke partai puncak setelah sukses menundukan Kroasia 3-0. Sementara Prancis melaju setelah menghentikan kejutan Singa Atlas Maroko dengan kemenangan 2-0.
Prancis jika berhasil menang maka akan menjadi negara yang merebut gelar juara dunia dua kali berturut-turut setelah pada edisi Piala Dunia 2018 mereka keluar sebagai juara. Ini juga akan menjadi gelar ketiga mereka setelah 1998 dan 2018.
Baca Juga: Polisi Evaluasi Penghapusan Tilang Manual, Bakal Diterapkan Kembali?
Sementara Argentina akan mengejar gelar ketiga setelah sebelumnya pernah juara pada 1978 dan 1986. Piala Dunia 2022 juga menjadi misi khusus bagi Lionel Messi yang mengincar gelar ini untuk pertama kalinya.
Jika dilihat dari sejarah pertemuan, kedua tim ini telah bertemu dalam 12 pertandingan dimana Timnas Argentina mampu meraih enam kemenangan dan Prancis menang tiga kali.
Partai final nanti juga akan jadi ajang penentuan top skor antara Lionel Messi (Argentina) dan Kylian Mbappe (Prancis) yang saat ini sama-sama mengoleksi lima gol.
Baca Juga: Mengenal Iptu Umbaran Wibowo: 14 Tahun Jadi Jurnalis, Kini Jabat Kapolsek Blora
Berikut jadwal final piala dunia 2022
Jadwal Perebutan Peringkat Tiga
Sabtu, 17 Desember 2022
Kroasia vs Maroko | 22.00 WIB
Jadwal Final Piala Dunia 2022
Minggu, 18 Desember 2022
Argentina vs Prancis | 22.00 WIB