Hanipa Suandi, Mojang Sukabumi di Lini Tengah Timnas Piala Wanita AFF 2022

Senin 04 Juli 2022, 11:10 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Nama Hanipah Halimatusyadiah Suandi atau Hanipa Suandi ada dalam daftar 23 punggawa Timnas Indonesia dalam Piala Wanita AFF 2022 yang akan berlangsung di Filipina. Skuad garuda pertiwi, Senin malam ini, 4 Juli 2022  akan bertanding dalam laga perdana melawan tim Thailand, pukul 18.00 WIB, di stadion City of Imus Grandstand Filipina.

Dalam daftar 23 skuad timnas Indonesia untuk Piala Wanita AFF 2022, Hanipa Suandi dipilih untuk memperkuat posisi MF (Midfielder). Mengutip portal PSSI, pelatih timnas wanita, Rudy Eka Priyambada mengumumkan para pemain yang akan berlaga di Piala Wanita AFF 2022 yang akan berlangsung di Manila, Filipina. Pengumuman dilakukan setelah sesi latihan pagi pada Kamis (30/6/2022) silam. 

Baca Juga :

Hanipa Suandi, Mojang Cibadak Sukabumi di Daftar Pelatnas AFF Wanita 2022

Dari 26 yang dipanggil pelatnas (TC), PSSI memilih 23 pemain untuk berangkat ke Filipina. Memperkuat skuat Garuda Pertiwi pada gelaran yang akan berlangsung dari 4 hingga 7 Juli 2022.

Di gelaran Piala Wanita AFF 2022 nanti, skuat Garuda Pertiwi tergabung di grup A bersama Thailand, Australia, Singapura, Malaysia dan tuan rumah Filipina.

photoSkuad Garuda Pertiwi, Timnas Indonesia untuk Piala Wanita AFF 2022 - (PSSI)</span

Berikut daftar nama 23 skuad garuda pertiwi Piala Wanita AFF 2022, yang hari ini sudah berada di Filipina; Agnes Hutapea, Azra Zifa, Carla Pattinasarany, Fani Supriyanto, Hanipa Suandi, Helsya Maeisyaroh, Ina Wetipo, Indri Yulianti, Liza Madjar, Marsela Awi, Nadila Asri, Nastasia Suci, Octavianti Dwi, Prihatini, Remini Rumbewas, Rosdilah Siti, Safira Ika, Selly Wunungga, Sheva Imut, Tia Darti, Vivi Oktavia, Viny Silfianus, dan Widia Safitri.

Sesampainya di Filipina, timnas wanita langsung bergerak cepat dengan menggelar sesi latihan. Sesi latihan perdana di Filipina pun digelar di stadion Binan, yang sedianya akan menjadi venue pertandingan Piala Wanita AFF 2022

photoDaftar nama skuad Garuda Pertiwi, Timnas Indonesia untuk Piala Wanita AFF 2022 - (PSSI)</span

Sesi latihan yang dipimpin langsung oleh pelatih Rudy Eka ini dimulai pukul 16.00 waktu lokal selama kurang lebih 1,5 jam. “Hari ini kami langsung memberikan porsi latihan bagi para pemain, dimulai dengan recovery training terlebih dahulu karena perjalanan dari Indonesia sejak kemarin, dan utamanya mengembalikan kebugaran mereka. Ada juga materi lainnya menyangkut transisi serta penguatan game plan untuk tanding nanti” ujar asisten pelatih timnas wanita Yopie Riwoe, dikutip dari portal resmi PSSI.

Latihan ini masih menjadi rangkaian persiapan Garuda Pertiwi yang akan melakoni gelaran Piala Wanita AFF 2022. Timnas wanita akan menghadapi Thailand di laga perdana pada 4 Juli 2022. Dalam rentang waktu masing-masing 2 hari setiap pertandingannya, skuat polesan Rudy Eka kemudian akan berhadapan dengan masing-masing Malaysia, Australia, Filipina dan Singapura.

Tiga dari lima tim yakni Thailand, Australia dan Filipina merupakan lawan sama yang dihadapi timnas wanita saat gelaran Piala Wanita Asia bulan Januari lalu. Sementara Singapura merupakan tim yang dihadapi pada kualifikasi Piala Wanita Asia di Tajikistan. 

SUMBER: PSSI

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkini
Food & Travel22 November 2024, 09:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 08:36 WIB

Pohon Duku 12 Meter Tumbang Rusak Rumah Warga Nagrak Sukabumi

Dampak hujan deras, pohon duku setinggi 12 meter tumbang rusak rumah warga di Nagrak Sukabumi.
Kondisi rumah yang tertimpa pohon duku tumbang di Desa Pawenang, Nagrak Sukabumi, Kamis, 21 November 2024 | Foto : P2BK Nagrak
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)
Sukabumi22 November 2024, 07:56 WIB

Sekda Ade Suryaman Hadiri Rapat Banggar DPRD Sukabumi

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, menghadiri Rapat Kerja Gabungan Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Sukabumi
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman dan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali | Foto : Dokpim
Sukabumi Memilih22 November 2024, 06:55 WIB

Adu Kekayaan Pasangan Cabup Cawabup Sukabumi, Siapa Paling Kaya?

Pilkada 2024 di Kabupaten Sukabumi akan diikuti oleh dua pasangan calon, mereka adalah Iyos Somantri - Zainul yang diusulkan oleh koalisi 11 partai politik dan Asep Japar - Andreas yang diusulkan oleh koalisi 5 partai politik.
Pasangan calon Pilkada Kabupaten Sukabumi: Iyos Somantri-Zainul dan Asep Japar-Andreas | Foto : sukabumiupdate
Science22 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 November 2024, Siang Hari Turun Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024.
Ilustrasi Hujan. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate
Sehat21 November 2024, 21:00 WIB

7 Penyebab Gagal Jantung Sisi Kiri : Simak Diagnosis dan Cara Penanganannya

Gagal jantung sisi kiri terjadi ketika ventrikel kiri jantung tidak bisa memompa darah secara efektif ke seluruh tubuh.
Ilustrasi gagal jantung sebelah kiri (Sumber : Freepik/@wayhomestudio)
Jawa Barat21 November 2024, 20:40 WIB

Gempa Beruntun Guncang Cianjur, Sejumlah Gedung Sekolah Dilaporkan Rusak

Gempa tektonik terjadi secara beruntun, Kamis 21 November 2024. Warga yang merasakan getaran gempa itu pun terbatas wilayahnya yaitu Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Gempabumi Cianjur, Kamis (21/11/2024) | Foto : Pixabay
Sukabumi21 November 2024, 20:18 WIB

Sempat Tertutup Longsor, Akses Ke Pondok Halimun dan Goalpara Sukabumi Kembali Normal

Dua bencana longsor terjadi dampak hujan deras di Kabupaten Sukabumi. Longsor dan pohon bambu tumbang di jalan menuju wisata Pondok Halimun di Kecamatan Sukabumi, dan longsor di jalan Cisarua - Goalpara, Kecamatan Sukaraja.
Longsor di Jalan Pondok Halimun, Kecamatan Sukabumi | Foto : Istimewa