Pemuda Sukabumi Ini Dipanggil Shin Tae-yong Ikut TC Kualifikasi Piala AFC U-20

Jumat 26 Agustus 2022, 21:58 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Kabar membanggakan. Pemuda asal Kampung Kadupugur RT 04/01 Desa Sukadamai, Kecamatan Cicantayan, Kabupaten Sukabumi, Agi Firmansyah (17 tahun), menjadi salah satu pemain yang dipanggil pelatih Shin Tae-yong untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) persiapan Kualifikasi Piala AFC U-20 2023.

Pemain tengah yang kini merumput di Persija U-18 tersebut masuk dalam daftar 36 pemain yang mengikuti TC di Jakarta mulai 25 Agustus hingga 6 September 2022. Nama-nama itu diumumkan di media sosial resmi PSSI pada 23 Agustus 2022. Agi bergabung bersama Kakang Rudianto, Marselino Ferdinan, Ronaldo Kwateh, dan lain-lainnya.

Menerima kabar anak keduanya mendapat panggilan tersebut, ayah Agi, Apip (45 tahun), sempat tidak percaya. Dia bahkan beberapa kali memastikan kebenaran kabar itu kepada anaknya yang kini masih menjadi siswa SMK Teknika Cisaat. Apip menerima kabar ini lewat pesan WhatsApp yang dikirim Agi, berserta surat resmi pemanggilannya.

"Anak saya ngirim WA dipanggil timnas, terus ngirim surat resminya. Perasaannya percaya gak percaya. Saya lihat lagi suratnya. Saya heran terus lihat lagi postingan Persija yang mengirim 10 pemain ke timnas, di situ ada nama anak saya sama fotonya," kata Apip kepada sukabumiupdate.com di rumahnya pada Jumat (26/8/2022).

photoApip (45 tahun), ayah Agi Firmansyah (17 tahun), memperlihatkan bukti prestasi anaknya saat ditemui di rumahnya di Kampung Kadupugur RT 04/01 Desa Sukadamai, Kecamatan Cicantayan, Kabupaten Sukabumi, Jumat (26/8/2022). - (Sukabumiupdate.com/Billie)

Apip terharu bercampur sedih karena pemberangkatan ke tempat TC disarankan diantar orang tua. Namun, Apip dan istrinya belum bisa menemani Agi ke tempat pemusatan latihan. "Saya bingung, karena besok sorenya harus sudah sampai, dan enggak ada ongkos. Untung ada ibu angkatnya yang mengantar Agi ke hotel tempat kumpul," ujar dia.

Mengutip website resmi PSSI, Persija menjadi tim penyumbang pemain terbanyak dengan 10 pemain, disusul Persebaya empat pemain, lalu Bhayangkara FC, Persib, dan PSM dengan masing-masing tiga pemain. Kualifikasi Piala AFC U-20 akan digelar pada 14-18 September di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Indonesia berada di grup F bersama Timor Leste, Hongkong, dan Vietnam.

"Ingin sih sekeluarga nonton langsung, tapi ya ke Jawa Timur ongkosnya berapa. Saya ingin sih nonton, ibunya Agi juga sama. Harapannya barangkali ada yang bisa bantu buat ongkos," kata Apip samil tertawa.

Daftar 36 Pemain Tim U-19 Indonesia di TC 25 Agustus- 6 September 2022:

Kiper

1. Cahya Supriadi - Persija

2. Erlangga Setyo - Persis

3. Aditya Arya - Persebaya

4. I Komang Aryantara - Bali United

Belakang

5. Kadek Arel - Bali United

6. Barnabas Sobor - PSPS

7. M Ferarri - Persija

8. Dimas Juliano Pamungkas - Bhayangkara FC

9. Ahmad Rusadi - Persela Lamongan

10. Dia Syadid Alhawari - Persija

11. Mikkael Alfredo Tata - Waanal Bhintuka FC

12. Edgard Amping - PSM

13. Rayhan Utina - Persija

14. Kakang Rudianto - Persib

15. Frengky Missa - Persija

Tengah

16. Frezzy Al Hudaifi - Bhayangkara FC

17. Robi Darwis - Persib

18. Muhammad Rafli Asrul - PSM

19. Arkhan Fikri - Arema

20. Wahyudi - Persebaya

21. Achmad Maulana Syarif - Persija

22. Zanadin Fariz - Persis Solo

23. Marselino Ferdinan - Persebaya

24. Subhan Fajri - Dewa United

25. Ferdiansyah - Persib Bandung

26. Ronaldo Joybera Kwateh - Madura United

27. Alfrianto Nico - Persija

28. Ginanjar Wahyu - Persija

29. Arsa Ahmad - Bhayangkara

30. Teuku Razzaa Fachrezi - Persija

31. Agi Firmansyah - Persija

Depan

32. Muhammad Widi Syarif - Persebaya

33. Muhammad Akrom - Persikab

34. Hokky Caraka - PSS

35. Ricky Pratama - PSM

36. Rabbani Tasnim - Borneo FC

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Musik22 November 2024, 17:00 WIB

Lirik dan Terjemahan Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes yang Viral di TikTok

Berikut Lirik Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes, cocok untuk playlist musik hari ini!
Official Video Lirik Lagu Thats The Dream Shawn Mendes. Foto: YouTube/Shawn Mendes
Sukabumi Memilih22 November 2024, 16:56 WIB

Iyos-Zainul: Komitmen Nyata untuk Sukabumi yang Lebih Baik, Bukan Sekadar Janji!

Iyos-Zainul hadir dengan komitmen nyata! Dari gizi balita, pasar murah, hingga 10 ribu lapangan kerja, mereka tawarkan solusi untuk Sukabumi yang sejahtera, agamis, dan inovatif. Yuk, kenali visi mereka!
Iyos-Zainul: Bersama Wujudkan Sukabumi yang Lebih Baik! Dari bantuan gizi hingga peluang kerja, mereka hadir membawa perubahan nyata untuk Sukabumi. Siap mendukung? (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 16:44 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Kata Kedua Paslon soal Isu Perikanan, Cold Storage Jadi Sorotan

Kata kedua Paslon soal isu perikanan dan kelautan dalam Debat Terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024.
Suasana debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 membahas isu kelautan dan perikanan. (Sumber : YouTube Sukabumiupdate)
Sukabumi22 November 2024, 15:46 WIB

Sukabumi dalam Lingkaran Setan Judi Online

Sadbor merupakan fenomena gunung es kasus judi online di Sukabumi.
Foto ilustrasi tentang kasus judi online di Sukabumi. | Foto: SU
Food & Travel22 November 2024, 15:30 WIB

Curug Dengdeng, Surga Air Terjun Tersembunyi di Garut Selatan

Air Terjun Dengdeng adalah sebuah objek wisata alam tersembunyi yang terletak di bagian selatan Kota Intan, Garut.
Curug Dengdeng Garut Selatan. Foto: IG/curugdengdeng_grt
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:16 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Asep Japar-Andreas Sampaikan Kunci Wujudkan Sukabumi Mubarakah

Paslon nomor urut 2, Asep Japar-Andreas paparkan komitmen dan kunci dalam mewujudkan Kabupaten Sukabumi Mubarakah.
Paslon nomor urut 1 Asep Japar-Andreas saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:13 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Iyos-Zainul Sebut Solusi Masyarakat Sejahtera Tak Cukup Melanjutkan

Paslon Iyos-Zainul berkomitmen mengelola seluruh potensi demi mewujudkan Sukabumi yang Agamis, Sejahtera, Inovatif dan Kolaboratif.
Paslon nomor urut 1 Iyos-Zainul saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Inspirasi22 November 2024, 15:00 WIB

Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:55 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Asep Japar - Andreas: Visi Misi

Ajang adu gagasan pasangan calon ini disiarkan secara langsung oleh stasiun tv nasional atau bisa diakses melalui kanal youtube sukabumiupdate.com.
Paslon 02 pilkada kabupaten sukabumi 2024, Asep Japar - Andreas (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Life22 November 2024, 14:39 WIB

Media Sosial: Senjata Baru dalam Kampanye Politik?

Media sosial mengubah kampanye politik: cepat, luas, dan interaktif. Namun, hoaks dan manipulasi jadi tantangan. Bagaimana memanfaatkan peluangnya tanpa terjebak risikonya? Simak ulasannya di sini!
Media sosial: alat kampanye politik yang efektif, tapi penuh tantangan. Bijaklah dalam menggunakan dan menerima informasi! (Sumber : freepik)