SUKABUMIUPDATE.com - Perumda Bank Perkreditan Rakyat (BPR) SUKABUMI Kantor Kas Palabuhanratu Cabang Cisolok sampai saat ini masih terus menggenjot program Tabungan Pajak Kendaraan atau yang biasa disingkat TAPAK.
Staf kantor Kas Palabuhanratu BPR Sukabumi Cabang Cisolok, Aldi Septian Pujantara menjelaskan, pihaknya saat ini sedang gencar mensosialisikan program Tapak di wilayah Palabuhanratu dengan prioritas masyarakat yang memiliki kendaraan roda dua.
BACA JUGA: Permudah Bayar Pajak Kendaraan, BPR Sukabumi Cabang Cibadak Promosikan Tapak
"Fokus terus mempromosikan program Tapak ini di daerah Palabuanratu dan sekitarnya, terutama yang menggunakan sepeda motor dulu. Karena sepeda motor bayar pajak tidak terlalu besar seperti kendaraan roda empat," papar Aldi saat diwawancarai sukabumiupdate.com, Rabu (20/2/2019) di ruang kerjanya.
"Tapak ini mempermudah wajib pajak dalam membayar pajak kendaraan bermotornya. Nasabah tidak perlu membayar pajak ke kantor Samsat, semua diselesaikan oleh BPR. Hanya dengan menyerahkan STNK, nasabah hanya menunggu saja. Tanpa biaya potongan pengurusan. Malah akan mendapatkan keuntungan berupa bunga dari tabungan tersebut," imbuh Aldi.
Ia berharap, program Tapak BPR Sukabumi yang terus di promosikan baik oleh pemerintah daerah maupun instansi lainya, masyarakat Sukabumi, terutama masyarakat Palabuhanratu bisa mengikuti program Tapak.
"Sekarang kan banyak baligho yang dipasang oleh Pemda tentang kemudahan membayar pajak dengan tabungan Tapak ini, Mudah mudahan kedepan akan lebih meningkatkan jumlah nasabah baru," pungkasnya.