SUKABUMIUPDATE.com - Pembangunan jalan tol Bocimi seksi II semakin hari kian terlihat progresnya. Belum lama ini PT Waskita Karya menyatakan, progres jalan tol seksi II Cigombong - Cibadak sepanjang 12,2 kilometer itu sudah mencapai 67 persen.
Jalan tol Bocimi terbagi dalam empat seksi yaitu seksi I Ciawi - Cigombong, seksi II Cigombong - Cibadak kemudian seksi III Cibadak - Sukabumi Barat dan seksi IV Sukabumi Barat - Sukabumi Timur. Dari empat seksi tersebut, baru seksi I yaitu Ciawi - Cigombong yang sudah beroperasi.
BACA JUGA: Ada Jembatan Terpanjang? Warga Sukabumi, Ini Kabar Terbaru Tol Bocimi Seksi II Cibadak
Menanggapi soal progres jalan tol, Kepala Bappeda Kabupaten Sukabumi Maman Abdurrahman sudah mempersiapkan langkah untuk mengimbangi kehadiran jalan tol. Pada sektor ekonomi, Bappeda mendorong setiap kecamatan memiliki produk andalan, sebab bukan tidak mungkin dengan adanya tol yang memudahkan mobilitas maka pembangunan semakin pesat. Terutama bagi sektor wisata.
"Kita membangkitkan sektor-sektor unggulan di masing-masing kawasan dan kita sudah melakukan pemetaan melalui ekonomi kluster. Daerah-daerah tertentu, memproduksi dan menghasilkan (produk) unggulan tertentu kita support percepatannya," ujar Maman beberapa waktu lalu.
BACA JUGA: Kena Proyek Tol Bocimi Seksi II, Ini Tempat Relokasi SDN Kebonkawung Cicurug Sukabumi
Lebih lanjut Maman menjelaskan kluster ekonomi adalah setiap daerah di Sukabumi memiliki beragam produk andalan, diantaranya produk bunga potong di Kecamatan Sukalarang kemudian Kecamatan Caringin dengan sektor perikanannya.
"Itu sektor-sektor unggulan yang penanganannya harus dilakukan secara sistemik. Disitulah mungkin tuntutan masyarakat ketika membutuhkan pemerintah untuk hadir," jelasnya.
Ingat pesan ibu: Wajib 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.