SUKABUMIUPDATE.com - Himpunan Penyelenggara Kursus Indonesia (Hipki) sangat mendukung, kenaikan Upah Minimum Kabupaten (UMK) Sukabumi.
Pengurus DPP Hipki Ayep Zaki mengungkapkan, lapangan pekerjaan itu bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan.
"Saya sangat setuju gaji buruh naik, karena yang kita tingkatkan adalah kualitas pekerjanya. Buruh harus sejahtera, saya berperang dengan kemiskinan dan kebodohan," ujar Ayep Zaki kepada sukabumiupdate.com usai menghadiri pembukaan Pelatihan, Sertifikasi Kompetensi dan Penempatan Kerja (Three in One), Industri Garment, di Gedung serbaguna Al Masthuriyah, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi, Selasa (12/3/2019).
BACA JUGA: Kementerian Perindustrian Bantu Masyarakat Sukabumi Biar Gampang Dapat Kerja
Zaki menuturkan, Hipki selalu siap memberikan pelatihan hingga sertifikasi yang kemudian disalurkan ke seluruh perusahaan garmen yang berada di Kabupaten Sukabumi untuk dipekerjakan.
"Melalui jalan Hipki inilah semua peserta atau masyarakat yang diberi pelatihan nantinya akan dipekerjakan di pabrik sesuai dengan kemampuan atau skillnya. Pihak perusahaan pun akan dengan mudah mencari karyawan yang ahli dibidangnya karena kami sudah mempersiapkan itu semua," bebernya.
Dalam kesempatan itu juga Ayep mengungkapkan bahwa PT Alpindo Mitra Baja dalam waktu dekat ini akan kembali beroperasi, dengan berganti kepemilikan serta nama.
"Saya dulu pemilik PT Alpindo Mitra Baja dan saat ini sedang tahap negosiasi dengan kurator. Mudah- mudahan pabrik eks Alpindo ini bisa dimanfaatkan kembali sehingga bisa menyerap tenaga kerja kembali," pungkasnya.