Prediksi Persebaya vs Persik Bri Liga 1: Susunan Pemain Hingga Rekor Pertemuan

Selasa 13 Desember 2022, 11:45 WIB
Prediksi Persebaya vs Persik Bri Liga 1: Susunan Pemain dan Rekor Pertemuan. | Foto: Twitter/@persebayaupdate/@persikfckediri

Prediksi Persebaya vs Persik Bri Liga 1: Susunan Pemain dan Rekor Pertemuan. | Foto: Twitter/@persebayaupdate/@persikfckediri

SUKABUMIUPDATE.com - Lanjutan Bri Liga 1 Pekan ke-14 hari ini Selasa (13/12/2022), mempertemukan kesebelasan Persebaya vs Persik Kediri yang akan saling bentrok di Stadion Maguwoharjo pada pukul 15.00 WIB.

Bagi Persebaya, laga ini jadi sarana untuk mencari momentum kebangkitan usai kalah dari Persib di laga sebelumnya. Mereka belum mampu tampil stabil di musim ini, seperti dilansir dari Tempo.co

Dari 13 pertandingan yang sudah dilakoni, tim berjuluk Bajul Ijo telah menderita 7 kekalahan, 1 imbang, dan membukukan 5 kemenangan.

Baca Juga: Daftar 27 Pemain Persib Bandung Untuk Jalani Sisa Jadwal Liga 1 2022 Putaran Pertama

Koleksi 16 poin membuat skuad asuhan Aji Santoso harus puas menempati papan tengah klasemen sementara Liga 1 2022-2023.

Tanpa meremehkan Persik Kediri, pelatih Aji Santoso berharap Persebaya mampu mengamankan tiga poin di laga besok. Ia pun mengingatkan skuad asuhannya agar bekerja keras dalam pertandingan.

"Pemain Kediri sekarang saya lihat memiliki progres yang sangat bagus. Kemarin tampil lawan Persija juga bagus, bisa mendapatkan poin," kata Aji Santoso, Senin.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Liga 1 Hari Ini: Live 3 Laga Termasuk Persija vs PSIS Semarang

"Tentunya ini menjadi perhatian kami untuk tidak menganggap enteng lawan meski Persik Kediri berada di urutan paling bawah. Saya sampaikan ke pemain saya bahwa tidak ada jaminan kemenangan tanpa kerja keras."

Persebaya memiliki rekor yang bagus saat bertanding melawan Persik Kediri. Mereka tak pernah kalah dalam lima pertemuan terakhir.

Mengingat Persik Kediri juga belum pernah mendapatkan kemenangan di musim ini, Persebaya lebih diunggulkan untuk keluar sebagai pemenang di laga ini.

Baca Juga: Jadwal Persib Bandung di Liga 1 2022 Bulan Desember, Lakoni 6 Pertandingan

Meski demikian, lini depan Persebaya juga masih belum menemukan ketajamannya. Empat gol Persebaya setelah Liga 1 2022-2023 dilanjutkan kembali tak ada yang tercipta dari para penyerang.

Tiga gol dikreasikan oleh pemain bertahan Leo Lelis. Sedangkan satu gol lainnya merupakan sumbangan gol bunuh diri dari pemain Barito Putera, Frank Sokoy.

Aji Santoso memang tidak mempermasalahkan hal tersebut karena duo pemain depan Persebaya, Higor Vidal dan Silvio Junior terlibat aktif dalam gol-gol Leo Lelis.

Baca Juga: Liga 1 2022/2023 Pekan ke-12 Pakai Sistem Bubble, Simak Jadwal Tanding Persib Bandung

Bagi mantan pelatih timnas Indonesia tersebut, hal terpenting ialah mengantarkan Persebaya meraih poin penuh. "Memang dua pertandingan terakhir striker kami belum cetak gol. mudah-mudahan nanti di pertandingan lawan Kediri, pemain depan bisa cetak gol," kata Aji Santoso.

"Meski tugas pemain depan itu untuk cetak gol, tapi bagi saya siapapun yang cetak gol dan kami bisa menang itu tidak masalah."

Prediksi Susunan Pemain:

Persebaya (4-3-3): Ernando Ari; Koko Ari, Leo Lelis, Dandi Maulana, Alta Ballah; Alwi Slamat, M Hidayat; Higor Vidal; Ahmad Nufiandani, Silvio Junior, Sho Yamamoto

Pelatih: Aji Santoso

Persik Kediri (4-3-3): Dikri Yusron; Agil Munawar, Arthur Silva, Sabillah, Dany Saputra; Rohit Chand, Bayu Otto, Renan Silva; Yohanes Pahabol, Muhammad Ridwan, Yusuf Meilana.

Pelatih: Divaldo Alves.

Baca Juga: Ketok Palu! Liga 1 2022/2023 Resmi Dilanjut 5 Desember

Lima Pertemuan Terakhir

10 Maret 2022 - Persebaya 1-0 Persik Kediri
28 November 2021 - Persik Kediri 0-0 Persebaya
23 Maret 2021 - Persebaya 2-1 Persik Kediri
29 Februari 2020 - Persebaya 1-1 Persik Kediri
13 Juni 2012 - Persebaya 3-2 Persik Kediri.

Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri

Persebaya Surabaya belum mampu menemukan performa terbaiknya secara konsisten di musim ini. Namun kondisi mereka jauh lebih baik dari lawannya yang belum sekalipun berhasil menang. Karena itu tim Bajul Ijo itu diunggulkan untuk memenangi laga Liga 1 ini.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Science19 Januari 2025, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 19 Januari 2025, Sedia Payung Sebelum Keluar Rumah

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan di siang hari pada 19 Januari 2025.
Ilustrasi - Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan di siang hari pada 19 Januari 2025. (Sumber : Freepik.com/@pvproductions)
Sukabumi18 Januari 2025, 23:13 WIB

5 Tempat Jogging Nyaman Di Sekitar Kota Sukabumi untuk Menjaga Kesehatan

Bagi warga Sukabumi yang ingin menikmati manfaat olahraga ini, berikut adalah delapan tempat jogging yang nyaman dan cocok untuk meningkatkan kesehatan:
Rekomendasi tempat jogging yang ada di sekitar Kota Sukabumi | Foto : Istimewa
Nasional18 Januari 2025, 22:24 WIB

MUI Tolak Dana Zakat Dipakai untuk Makan Bergizi Gratis

Wakil Ketua MUI, Anwar Abbas menolak anggaran program MBG diambil dari dana zakat. Menurutnya menggunakan dana zakat untuk mendukung program unggulan Presiden Prabowo tersebut bakal berpotensi menimbulkan masalah dan perbedaan
Kegiatan Dapur Umum Makan Bergizi Gratis Badan Gizi Nasional. Foto: IG/@badangizinasional.ri
Sukabumi18 Januari 2025, 20:39 WIB

Mulai Tahun Ini, Dinsos Sukabumi Akan Labelisasi Rumah Milik Peserta PBI

ebanyak 5.000 rumah warga tidak mampu di Kabupaten Sukabumi yang terdaftar sebagai peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) penerima bantuan iuran (PBI) dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD)
Dinas Sosial Kabupaten Sukabumi akan labelisasi rumah milik warga penerima PBI ABPB | Foto : shutterstock.com
Gadget18 Januari 2025, 20:00 WIB

Spesifikasi HP Oppo Reno 13 yang Dibekali CPU Mediatek Dimensity 8350 dengan RAM 12 GB

Oppo Reno 13 hadir sebagai salah satu seri Reno terbaru yang menawarkan desain elegan, performa tinggi, dan fitur-fitur menarik lainnya.
Oppo Reno 13 hadir sebagai salah satu seri Reno terbaru yang menawarkan desain elegan, performa tinggi, dan fitur-fitur menarik lainnya. (Sumber : oppo.com).
Keuangan18 Januari 2025, 19:54 WIB

Jelantah Bisa Jadi Rupiah, Begini Cara Jual Minyak Goreng Bekas Ke Pertamina Rp 6000 / Liter

Minyak jelantah yang biasanya dibuang, kini bisa menjadi rupiah, dengan cara dijual ke Pertamina. Untuk apa Pertamina mengumpulkan minyak jelantah dan bagaimana cara menjualnya ke Petamina?
Cara jual jelantah ke Pertamina | Foto : Dok. Pertamina
Sukabumi18 Januari 2025, 18:29 WIB

Dinkes Apresiasi Operasi Katarak Gratis Polres Sukabumi, Sasar 200 Pasien

Ratusan pasien mengidap katarak melaksanakan oprasi di Mako polres Sukabumi yang berada di raya Jajaway, Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, pada Sabtu (18/1/2025).
Puluhan pasien sedang antri untuk melaksanakan oprasi katarak di Mako Polres Sukabumi, Minggu (18/1/2024)  |  Foto : Ilyas Supendi
Life18 Januari 2025, 18:00 WIB

Amalkan Doa Ini Insya Allah Rezeki datang dari Segala Penjuru!

Membaca doa rezeki adalah salah satu cara untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dan memohon rezeki yang halal dan berkah.
Ilustrasi berdoa - Membaca doa rezeki adalah salah satu cara untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dan memohon rezeki yang halal dan berkah.(Sumber : Foto: Pixabay.com)
Sukabumi18 Januari 2025, 17:55 WIB

Sidak Peternakan Sapi Tak Berizin Di Cicurug, Ini Arahan DPMPTSP Sukabumi

Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Sukabumi melakukan inspeksi ke eks gedung garmen yang kini digunakan sebagai ternak sapi di Kampung Nangklak, RT 06/06, Desa Tenjoayu, Kecamatan Cicurug
DPMPTSP Kabupaten Sukabumi inspeksi ke eks gedung garmen yang kini digunakan sebagai kandang sapi di Desa Tenjoayu, Kecamatan Cicurug, Sabtu (18/1/2025) | Foto : Istimewa
Sukabumi18 Januari 2025, 17:34 WIB

Terdampak Gempa Magnitudo 4,3, Tembok Rumah Warga Ambruk Di Loji Sukabumi

Satu unit rumah warga di Kampung Babakan, RT 014/RW 010, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, mengalami kerusakan akibat gempa bumi yang terjadi pada Sabtu (18/1/2025).
Tembok rumah warga ambruk di Loji Sukabumi, akibat diguncang gempa magnitudo 4,3  | Foto : Ilyas